Contest| "Tools to Spark Culinary Inspiration #1"

in Steem For Ladies6 days ago
Asalammualaikum Stemian
Jumpa lagi dengan aku @ifatniza di steem for ladies. Kali ini aku mengikuti kontes Tools to Spark Culinary Inspiration #1 yang di selenggarakan oleh @ninapenda. Dan sebelumnya aku mengajak teman-temanku @megaaulia, @sriiza dan @elagusella untuk ikut di dalam kontes ini.

Orange Beige Aesthetic Daily Vlog Youtube Thumbnail_20240814_163004_0000.png


Sahabatku saat di dapur tentu saja kita punya keinginan untuk memasak dengan menu yang sesuai dengan selera kita atau selera keluarga kita, sebagai contoh anakku meminta aku untuk memasak nasi goreng tentu saja aku akan membuat nasi goreng yang special dan di sukai oleh anak-anakku. Saat membuat nasi goreng aku membutuhkan talenan untuk memotong cabai, bawang merah, bawang putih dan tomat. Saat menggoreng nasi aku perlu wajan, Sutil untuk mengaduk nasi dan setelah nasi goreng masak aku butuh beberapa piring dan sendok untuk menyediakan nasi bagi anak-anakku.

Hal itu sangat penting dan sangat aku butuhkan dalam kegiatan masak-mamasak. Agar ketika aku memasak tidak mengganggu aktifitas ku, aku akan membeli barang-barang tersebut di pasar/mall yang akan aku simpan dan gunakan saat aku perlu. Jadi aku tidak perlu pusing-pusing memikirkan benda apa yang akan aku gunakan jika aku mengupas buah yang praktis selain menggunakan pisau, aku akan mengambil alat kupas buah yang pasti itu lebih praktis dan kami pas kulitnya pun tipis-tipis

Contest hint

From your kitchen, share with us 10 kitchen tools. Mention their names, tell us their uses and how important they are to the kitchen. Let us see how you arrange and keep them clean.

Berikut ini adalah barang-barang yang aku butuhkan di dapurku.

Perasan jerukIMG_20240813_165038.jpg

Alat ini sangat aku butuhkan, saat aku ingin memeras 🍊 jeruk, air jeruk akan keluar semua dan ampas nya seperti biji langsung di saring saat kita peras dengan alat ini, sehingga juice jeruk akan lebih terasa dan kental serta lebih segar

Rolling pinIMG_20240814_165117.jpg

Alat ini kegunaannya untuk menipiskan adonan kue pastry atau kue -kue lain yang harus ditipiskan sesuai dengan ukuran yang di harapkan.

Saringan kopiIMG_20240814_165146.jpg

Kopi yang enak itu adalah kopi yang setelah di gongseng lalu di tumbuk halus, bukan kopi instan. Kopi yang terbuat dari buah kopi asli akan memberi rasa nikmat dan tidak menyebabkan sakit lambung, maka untuk menikmatinya kopi tersebut harus di saring agar tidak menimbulkan rasa yang mengganggu di mulut.

Kocok telurIMG_20240814_165302.jpg

Alat ini digunakan untuk mengocok telur secara manual sehingga telur menjadi lepas saat kita buat dadar

Alat cungkil buahIMG_20240814_165326.jpg

Alat ini di gunakan untuk mencungkil buah agar buah lebih cantik dengan ukuran yang sama, seperti membuat setup es buah

Pengupas kulit buahIMG_20240814_165350.jpg

Alat ini untuk memudahkan kita dalam mengupas buah kentang, wortel ataupun buah-buahan yang lain, selain kulit yang di kupas lebih tipis juga lebih cepat kerjaan kita

Parutan kejuIMG_20240814_165420.jpg

Parutan keju ukurannya lebih kecil dari parutan biasa agar mudah di kerjakan saat keju di parut dan di letakkan di atas donat atau 🍰 kue lainnya. Tetapi parutan ini bisa juga untuk memarut buah timun untuk di buat minuman agar timunnya lebih halus tidak terlalu kasar.

Spatula & sendok takarIMG_20240814_165444.jpg

Spatula berfungsi sebagai pengeruk sisa adonan yang menempel pada baskom agar adonan tidak terbuang. Sedangkan sendok takar berguna sebagai alat ukur untuk mengetahui takaran banyaknya gula, garam, kaldu dan lain lain.

Cobek atau ulekanIMG_20240814_165525.jpg

Berfungsi sebagai alat pengganti coper untuk menghaluskan bawang, cabai, atau tomat walau tidak terlalu halus

TalenanIMG_20240814_165549.jpg

Alat ini selalu dan sering sekali di gunakan dalam masak-memasak, berfungsi sebagai alas untuk memotong ikan, daging, cabai, bawang, tomat dan lain-lain.

Semua peralatan di atas setelah di gunakan langsung saya cuci bersih menggunakan sabun cair, saya bilas dengan air bersih dan saya tiriskan di tempat rak piring, baru saya simpan di tempat semestinya supaya ketika saya butuhkan, saya tidak repot mencari-carinya.

🔹🔹🔹🔹🔹

Demikian sahabat stemian peralatan yang saya butuhkan pada saat saya memasak, memang alatnya terlihat kecil, namun memiliki arti yang sangat penting dan sangat berguna saat saya masak. Saya harap kalian puas dengan penjelasan saya, terimakasih sudah membaca, saya harap kalian Sudi untuk vote dan komentar di postingan saya ini

Wasalam

@ifatniza

Sort:  
 6 days ago 

sangat lengkap ya alat masak di rumah anda. memang anda terlihat sangat rajin memasak sehingga mempunyai semua alat masak yang seperti itu.

sukses terus buat anda.

 6 days ago 

Trimakasih @sriiza, saya menunggu postingan anda di kontes ini

 6 days ago 

Wow,,,
Postingan yang sangat informatif, semua alat dapur yang anda tunjukkan benar-benar sangat berguna untuk kehidupan sehari-hari. Anda juga sudah menjelaskan masing-masing kegunaan barang dengan sangat detail. Sungguh sangat bermanfaat untuk saya pribadi.
Terimakasih sudah mengundang saya untuk kontes ini, sukses untuk kontesnya ya Ibu @ifatniza. 🥰🫰💪

 6 days ago 

Trimakasih @mega atas kehadirannya di postingan saya... Saya menunggu kehadiran andafi kontes ini

 6 days ago 
Club Status#Club100
Steem Exclusive
Plagiarism Free
BOT Free
Voting CSI[ 0 ]
Steemladies10%
Burnsteem250%
AI contentHuman
Word count655
MOD's Observations/suggestions

Thank you for participating…..
I can see your tools sparkling and neatly kept. Your kitchen has so many beautiful tools. I wish you all the best

Vote @pennsif.witness for growth across the Steemit platform through robust communication at all levels and targeted high yield developments with the resources available. Vote here

 6 days ago 

Trimakasih Nina catatannya.

 6 days ago 

Hallo k ifat sayang..Sangat luar biasa pekakas yang anda miliki didapur. peralatan-peralatan kecil yang sangat besar manfaatnya. Sukses untuk kontesnya ya kak.

 6 days ago 

Trimakasih elagusella sudah mampir di sini, jgn lupa ikut kontes juga ya

Dapur Anda terlihat sangat bagus dan peralatan Anda membantu memudahkan Anda memasak.

Saya menikmati membaca entri Anda dan semoga Anda sukses dalam kontes ini, semoga hari Anda menyenangkan 😊

 4 days ago 

Trimakasih bonaventure

 2 days ago 

Congratulations!
Your post is nominated by Steem For Ladies for booming vote as a contest winner.
The community where the Steemian ladies can be free to express themselves, be creative, learn from each other, and give support to their fellow lady Steemians.
"Only posts that are original, adhere to the rules, and are not cross-posted are nominated."
Your post will be submitted on Monday, 12 August 2024.

Well done!
@ninapenda

 2 days ago 

Trimakasih banyak ninapenda atas kepercayaan yang di berikan dan saya sangat senang sekali

Coin Marketplace

STEEM 0.18
TRX 0.14
JST 0.029
BTC 60478.98
ETH 2653.75
USDT 1.00
SBD 2.45