[MY FAMILY’S FAVORITE RESTAURANT] - MIE BANGLADES IS FAMOUS RESTAURANT IN LHOKSEUMAWE CITY – FRIED MEAT NOODLES.

in SteemFoods3 years ago

IMG20210422233702.jpeg

Hello sahabat-sahabat Steemian, Apa kabarnya hari ini...?
Semoga hari ini menjadi hari yang terbaik bagi kita semua


WAROENG MIE BANGLADES

IMG20210422222056.jpeg

Photo : Tampilan depan, bentuk dan nama Kedai atau Waroeng Mie Banglades.

Dalam posting saya kali ini, saya akan coba mempromosikan Waroeng Mie Banglades, Ini merupakan salah satu Restoran terkenal di Kota saya, tempat saya tinggal di Kota Lhokseumawe, Aceh. Restoran ini sudah ada dari tahun 1977, dari dulu sampai sekarang bentuknya tidak berubah. Pemiliknya selalu menjaga bentuk konsep Restorannya berdesign tradisionalnya. Dimulai berdiri tahun 1977 oleh Bang Abdullah Delima Sigli, lalu dijadikan nama Restoran ini, singkatan namanya Bang Lades. Restoran ini masih ada sampai sekarang, dengan makanan andalan yang dijual tetap sama Mie Goreng Daging atau lebih terkenal dengan sebutan "Mie Banglades", sesuai nama Restorannya Mie Banglades. Restoran ini sampai saat ini masih eksis, sudah dilanjutkan oleh pewarisnya, Cucu-cucu dari Bang Abdullah, yang masuk kepewaris generasi ketiga.

IMG20210422221938.jpeg

Photo : Tampilan bentuk Etalase depan serta tempat goreng Martabak.

Dari saya kecil, Restoran ini sudah ada, dan salah satu makanan favorit dari keluarga saya, bahkan ini salah satu restoran favorit masyarakat Kota Lhokseumawe. Hampir seminggu sekali saya atau istri saya sering memesan Mie Banglades untuk di bungkus dibawa pulang ke rumah. Malam ini sehabis sholat Teraweh Istri saya mengajak saya untuk membeli Mie Banglades, saya pun dengan senang menuju ke sana, karena ini makanan Favorite keluarga saya. Rasa Mie Goreng ini dari dulu sampai sekarang tidak pernah berubah, enak dan lezak. Makanan Mie Goreng Banglades ini sangat terkenal di Kota Lhokseumawe, Hampir semua orang Aceh sangat menyukai Mie goreng Banglades ini, karena rasanya khas dan sangat enak. Dan anehnya tidak ada Restoran lain yang bisa meniru rasa Mie Goreng Daging Restoran ini.

LOKASI & ALAMAT WAROENG MIE BANGLADES

Google Map - Mie Banglades.jpeg

Sumber, Lokasi Waroeng Mie Banglades

Buat kawan-kawan Steemian yang lagi berkunjung ke Kota Lhokseumawe, jangan lupa wisata kuliner untuk mencoba Mie Banglades ini, Karena rasa mie goreng khas dan tiada duanya. Berikut saya lampirkan ini alamatnya :

ALAMAT :
Jalan Perdagangan no. 13, Pusong Baru. Banda Sakti
Kota Lhokseumawe, Aceh - Indonesia
https://what3words.com/seluncur.bersikap.bersabar
https://plus.codes/6MQV54FX+RW


IMG20210422221529.jpeg

Photo : Tampilan bentuk konsep ruangan dalam yang design tidak berubah dari tahun1977

IMG20210422221521.jpeg

Photo : Tampilan bentuk meja kursi makan dengan bentuk meja antik khas ornamen jaman

Selama hampir 45 tahun berdiri, Restoran ini sudah sangat banyak penggemar, satu hari makanan Mie Daging yang terjual antara 250 – 300 Bungkus per hari. Restoran ini dibuka dari Jam 10 Pagi sampai 10 Malam.

IMG20210422221705.jpeg

Photo : Tampilan Juru masak Mie Banglades lagi membungkus pesanan pelanggang

IMG20210422221947.jpeg

Photo : Tampilan Mie Banglades yang sudah selesai di Goreng dan siap dibungkus.

MENU MIE BANGLADES

Saya sering datang kesini untuk membeli Mie Banglades, hampir seminggu sekali , rata-rata saya bungkus untuk saya bawa pulang sebagai pesanan keluarga di Rumah. Mie Banglades ini rasanya sangat khas, sehingga konsumen selalu tertarik untuk membeli, tak heran jika tiap hari selalu kebanjiran pengunjung dari mana-mana. Setiap orang yang datang dari luar Kota Lhokseumawe yang berkunjung kesini pasti datang mencoba mencicipi Mie Daging ini.

IMG20210422222044.jpeg

Photo : Tampilan Mie Banglades yang sudah selesai di Goreng.

Mie Banglades ini rasanya sangat enak, karena proses memasaknya. Ada sedikit perbedaan antara Mie Aceh dengan Mie Banglades, dilihat dari bahannya sama saja, bahan pokok yang digunakan sama, tapi proses pembuatan dalam memasak berbeda, ada beberapa bumbu yang berbeda digunakan dalam proses pembuatan, bumbu ini adalah racikan rahasia dari pemilik restoran.

IMG20210422231935-01.jpeg

Photo : Tampilan Mie Banglades dalam piring, siap disantap, rasanya khas dan lezat.

Proses memasaknya menggunakan air kaldu sapi segar, lalu ditambahkan potongan daging sapi yang sudah dicincang kecil-kecil sebagai bahan utama untuk campuran dalam mie ini. Daging yang digunakan cukup banyak. Mie Goreng Banglades ini di jual per porsi atau per bungkus Rp. 22.000. Walaupun sedikit mahal tapi isi per bungkus lumayan banyak dengan campuran dagingnya juga banyak.

IMG20210422221650-02.jpeg

Photo : Tampilan Daftar Menu yang terpasang di dinding Waroeng.

Selain menu Mie Goreng Daging, Restoran ini juga mempunyai menu lainya, Cuma makanan lain yang dijual hanya melengkapi menu Mie Goreng ini saja. Menu lainnya seperti Nasi Goreng, Kari daging dan Martabak Telor Roti Cane. Untuk Martabak Banglades juga terkenal, karena rasa dan bentuknya berbeda dengan yang lain. Martabak ini dijual per porsi atau bungkus sekitar Rp 12.000.

IMG20210422221912.jpeg

Photo : Tampilan Menu lainnya yaitu Martabak telor roti cane khas Banglades

IMG20210422221918.jpeg

Photo : Tampilan juru masak untuk Martabak telor roti cane khas Banglades

Untuk Jenis Martabak Telor Roti Cane Banglades, Makanan ini lumayan terkenal juga, bentuknya tebal dan rasa sangat enak, berbeda dengan Martabak umumnya. Martabak Banglades lebih tebal dengan campuran telor yang banyak. Bumbu campuran sayuran dengan telor dibuat beda, sehingga rasanya sangat enak dan lezat.

IMG20210422221758.jpeg

Photo : Tampilan Meja Kasir tempat pembayaran Mie Banglades

Demikian posting saya kali untuk mempromosikan Restoran Favorit Masyarakat Kota Lhokseumawe kepada Komunitas STEEMFOODS, semoga bisa bermanfaat, apabila ada kawan-kawan Steemians yang berkunjung untuk wisata kuliner mungkin bisa singgah di "Restoran Waroeng Mie Banglades"di Kota kami . Saya berterima kasih kepada Leadership Steemfoods @alikoc07, Steemfoods Admin, @steemitfoods, dan Bang @el-nailul sebagai pengelola Group Steemfoods yang telah memberikan kesempatan kepada saya untuk berkarya di Group ini. Semoga group Komunitas STEEMFOODS ini makin besar dan berkembang maju.

IMG20210422222302.jpeg

Photo : Tampilan Waroeng Mie Banglades dilihat dari depan jalan perdagangan pada malam hari

Terima Kasih kepada kawan-kawan Steemian semua yang mau singgah dan memberi dukungan serta memberikan komentar kritikan pada posting saya ini tentang "Restoran Mie Banglades" sebagai salah satu Restoran Tradisional yang terkenal di Kota Lhokseumawe. Semogga hari ini menjadi hari yang terbaik untuk kita semua serta penuh bahagia bersama keluarga, juga bahagia dalam kebersamaan di dunia Steemit.

Salam Bahagia bersama Steemfoods
Tengku Yusak (@tucsond)

Sort:  

Bang @tucsond sudah cocok buat postingan kuliner karena sering jalan dan makan. Ulasannya juga lengkap. Semasa remaja dulu, mie Bangladesh adalah kemewahan.

Ini kebetulan aja Bang @ayijufridar, Mie Banglades gampang ceritanya karena Mie sudah terkenal. Saran Bang Ayi juga bagus, Saya akan coba posting tentang makanan seminggu sekali. Terima Kasih atas kunjungan dan supportnya Bang.

 3 years ago 

Hello :

Thank you very much for sharing your Restaurant Introduction in detail in SteemFoods Community. I added this post to the "Best SteemFoods Posts of the Day" on 24.04.2021. We will try to vote this post with -steemcurator01, -steemcurator02 -steemcurator06 or booming accounts. Continue creating content in the SteemFoods Community. :)

Thanks you @alikoc07 for your support my Friend. I will be continue creating content for SteemFoods.

Selain mie saya suka banget nasi goreng dan kuah sopnya di sini. Semoga warungnya tetap jaya sepanjang masa.

Betoel Bang @radjasalman, nasi gorengnya juga enak.
Mudah-mudahan spt itu karena warung sudah berdiri dari tahun 77, kayak sudah kecapaian berdirinya....he he he

Hi @

Warm greetings from "Best Of Bangladesh Community".I invite you to our community. You can participate in our community and participate in various competitions.

You can write on different topics such as The Diary Game, My Town In Ten Pics, A Better Life With Steem, Culture Challenge announced by @steemitblog. We can also perform on singing, writing & reviewing something. In addition, you can participate in ongoing contest in this platform. You can participate the contests & earn steem which are as follows :

IMG_15042021_012611_(1280_x_800_pixel).jpg

Click here to join our community

Running contests:


Have a nice day. Be happy as always.

See you soon.

Coin Marketplace

STEEM 0.31
TRX 0.12
JST 0.033
BTC 64485.37
ETH 3156.53
USDT 1.00
SBD 4.05