Membuat Tahu Aci
Tahu Aci adalah makanan selingan/ cemilan khas dari daerah Tegal Jawa Tengah.
Bahan-bahannya :
- Tahu Bandung 10 buah
- Tepung Sagu 1/2 kilogram
Bawang Putih 5 siung
Garam, lada dan penyedap rasa secukupnya
Daun kucai kalau tidak ada boleh pakai daun seledri atau daun bawang 1 ikat
Air panas secukupnya.
Cara membuat :
Masak air hingga mendidih
Haluskan bawang putih
Masukkan tepung sagu ke dalam baskom atau wadah tahan panas.
Masukkan bumbu yang sudah di haluskan
Berikan air panas sedikit demi sedikit aduk hingga rata dan bisa di bentuk
Tambahkan garam,lada dan penyedap rasa serta daun kucainya. Aduk lagi agar tercampur rata
Potong tahu menjadi 2 bagian.
Tempelkan adonan aci ke tahunya.
- Goreng tahu dengan minyak panas hingga matang.
- Angkat dan tiriskan. Tahu aci siap untuk di nikmati dengan cabe rawit . Kalau di daerah asalnya, tahu ini di sajikan dengan petis yaitu olahan dari udang.
- Jika adonan acinya masih tersisa kita goreng saja. Jadilah cireng atau aci goreng. Kita dapat menyajikannya dengan sambal rujak.
Selamat mencoba dan terima kasih bagi stemian yang sudi memberikan like nya.
Halo:
Terima kasih banyak telah membagikan resep lezat Anda secara detail di Komunitas SteemFoods. Saya menambahkan posting ini ke "Postingan SteemFoods Terbaik Hari Ini" pada 01.03.2021. Kami akan mencoba untuk memberi suara pada posting ini dengan -steemcurator01, -steemcurator02 -steemcurator06 atau akun yang sedang booming. Lanjutkan membuat konten di Komunitas SteemFoods. :)
Terima kasih atas dukungan nya..
Hello Beautiful woman. You are invited to the contest in Steemit's first women's community :) You can win by participating in the contest and the community. Waiting for your participation :)
Steem Women Club Contest #11 'RECYCLING' | TIME TO TRANSFORM ! BIG AWARDS
Today is @steemitfoods x @steemcurator06 partnership day. You won 50% voting support. Congratulations ! :)
Thanks alot...