The Diary Game 01 Juni 2024 : Lika-Liku Perjalanan ke wisata Bukit Lam Reh

in Steem Kids & Parents5 months ago

Assalamualaikum, sahabat semua!!
Apakabar kalian hari ini?, Semoga selalu dalam keadaan baik-baik saja dan masih semangat dalam menjalani aktivitas sehari-hari.

IMG_20240606_091752.jpg

Seminggu lalu saya mendapatkan kabar dari anak pak @muzack1 yang bernama @dhisky bahwa dia mengajak saya untuk berliburan ke salah satu wisata yang sangat ingin dia kunjungi yaitu Bukit Lam Reh. Ketika itu saya sempat mengkabar sahabat saya @cymolan, dan syukurlah dia juga ikot. Semalam saya sudah mempersiapkan beberapa hal yang perlu dibawa saat melakukan perjalanan hari ini seperti mempersiapkan pakaian, kamera tripod dan sebagainya.

Suara alarm membangunkan saya dari tidur. Saat jam telah menunjukkan pukul 05.30 waktu Indonesia bagian barat. Tidak lupa saya mengabarkan sahabat saya yang bahwa pagi ini akan berangkat lebih awal agar cepat tiba dan tidak perlu buru-buru dalam perjalanan. Setelah mengkabarkan dia, Lalu menuju lah ke kamar mandi untuk mandi dan berwudhuk.

Selanjutnya aku menggantikan pakaian dan melaksanakan salat subuh di kamar. Beberapa pakaian saya persiapkan setelah melaksanakan 2 rakaat shalat subuh dan kemudian saya masukkan ke dalam plastik. Selanjutnya saya mengambilkan kamera dan perangkat lain, kemudian saya letakkan di sebuah meja. Agar menjaga tubuh tetap sehat tidak lupa saya mencicipi sedikit nasi sebagai sarapan pagi.

Usai sarapan pagi saya pun mengumpulkan semua pakaian yang akan saya bawa, tripod dan kamera. Kemudian saya berpamitan pada ibu karena saya akan berangkat. Aku memanaskan mesin kendaraan agar nyaman ketika melakukan perjalanan Nanti. Lalu saya pun mulai mengendarai motor menuju rumah sahabat saya yang berada di Tambon Baroh.

IMG_20240601_063528.jpg
memilih sepatu

Setibanya di rumah sahabatku @cymolan, dia melihat kakiku hanya memakai sebuah sendal maka dia menawarkan kepadaku untuk memakai sepatu miliknya saja agar lebih nyaman ketika melakukan perjalanan nantinya. Ada dua sepatu yang ditawarkan untuk saya dan ketika itu saya memilih dengan cara mencoba keduanya. Akhirnya saya memilih untuk memakai sepatunya yang berwarna abu-abu.

Seketika itu kami mendapatkan panggilan telepon melalui WhatsApp dari Pak muzakir yang bahwa beliau sudah menunggu di persimpangan jalan. Maka kami pun mulai melakukan perjalanan dan sempat singgah di sebuah warung untuk membeli nasi gurih kepada @cymolan karena dia belum sarapan pagi. Selanjutnya perjalanan kami mulai setelah berkumpul di Simpang Empat Krueng Gekueh. Kami hanya berempat saja yang pergi, dengan menggunakan dua kendaraan, satu kendaraan untuk saya dan sobat @cymolan dan satunya lagi kendaraan pak Muzakir dengan anaknya @dhisky.

IMG_20240601_094149.jpg
perjalanan

Dalam perjalanan Kami sempat singkat sejenak untuk beristirahat dan mengisi bahan bakar di SPBU. Tidak di sana saja yang kami singgah, tetapi ada beberapa tempat seperti di tempat penjualan minuman kelapa sambil menikmati minuman tersebut. Sebuah gelas minuman kelapa muda akan menyegarkan tubuh kami untuk melakukan perjalanan hingga tiba di Bukit Lamreh Aceh Besar. Kemudian kami lanjut lagi dan istirahat lagi.

IMG_20240601_105216.jpg
istirahat di pinggir jalan

Saat di pertengahan jalan tepatnya ketika tiba di Aceh Besar yang mana Di sana pemandangan begitu indah, kami juga sempat berhenti sejenak untuk istirahat tetapi tidak memilih tempat yang lain hanya di pinggir jalan saja. Terlihat Hari ini cuaca yang begitu cerah yang menyebabkan tubuh kami berkeringatan. Secara bergantian Kami mengendarai sepeda motor, itulah yang membuat saya bisa menikmati perjalanan bersama sahabat dan saling mengerti.

Singkat cerita perjalanan Kami lanjutkan hingga tiba di wisata Bukit Lam Reh. Lelah kami pun terbayar dengan menyaksikan pemandangan yang begitu indah di sana. Ini menjadi momen kedua saya berkunjung ke tempat yang indah ini. Tidak berpikir panjang kami langsung mengabadikan banyak foto di sana Dan juga merekam video yang akan kami posting di beberapa media sosial.

IMG_20240601_120628.jpg
tiba di Bukit Lam Reh

Walaupun cuaca yang begitu panas kami tetap melanjutkan untuk foto-foto di pinggir Karang. Kami mengambil foto secara bergantian baik menggunakan kamera handphone ataupun kamera DSLR yang saya bawa. Sekitar jam 13.00 kami berhenti mengambil foto karena sudah benar-benar lelah jadi ketika itu kami memutuskan untuk memesan minuman dan duduk di sebuah meja dan kursi yang disediakan di sana. Minuman yang kami pesan ketika itu yaitu Milo Dingin. Sambil mengobrol kami menikmati minuman hingga habis lalu baru kami membayarnya dan memutuskan untuk meninggalkan tempat yang indah itu.

Rencananya untuk langsung berangkat menuju Banda Aceh, namun Di tengah perjalanan kami penasaran dengan sebuah wisata yang bernama Kulam ie suum. Karena terlalu penasaran Pak Muzakir pun mengajak untuk singgah di sana. Sebelumnya Kami sempat singgah di masjid untuk melaksanakan salat zuhur, lalu barulah menuju kolam ie suum. Ketika tiba di sana kami hanya membayar karcis masuk sebesar Rp10.000.

Pantesan penasaran air yang ada di Kulam Ie suum itu benar-benar air aneh karena langsung keluar dari gunung dengan uap yang panas. Bahkan ketika itu kami sempat membeli telur puyuh untuk merendam dalam air itu. Hanya menunggu 5 menit saja telur puyuh pun matang dan langsung dapat kami menikmati.

IMG_20240601_145101.jpg
singgah di wisata Kulam Ie Suum

Orang-orang datang ke sana untuk merendamkan tubuhnya di air yang hangat yang ditabung dalam kolam oleh pemilik wisata di sana. Namun karena memikirkan suasana yang sangat panas apalagi di siang hari, jadi kami tidak mau meredamkan tubuh, dalam hati kecil berkata "tanpa merendamkan diri saja sudah membuat tubuh kepanasan apalagi menetapkannya Wah ini jauh lebih panas, mungkin lain kali saja".

Hampir satu jam kami menghabiskan waktu di kolam Ie Su uem, perjalanan menuju Banda Aceh pun kami lanjutkan. Kali ini rasa lapar pun tiba, pantesan ketika itu kami belum makan siang. Maka dalam perjalanan tersebut kami singgah di salah satu warung makan yang ada di pinggir jalan menuju Banda Aceh. Di warung makan tersebut masing-masing dari kami hanya menghabiskan sepiring nasi dengan lauk sederhana saja.

Kemudian barulah kami melanjutkan perjalanan menuju Banda Aceh dan sempat singgah di SPBU untuk mengisi bahan bakar dan melaksanakan salat Asar. Kami memiliki rencana setelah melaksanakan salat asar untuk pergi ke salah satu wisata yang bernama Pucok Krueng Daroi, dan kami pun melakukan perjalanannya. Hingga tiba di tengah perjalanan kami berhenti karena mengingat waktu hampir magrib dan mungkin sampai di sana. Lalu kami kembali ke Banda Aceh. Tidak lama ketika tiba di Ulee Kareng azan maghrib pun dikumandangkan dan kami langsung singgah di sebuah masjid yang ada di sana.

Kami melaksanakan salat Maghrib di sebuah masjid yang ada di Ulee Kareng kemudian setelah itu kami memutuskan untuk makan malam di Warung Nasi goreng Amor. Ini merupakan kali yang kedua kami singgah di nasi goreng Amor tersebut dan disana benar-benar enak selain harganya murah dan bersahabat.

IMG_20240601_193302.jpg
makan malam di nasi goreng Amor

Setelah makan malam di sana, kami pun mencari tempat penginapan untuk beristirahat malam ini. Singkat cerita kami pun menemukan sebuah Wisma yang ada di Lambhuk. Di sana Kami menyewa dua kamar yang harga per kamar Rp 150.000. Kami singgah di tempat penginapan itu untuk menyimpan beberapa benda dan pakaian Kemudian kami mandi lalu barulah keluar sejenak untuk nongkrong di salah satu warung kopi yang bernama Sidiq kopi.

IMG_20240601_213936.jpg
Nongkrong sejenak di Sidiq Kopi

Karena tubuh kami Terlalu Lelah dengan seharian perjalanan tadi, jadi kami hanya duduk sejenak saja di warung kopi tersebut dan menghabiskan segelas minuman Milo dingin. Kemudian kami kembali ke tempat penginapan untuk beristirahat dan tidur. Itulah kisah perjalanan saya bersama sahabat saya dan juga Pak Muzakir bersama anaknya pada tanggal 1 Juni tahun 2024. Dan harapan saya mudah-mudahan menjadi awal bulan yang baik bagi kehidupan kami Dan Kita semua selalu dalam kehidupan Allah Subhanahu Wa Ta'ala Semoga selalu mendapatkan keberkahan dari-Nya.

Sekian postingan aku kali ini, terimakasih atas perhatian.
Wassalam
@walictd

baawah.png

Sort:  

Thank you, friend!
I'm @steem.history, who is steem witness.
Thank you for witnessvoting for me.
image.png
please click it!
image.png
(Go to https://steemit.com/~witnesses and type fbslo at the bottom of the page)

The weight is reduced because of the lack of Voting Power. If you vote for me as a witness, you can get my little vote.

Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. It will make Steem stronger.

 5 months ago 
Loading...

Coin Marketplace

STEEM 0.19
TRX 0.17
JST 0.031
BTC 81449.68
ETH 3207.32
USDT 1.00
SBD 2.82