The Diary Game Rabu, 01 November 2023 : Pagi Melintasi perjalanan ke kampus, Sore hari ngopi di St Coffee

in STEEM FOR BETTERLIFE11 months ago

20231102_103831_0000.pngEdit di Canva

Hujan deras tiba dengan membawa sejuk di awal pagi yang sudah mulai terang ketika saya terbangun dari tempat tidur langsung terdengar suara yang rintikan hujan yang turun dari langit. Namun saya berpikir sepertinya pagi ini tidak bisa berangkat kuliah karena suasana hujan amat parah tidak stabil, tetapi setelah bangun melangkah ke kamar mandi untuk mengambil wudhu dan menunaikan salat subuh dua rakaat tak terasa suasana di luar sudah mulai reda. Saya pun bergegas untuk memakai pakaian walaupun sedikit terlambat dan bersiap-siap serta mengeluarkan sepeda motor untuk berangkat. Sebelum itu saya juga tidak lupa menikmati sarapan pagi sebagaimana biasanya sangat penting bagi kita yang beraktivitas di luar dengan perut yang kosong.

Walaupun sudah reda namun gerimisan hujan masih terasa saat saya berada di luar rumah ingin memulai perjalanan ke kampus, Saya hanya memakai sebuah jaket tebal lalu berangkatlah menuju ke kampus yang berada di bukit rata kabupaten kota Lhokseumawe, tentunya saya harus melewati beberapa desa untuk sampai di sana. Ada seorang kawan kelas yang minta untuk berangkat bersama sebenarnya dia telah mengajakku sejak tadi malam dan pagi ini dia menunggu di sana. Sampai di tempatnya yang berada di Blang panjang saya pun berhenti untuk berangkat bersamanya hingga tiba di kampus.
IMG20231101072350.jpgSuasana pagi saat perjalanan ke kampus

Pagi ini adalah pagi Rabu dengan mata kuliah teknologi bahan yang akan masuk pada awal pagi pukul 07.30 bersama Pak Nurdin Husein. Pagi ini kami juga melakukan UTS atau ujian tengah semester bersama beliau. Kami keluar sedikit awal karena setelah mengerjakan soal UTS kami langsung dibolehkan untuk keluar walaupun jam masih berada di pukul 09.00 pagi sedangkan dijadwal kalau keluar adalah pukul 10.00 pagi WIB.

Saat jam istirahat tiba Saya sempat bersantai di lantai 2 bersama teman-teman sekelas sambil menunggu mata kuliah selanjutnya, di situ saya juga sempat merangkai beberapa tulisan untuk postingan Steemit kemarin. MK selanjutnya kami dimulai dari pukul 10.20 hingga pukul 12.00 siang bersama ibu Amelia dengan MK matematika rekayasa. Hari ini matematika juga UTS. 10 menit setelah beliau masuk kami mulai diberikan soal untuk mengerjakan ujian tengah semester pada kertas folio.
IMG20231101115754.jpgTiba di kampus

Saat itu kami belajar juga tidak menghabiskan waktu lama karena ujian kami keluar sekitar pukul 11.20, karena waktu yang diberikan untuk mengerjakan ujian hanya 50 menit saja jadi setelah mengerjakan soal tersebut kami langsung mengumpulkan dan dibolehkan untuk keluar dan berakhir mata kuliah matematika pagi itu. Keluar dari kelas saya menuju ke kedai depan kampus ingin membeli sedikit jajan untuk menikmatinya, telah membeli saya kembali lagi ke kelas dan menikmatinya di dalam kelas.

Debat dipukul 12.30 siang saya melintasi perjalanan pulang juga melewati berbagai desa untuk sampai di kampung sendiri yang berada di Tambon Baroh. Sampai di rumah saya sempat beristirahat sejenak sambil melanjutkan rangkaian postinganku yang belum selesai tadi di kampus. Setelah itu saya melaksanakan salat zuhur dulu 4 rakaat setelah melihat jam sudah berada di pukul 13.30 siang. Sebelum itu saya telah berkomunikasi dengan Bang @walictd, Saya menerima pesan dari beliau mengajakku pergi ke bandara Malikussaleh untuk melihat calon presiden yang bernama Anis karena beliau sekarang berada di Aceh pada sore nanti akan kembali lagi pulang. Kami berdua pun langsung berangkat ke sana untuk melihat calon presiden yang bernama Pak Anis tersebut yang datang dari jauh.
IMG20231101145417.jpgDi Bandara Malikussaleh

Namun saat tiba di sana ternyata tidak lagi dibuat acara yang meriah hanya saja ada beberapa orang di sana di sana. Kami pun sempat menghabiskan waktu di situ hingga 1 jam sambil melihat pesawat yang akan melakukan penerbangan sebentar lagi. Di situ kami juga menikmati rujak sambil bersantai.
IMG-20231101-WA0033.jpgPesawat yang ingin terbang

Namun sekitar jam 15.00 siang kami pun pulang meninggalkan bandara Malikussaleh, saat itu kami bersinggah di St Coffee yang berada di uteun gelinggang tempat biasanya kami nongkrong. Tiba di Coffee kami tak sengaja bertemu dengan pak @muzack1 yang sedang bersantai menikmati kopi sambil membuat laporan di laptop nya. Lalu kami ikut bergabung dan duduk bersama beliau dan memesan minuman. Sambil santai dan ngobrol-ngobrol saya merangkai satu postingan saat itu. Kemudian saya dan bang @walictd sempat bermain game dua kali sebelum pulang.
IMG-20231101-WA0031.jpgSore hari bersama pak @muzack1 dan bang @walictd di St Coffee

Saat pulang dari Coffee saya dan bang wali bersinggah di masjid Bujang untuk menunaikan shalat ashar yang terletak di Krueng Gekuh. Jaraknya tak jauh dari tempat tongkrongan kami hanya sekitar 15 dalam perjalanan sudah sampai. Setelah selesai melaksanakan shalat ashar kami pun tidak menghabiskan waktu lama di masjid, kami langsung pulang.
IMG20231101175058.jpgMenunaikan shalat ashar

Itulah diary game yang saya bagikan untuk hari Rabu yang lalu. Terimakasih untuk sahabat semua yang sudah bersinggah di tulisan saya.

Salam @cymolan

Sort:  

TEAM 5

Congratulations! Your post has been upvoted through steemcurator08. Good post here should be..

Screenshot_20231101_062609_Picsart.jpg

Curated by : @waterjoe
 11 months ago 

Terimakasih banyak atas dukungannya

Coin Marketplace

STEEM 0.18
TRX 0.16
JST 0.029
BTC 62886.34
ETH 2448.82
USDT 1.00
SBD 2.64