Kontes Mingguan 05 || The Diary Game || Beginilah sibuknya seorang mama

Assalammualaikum, apa kabar sahabat stemian dimanapun kalian berada kembali lagi di the diary game, kali ini saya akan mengikuti kontes yang di selenggarakan oleh @m-fdo di komunitas steem kids and parents

IMG_20240530_184515.png

Senang rasanya bisa selalu menulis di steemit ini, setiap hari bisa bertemu dengan teman-teman online, sepertinya kita sudah lama kenal, saling menyapa walau tidak pernah bertemu sekalipun, awalnya saya agak segan tetapi mereka baik-baik dan ramah sehingga saya merasa nyaman menulis di steemit ini

Saya mengundang teman saya @mainuna, @puncakbukit dan @mesola untuk ikut serta berpartisipasi di sini.

Suasana di Pagi Hari🌤️

Setelah shalat subuh, saya masak untuk sarapan pagi, yang mudah dan cepat yang penting anak-anak ada yang di makan dan saat beraktifitas tidak kelaparan. Pagi ini saya masak tumis kangkung, telur dadar dan goreng tempe. Semua bahan yang ada kulkas sudah habis, sepertinya saya harus belanja ke pasar membeli bahan-bahan dapur nantinya.

IMG_20240529_004359.jpg
menu sarapan pagi

Pukul 06.55 saya mengantar anak saya ke sekolah, biasanya di simpang jalan tidak ada polisi lalu lintas, tapi pagi ini mereka berdiri di tiap sudut jalan, untung saja saya memakai helm sehingga tidak menjadi pusat perhatian mereka. seperti biasa sampai di sekolah, anak saya memberi salam kepada saya dan minta di doakan agar dia bisa menjawab pertanyaan saat ujian. Sebelumnya saya akan mengabadikan momen dia di sekolah dan meminta dia untuk berfose yang cantik, mulanya dia menolak, karena saya bujuk akhirnya dia mau..😅.

IMG20240529071503.jpg
antar anak ke sekolah

Saya membelokkan motor saya ke arah pasar karena saya mau belanja membeli ikan dan sayur mayur serta kebutuhan lainnya. Pagi-pagi begini pasar belum terlalu ramai, masih leluasa kita berjalan.

Mula-mula saya ke pasar ikan, mencari ikan apa yang di sukai oleh anak-anak saya, tapi sayang ikan belum banyak yang datang, belum ada yang membuat saya berselera untuk membelinya. Saya memilih ikan dencis yang ukurannya agak besar. Padahal kalau ada yang ukuran kecil pasti lebih sedap. Saya beli 1/2 kg seharga IDR 10.000 kemudian saya membeli ikan asin jambal 1/4 seharga IDR 10.000. Saya beli tempe, tofu dan kecambah IDR 20.000, kemudian saya melihat terong, dari yang kecil sampai yang besar saya beli masing-masing IDR 5.000. (note : 1 steem = IDR 5.000) total belanjaan saya IDR 90.000

IMG20240529072350.jpg

IMG20240529073542.jpg

Setelah selesai belanja saya ke parkir dan meletakkan belanjaan saya di motor, saya minta tolong Abang parkir untuk mengambil gambar saat saya di atas motor, walau fotonya tidak estetik tapi dia sudah bersedia mengambil gambar, itu saja saya sudah bersyukur. Sayapun pulang ke rumah.

IMG20240529074803.jpg
gambarnya terlalu ke atas sehingga belanjaan saya tidak terlihat 😅

Sampai di rumah saya membersihkan ikan, sayuran dan lain-lain serta memasukan ke dalam kulkas. Karena menu tadi pagi masih ada saya tidak masak untuk siang nanti, anak-anak saya memang kurang suka makan kecuali perut sudah lapar baru mereka makan satu hari paling 2 kali mereka makan. Tapi kalau makan malam saya biasanya beli makanan yang mereka suka saja.

IMG20240529080550.jpg
Belanja saya hari ini

Saya duduk sejenak untuk menulis di steemit, biasanya saya lihat di kontes, apa yang menarik yang akan saya tulis.. karena kalau di kontes banyak pilihannya, jadi saya pun tidak bosan. Setelah saya tekan posting, dan mem vote beberapa teman, saya bersiap-siap untuk menjemput anak saya di sekolahnya. Anak saya pulang cepat karena lagi mengikuti ujian kenaikan kelas, pukul 11.00 dia sudah bisa di jemput.

Hampir Siang🌞🌞🌞

Saat menjemput anakku pulang sekolah, dia bilang ingin sekali makan bakso, aku meng iya kan karena sudah lama juga tidak makan bakso, sebelumnya aku ke ATM dulu untuk mengambil uang, karena di dompetku cuma ada IDR 30.000, selesai mengambil uang kami langsung menuju warung bakso gaul, dekat dengan arah rumahku.

IMG20240529110929.jpg
Ambil uang di ATM

IMG20240529111342.jpg
di depan warung bakso

IMG202405290113247.jpg
Makan bakso

Anakku memesan bakso mangkok yang ukurannya sebesar mangkok, seharga IDR 35.000/porsi dan aku bakso super seharga IDR 25.000. aku gak habis karena ukurannya besar, tapi putriku masih mau sisa bakso yang aku makan tadi, benar-benar lapar dia. Aku membeli beberapa potong ayam quality untuk anakku yang di rumah untuk makan siang nanti

Sore menjelang malam🌙🌒

Aku terbangun dari tidur siangku agak telat, hampir pukul 5 sore. Pakaian yang sudah di gosok oleh asistenku belum aku masukkan ke dalam lemari, setelah mandi aku memasukkan baju-baju tadi ke lemari, Barulah aku duduk menonton televisi sambil minum teh hangat. Rasanya aku kepingin makan mie goreng, aku ambil dompet lalu aku beranjak keluar rumah dan pergi dengan motor mencari mie goreng, setelah aku beli satu bungkus, aku juga membeli nasi goreng untuk anak-anakku, mereka kurang suka mie goreng.

IMG20240529194853.jpg
Mie goreng kesukaanku

Demikian sahabatku semua, the diary game aku kali ini, semoga kalian suka dengan ceritanya, jangan lupa di vote dan di komen ya.
Wasalam @ifatniza.

Sort:  
Loading...

Coin Marketplace

STEEM 0.21
TRX 0.14
JST 0.030
BTC 69662.55
ETH 3388.96
USDT 1.00
SBD 2.77