Steemit Engagement Challenge (SEC)| S12W3- "Security Matters"

in Steem4Nigeria10 months ago

Selasa, 19 September 2023 | Sahabat steemians yang saya banggakan dimana saja kalian berada, semoga kalian selalu dalam lindungan yang maha kuasa. Pada kesempatan ini kita berjumpa kembali dikomunitas Steem4Nigeria dalam tantangan steemit musim 12 minggu 3 dengan topik serta link kontes berikut ini: Steemit Engagement Challenge (SEC) | S12W3- "Security Matters"

Pengantar singkat:
Semua makhluk hidup pasti membutuhkan keamanan terhadap kelangsungan hidupnya, lebih lagi itu adalah manusia - justru semua dari kita pasti membutuhkan keamanan dalam hidup kita, hingga bahkan disitulah kita akan mendapatkan ketentraman.

~ KEAMANAN ITU PENTING ~


1. Dengan kata-kata Anda sendiri, apa yang Anda maksud dengan kata keamanan!

Jika menterjemahkan kalimat tersebut secara sederhana bahwa keamanan adalah keadaan atau situasi, hingga bahkan itu dapat juga dipahami sebagai penjaga. Namun semua itu memberi bekas terhadap apa yang diamankan atau itu berupa manusia.

Jadi saya perjelaskan bahwa ketika seseorang telah berada diposisi yang aman - maka rasa aman itu telah ada bersamanya dan dinikmatinya.

Katakan saja sebuah negara akan aman suasana atau keadaannya jika pihak keamanan dinegara tersebut benar-benar menjaga serta memberikan keamanan terhadap warga atau isi negaranya.

Begitulah kira-kira yang saya pahami dengan kata-kata keamanan.

2. Di negara Anda, bagaimana pemerintah mampu menjaga keamanan warganya?

cyber-security-2296269_1280.jpg
Source - Pixabay

Indonesia, dulu pihak keamanan negara sangat mampu memberikan perlindungan serta keamanan yang luar biasa terhadap warga negaranya, namun dengan penuh rasa malu bahwa harus mengatakan disini - jika pihak keamanan negara saya saat ini sudah tidak mampu lagi memberikan keamanan atau rasa aman terhadap warga negara, bahkan sangat sering ditemui bahwa mereka adalah sumber keresahan serta sumber ketidak nyamanan warga.

Warga negara Indonesia akhir-akhir ini bahkan sedang mempersiapkan diri untuk melawan mereka yang hampir saja menjadi musuh besar terhadap warga negara. Kiranya hampir seluruh pelosok Indonesia saat ini merasakan keadaan yang sama, kita sudah tidak lagi mendapatkan keamanan lewat mereka para penjaga keamanan negara, mereka hanya membuat keresahan dan membuat kerugian negara.

man-5653981_1280.jpg
Source - Pixabay

3. Secara pribadi, apa yang Anda lakukan agar diri Anda atau keluarga Anda aman di kota atau negara Anda?

Secara pribadi, saya akan mencari titik aman untuk diri saya serta mengajarkan kepada keluarga agar tetap berada pada peraturan dimana saja kita sedang berada, lalu menjaga diri sendiri lewat lisan atau tingkah laku, dan jangan sesekali untuk ikut campur dalam perkara atau urusan orang lain. Saya pikir itu adalah kunci utama untuk memperoleh keamanan hidup.

Lalu, terkadang kita tidah membutuhkan banyak gaya hidup yang terlalu mewah - cukup dengan gaya hidup yang sederhana meskipun kita sedang kaya raya, karna dengan demikian kita akan merasakan keamanan dan diluar dugaan orang-orang jahat.

4. Pernahkah Anda mengalami atau mendengar kasus ketidakamanan (perampokan atau penculikan)? Apa yang telah terjadi?

hand-3248046_1280.jpg
Source - Pixabay

Baru-baru ini kami bahkan sangat dihebohkan dengan kasus pihak keamanan negara yang melakukan penculikan serta perampasan yang berujung pembunuhan tragis terhadap salah satu warga atau pemuda Aceh yang merantau di Jakarta - Indonesia.

Saya menyaksikan serta mendengarkan seksama perjalanannya kasus tragis (ketidak nyamanan) ini yang menimpa warga daerah kami, ini sungguh membuat negara malu dan hilang wibawanya. Dan hingga sekarang kasus ini belum diputuskan oleh hakim, namun tuntutan kami sudah berada dimeja pengadilan Jakarta, dan berharap akan lahirnya keadilan.

Dalam kasus ini saya hanya berperan sebagai penyaksi atau pendenganr melalui beberapa media sosial yang saya gunakan.

Namun kasus-kasus ketidak nyamanan tersebut atau yang serupa itu belum pernah saya rasakan, sekaligus saya berharap semoga tidak terjadi dengan diri saya atau keluarga saya.

5. Menurut Anda apa cara terbaik untuk menjaga keamanan rumah?

house-4516175_1280.jpg
Source - Pixabay

Menurut saya, simpan suatu benda berharga ditempat yang begitu terjamin akan keamanannya - berikan dia kunci keamanan yang bagus. Dan gunakan kunci yang terjamin disemua sisi untuk keamanan rumah kita, lalu jika membutuhkan - maka letakkan CCTV yang berkualitas disudut-sudut rumah yang tidak terjangkau atau tidak dicurigakan oleh orang jahat - agar ini memberikan sebuah alat bukti atau bahkan sebuah kesaksian yang nyata terhadap perlindungan hukum negara.

Saya pikir begitu juga merupakan cara yang jitu untuk menjaga keamanan rumah, dan langkah seperti itu akan saya lakukan dengan rumah saya.



Cukup demikian kiranya yang mampu saya sampaikan disini, semoga ini bisa bermanfaat untuk semua pembaca. Dan melalui tulisan ini saya ingin mengundang: @prilly @shiftitamanna @waterjoe @f2i5 @ridwant agar dapat meluangkan waktunya untuk berpartisipasi ditopik ini.

Terima kasih telah membaca tulisan sederhana ini.

*****

Cc: @xkool24 @benton3 @ruthjoe @lhorgic @manuelhooks @okere-blessing @bossj23 @sahmie

Best Regards, @elrazi

Sort:  
Loading...
 10 months ago 

Thank you so much Mr. @alejos7ven

Saludos amigo

Es lamentable que en muchas partes del mundo la inseguridad sea un problema tan grande y que los gobiernos hagan poco por mantener seguro a sus ciudadanos.

La seguridad es esencial para todos para poder tener una vida tranquila y alejados del peligro.

Es lamentable la historia que nos cuentas sobre los saqueos y secuestros en tu zona y la muerte de ese joven Ojalá haya justicia en ese caso.

Bendiciones y mucha suerte con tu entrada

 10 months ago 

Thank you @adriancabrera

Coin Marketplace

STEEM 0.19
TRX 0.14
JST 0.030
BTC 59876.72
ETH 3191.77
USDT 1.00
SBD 2.43