The Diary Game Rabu, 02 Agustus 2023 : Ngopi sama teman-teman dan berkunjung ke rumah pak Anwar
Edit di Canva
Pagi hari saya berada di rumah dengan aktivitas biasa seperti membereskan kamar dan mencuci pakaian sendiri. Hari ini saya tidak beraktivitas di Doorsmeer karena badan terasa lemas, namun setelah bangun tidur saya hanya di rumah beraktivitas dengan handphoneku di kamar, antara lain bermain game, menulis postingan di Steemit dan lain-lainnya. Sekitar pukul 11 pagi saya mulai menuju ke kamar mandi dan mandi.
Selesai mandi saya kembali lagi ke kamar, lalu sempat berkomunikasi dengan bang @walictd untuk bergegas ke St Coffee. Tetapi kami menunggu sampai masuk waktu dhuhur agar bisa menunaikannya berjamaah di masjid. Jadi sekitar satu jam lagi ketika itu saya menghabiskan waktu di rumah. Beberapa menit sebelum azan dhuhur terdengar kami sudah menuju ke masjid dan dalam perjalanan azan pun seketika berkumandang. Selesai menunaikan shalat di masjid barulah kami menuju ke St Coffee yang berada di uteun gelinggang.
Ngopi bersama teman-teman
Sampai di St Coffee salah satu teman kami sudah berada di sana sedang duduk, lalu saya dan bang Mudawaly langsung ikut bergabung. Setelah memesan minuman dan sudah duduk sekitar 10 menit, Maimun pun datang dengan membawa nasi siangnya untuk makan. Dia pun ikut bergabung bersama kami di satu meja. Kami terus melanjutkan aktivitas sendiri seperti biasa.
Saat suasana hampir sore hari datanglah seorang senior yang bernama pak Anwar, beliau sebenarnya pulang dari tempat kerjanya namun bersinggah di St Coffee, bang Mudawaly sangat akrab dengan beliau dan saat itu beliau mengajak kami untuk berkunjung ke rumahnya untuk melihat ikan koi ternaknya yang sudah banyak. Saat itu saya dan bang Mudawaly telah memesan mie untuk di nikmati, jadi kami menikmati mie dulu yang telah kami pesan. Dua teman kami Maimun dan Ichsan sudah pulang duluan melanjutkan kerjanya.
Sekitar pukul 16:10 sore saya dan bang Mudawaly menuju ke rumahnya bersama pak Anwar yang berada di Bungkah, perjalanan ke sana menghabiskan waktu sekitar beberapa menit akhirnya kamipun sampai dengan selamat di rumah beliau.
Di halaman kolam ikan pak Anwar
Setelah sampai kami mulai di ajak berkeliling di halaman kolam-kolam ikan koi. Ikan koi milik pak Anwar ternyata cukup cantik-cantik dan indah sekali, tempat yang di tampungnya sangat cocok. Jumlah kolam pun ada beberapa kolam, ada yang kecil dan yang besar. Semua ikan di pisahkan pada tempat-tempat khusus.
Foto saya
Sekitar pukul 17:40 kami pergi ke sebuah tempat pengajian yang sedang kosong untuk menunaikan shalat ashar, tempatnya juga tidak jauh letaknya dengan rumah pak Anwar. Selesai menunaikan shalat ashar kami kembali menuju ke rumah pak Anwar tersebut dan melanjutkan melihat ikan koi yang beliau ternakkan. Saat itu kami tidak menghabiskan waktu lama lagi karena ingin pulang. Melihat suasana hari mulai gelap kami langsung pamit pada pak Anwar untuk kembali pulang.
Dalam perjalanan pulang sampai di kampung Paloh Lada kami bersinggah di sebuah SPBU untuk mengisi bahan bakar untuk sepeda motor yang sudah mulai habis. Selesai mengisi kami kembali melanjutkan perjalanan pulang hingga sampai di rumah dengan selamat.
Mengisi minyak kendaraan di SPBU
Itulah diary game yang dapat saya bagikan untuk hari Rabu, 02 Agustus 2023. Terimakasih banyak untuk teman-teman semua yang telah bersinggah di postingan saya.
Salam @cymolan
Diary yang bagus,bisnis kolam ikan itu sangat menjanjikan terlihat ikannya sudah sangat besar
Terimakasih banyak sudah bersinggah di postingan saya