SEC | S11W3-""Discipline""steemCreated with Sketch.

Hai semuanya!

Bagaimana kabarmu hari ini? Semoga kamu dalam keadaan sehat. Berhubung tema kontes minggu ini menarik. Berikut adalah partisipasi saya!

Bagaimana Anda memandang disiplin?

pexels-bich-tran-636243.jpg

Source: Pexels


Saya memandang disiplin sebagai aktivitas yang akan membuat kita sampai pada tujuan jangka panjang.

Misalnya disiplin menabung, akan membuat orang bisa memiliki banyak uang. Disiplin disiplin olahraga akan membuat orang tetap sehat. Disiplin mengerjakan sesuatu yang besar secara bertahap akan membuat orang bisa menyelesaikan pekerjaan yang terlihat mustahil pada awalnya.

Pernahkah Anda didisiplinkan sebelumnya atau pernahkah Anda mendisiplinkan seseorang?

pexels-tima-miroshnichenko-5428155.jpg

Source: Pexels


Ya. Saya pernah didisiplinkan orang lain. Misalnya guru saya mendisiplinkan saya untuk selalu belajar di sekolahan sejak pagi hingga siang. Orang tua saya mendisiplinkan saya agar salat tepat waktu setiap hari. Juga sejauh ini saya telah didisiplinkan orang lain berkali-kali.

Saya juga pernah mendisiplinkan teman saya menulis. Itu saya lakukan atas persetujuannya agar kami sama-sama berkembang. Karena bagi kami menulis adalah aktivitas hang perlu dan penting dilakukan. Saat itu kami berusaha disiplin menulis catatan bersyukur. Tujuannya agar kami bisa fokus pada hal-hal yang menyenangkan, agar kami selalu bahagia.

Apakah Anda menganggap disiplin sebagai cinta atau kebencian terlepas dari bagaimana itu diberikan?

pexels-dids-2127522.jpg

Source: Pexels


Disiplin bagi saya adalah cinta yang diberikan orang kepada kita. Terutama adalah disiplin yang diberikan keluarga saya atau guru saya di sekolah. Kadang cara yang digunakan bisa menyenangkan dan membuat saya suka. Tapi kadang juga membuat saya frustasi.

Apakah menurut Anda disiplin bermanfaat bagi anak-anak?

pexels-elina-fairytale-6202240.jpg

Source: Pexels

Tentu saja! Disiplin sangat bermanfaat bagi anak-anak. Mereka harus disiplin buang air kecil dan buang air besar di toilet. Mereka harus disiplin menggunakan baju dan juga sandal. Anak-anak perlu disiplin tentang hal-hal yang perlu mereka lakukan sesuai pada umurnya.

Orang tua yang baik dan pintar akan mampu membuat anak disiplin dengan cara yang menyenangkan. Dengan begitu anak akan melakukannya dengan suka cita.

Nasihat pribadi Anda untuk mereka yang memberikan disiplin dan kepada mereka yang menerimanya

pexels-valeria-boltneva-10647943.jpg

Source: Pexels

Disiplin adalah aktivitas yang sangat bermanfaat. Tanpa disiplin, seseorang akan kesulitan mencapai tujuan besarnya. Sehingga mendisiplinkan orang lain seharusnya dilakukan dengan cara yang menyenangkan bagi keduanya. Bungkuslah kebaikan dengan cara yang menyenangkan agar orang lain mau melakukannya dengan senang hati.

Misalnya dengan memberikan hadiah pada orang lain yang kita disiplinkan ketika dia berhasil. Dengan begini orang tersebut akan menyukai aktivitas disiplin.

Sedangkan untuk orang yang didisiplinkan. Nasihat terbaik yang bisa saya berikan adalah: disiplin adalah aktivitas yang berharga. Ini bukan aktivitas yang bisa dibeli atau didapatkan dengan instan. Kita harus melatihnya agar bisa menjadi disiplin. Berusahalah disiplin pada sesuatu yang bermanfaat.


Postingan ini adalah partisipasi saya untuk Steem Engagement Contest yang diadakan Steem Kids & Parents pekan ini. Saya ingin mengundang @arispranata5, @bosferi123 dan @ratubarat untuk bergabung pada kontes ini. Semoga tema kali ini cocok untuk kalian.

Link: SEC-S11W3-Discipline


Tentang Saya
Khoirul Muttaqin

Sort:  
 last year 

Hai @bukutaqin terimakasih telah mengundang saya dalam kontes hebat ini. Kedisiplinan atau disiplin bertujuan membentuk karakteristik yang dalam cerminan kepribadian seseorang. Ketaatan, kepatuhan dalam berprilaku menjadi tujuan utama dalam kedisiplinan. Mengapa disiplin selalu penting dalam kehidupan seseorang? Karena kedisiplinan adalah tolok ukur prilaku seseorang. Saya setuju dengan uraian dan pendapat yang anda berikan, dimana kedisiplinan harus kita tanamkan pada setiap anak usia dini, agar ketika mareka besar dan terjun dalam masyarakat luas dia sudah kita bekali dengan cara nersikap dan berprilaku yang sesuai dengan tatanan hidup dalam masyarakat luas. Terimakasih kawan, senang membaca artikel anda. Semoga sukses kawan

Terima kasih pak @arispranata5 sudah berkenan membaca dan memberikan sambutan hangat pada artikel dan opini ini.

Semoga bapak sehat selalu dan juga sukses pada kontes steem engagement.

Loading...

Coin Marketplace

STEEM 0.19
TRX 0.15
JST 0.030
BTC 65663.89
ETH 2670.06
USDT 1.00
SBD 2.91