Achievement 3 | Oleh @fantvwiki | Tugas: Kode Etik Konten

in Newcomers' Community3 years ago
20% Untuk @steem.amal, Biar Sedikit Semoga Bermanfaat

plagiarism.pngSumber

Salam hormat kepada semua, pada postingan kali ini saya akan membahas tentang Plagiarisme untuk menyelesaikan tugas Achievement 3

Baik izinkan saya untuk memaparkan secara singkat. Semua dari kita atau sebagian dari kita pasti sudah tidak asing lagi mendengar kata Plagiat atau Plagiarisme, yang memiliki arti singkat yaitu mencontoh, menyalin atau mengambil sesuatu yang buka hasil karya kita. Atau dengan arti yang sebenarnya menurut kamus bahasa Indonesia adalah “Pengambilan karangan (pendapat dan sebagainya) orang lain dan menjadikannya seolah-olah karangan (pendapat dan sebagainya) sendiri, misalnya menerbitkan karya tulis orang lain atas nama dirinya sendiri; jiplakan” sumber

Kegiatan plagiat ini merupakan suatu tindakan yang tidak di benarkan bagi semua orang, kegiatan ini sendiri tidak hanya terfokus kepada perampasan karya orang lain yang berhubungan dengan karangan dan pendapat saja, nanum juga terhadap perampasan hasil karya orang lain baik itu foto, musik, video bahkan gambar gambar yang di hasilkan orang lain.

gt.jpgsumber

Sederhananya jika anda membuat semua karya tulis dan kemudian anda publikasikan, namun karya tulis anda di muat oleh orang lain tanpa izin. baik itu sebagaian dari karya kita atau hasil keseluruhan karya kita, dapat di bayangkan begitu menyakitkan bagi kita sebagai orang yang menghasilkan karya tersebut. Padahal dalam pengerjaannya kita menghabiskan banyak waktu dan juga tenaga. Namun orang seenaknya membajak atau merampas karya kita tersebut dengan mengambil potongan atau keseluruhan dari karya kita tanpa izin.

Sebenarnya pihak yang melalukan tindakan tersebut bisa di katakan melanggar aturan dari sebuah karya seseorang, dan itu bisa di katakan amat sangat buruk. Pelaku Plagiat bisa di katakana oknum yang tidak memiliki ide untuk menghasilkan karya sendiri, malah dengan tindakan nya tersebut merendahkan diri nya sendiri dan bisa jadi melanggar hukum bila karya tersebut telah mendapat pengakuan hak cipta.

Mesti di ingat pujian dan penghormatan yang kita dapat dari hasil plagiat tidaklah terhormat, usahakan untuk menghasilkan karya sendiri dengan usaha sendiri. Agar semua pujian dan penghormatan yang kita peroleh dari karya kita, benar benar dapat kita banggakan. Ingat saat anda menlakukan Plagiat kepada orang lain, maka secara tidak langsung kita telah menyakit hati dari pembuat karya asli tersebut.

Kesimpulan
Hasilkanlah segala bentuk karya dan seni dari usahamu sendiri, perbanyak wawasan mu dengan banyak membaca dan belajar dari orang orang yang mungkin kamu kenal akan sebuah karya yang kamu minati. Bagi kita yang menggunakan karya tulis, berusahalah menulis dengan hasil pengetahuan kita dan gaya bahasa kita sendiri.
Bila pun karya orang di izinkan untuk di publikasikan, setidaknya kita memberikan apresiasi kepada penulis atau pembuat karya tersebut dengan memberikan kutipan dari mana sumber itu kita dapat.

Tetap semangat dalam berkarya dan hasilakan sesuatu yang original yang berasal dari diri kamu sendiri, terlebih lagi saat memposting di @steemseacurator atau pun di @newcomers'community

"Saya telah membaca dan memahami Etiket Steemit di Komunitas Steemit dan akan melakukan yang terbaik untuk menggunakannya"

fantvwiki.png

Hormat saya
@irawandedy
@nadilchairi
@radjasalman
@anroja

Sort:  
 3 years ago 

Anda dapat melanjutkan ke achievemet berikutnya tentang markdown

R : 2

 3 years ago 

🙏🙏🙏

 3 years ago 

Hi, @fantvwiki,

Your post has been supported by @heriadi from the Steem Greeter Team.

 3 years ago 

Terima kasih sebesar besarnya @steemcurator03 dan bg @heriadi 🙏🙏

Coin Marketplace

STEEM 0.19
TRX 0.13
JST 0.029
BTC 58809.44
ETH 3151.28
USDT 1.00
SBD 2.43