The Diary Game, Wednesday, 5 / August / 2020, Enjoy the Beauty of the Morning..

in whalepower4 years ago

Hello everyone..

Apa kabar sahabat steemian hari ini.?

Semoga sahabat dalam keadaan sehat walafiat dan juga selalu dalam lindungan Nya.

Pada kesempatan kali ini saya akan berbagi dengan semua yang ada di sini dimana pada hari ini kami menemani anak perempuan ku ingin pergi mandi di pantai yang air nya lagi dangkal.

PicsArt_08-05-09.15.14.jpg

  • Pantai yang kami datangi.

Pantai yang terlihat begitu alami dan juga bersih dari sampah ini tempatnya adalah di salah satu desa yang ada di Kecamatan Dewantara yaitu di Desa Bungkaih.

Pantai yang masih terlihat begitu indah dengan sekeliling nya selalu terawat dan tidak terjamah oleh tangan manusia untuk merusak lingkungan nya ini membuat kita nyaman berada di sana.

Kami pergi ke pantai tapatnya jam 6 pagi jadinya bisa melihat indahnya matahari terbit bersinar dengan sangat menakjubkan sekali keindahannya.

IMG_20200805_091020.jpg

  • Pemandangan pantai di pagi hari.

Hati yang gembira bagi kita saat melihat anak kita bahagia dengan ceria saat lagi mandi di pantai dan untuk saat ini anak perempuan ku ditemani oleh ibunya dan dengan demikian sangat terasa kebahagiaan tersebut.

Dalam keceriaan mereka saat bermandi ria saya ambil foto mereka yang dihiasi oleh cahaya matahari pagi yang indah seperti yang kita lihat ini sungguh luar biasa karunia-Nya.

IMG_20200805_090940.jpg

  • Fotografi keluarga ku.

Disamping indahnya pantai,ada juga pemandangan lain yang ada di pesisir yaitu banyak bangunan untuk pembibitan benur, mungkin karena dengan adanya bangunan tersebut akan menjadi sebagai penjaga pantai dari tangan yang jahil akan alam.

Di tempat inilah, sangat membantu bisa memberikan manfaat bagi orang sekitar dikarenakan saat sedang panen membutuhkan banyak tenaga agar semua bisa cepat selesai.

IMG_20200805_091012.jpg

  • Bangunan proyek pembibitan benur.

Dalam menjaga pantai terhindar dari abrasi katanya kalau kita menanam tanaman pohon ini dan menjaganya dengan baik maka akan aman saat air laut lagi pasang.

Tanaman pohon ini banyak sekali di lestarikan selalu ditanam tanaman baru saat yang lama telah mati dan itu berlanjut terus.

IMG_20200805_090957.jpg

  • Pohon pandan di tepi pantai.

Dalam kehidupan sehari-hari kita, semua bisa kita lakukan untuk mendapatkan kebahagiaan, dimana saja dan kapan saja, bagaimana cara kita untuk mendapatkan nya.

Demikian saja dari saya untuk postingan pada kali ini dan saya ucapkan terimakasih banyak atas kunjungan sahabat steemian semua nya.

Terimakasih untuk sahabat kita @anroja dan sahabat lainnya yang ada di tim Aceh - Indonesia semoga jaya selalu..

MG5aEqKFcQi6ksuzVh6Jg2nEp6wn6URVpJYJ87uTQCYCoxGtAqPMhn8oDdtYgrER4ocxqseM6unDufsuioWtKkm7cpR4zoopi.png

Wassalam.

By @ana07

Sort:  

Postingan ini telah dihargai oleh akun kurasi @steemcurator08 dengan dukungan dari Proyek Kurasi Komunitas Steem.

Selalu ikuti @steemitblog untuk mendapatkan info terbaru.

Salam @ernaerningsih

Halo @ana07. Postingan anda sudah bagus. Namun alangkah lebih baik lagi kalau anda Betul-betul membuat postingan sesuai dengan syarat dan panduan yang sudah di tetapkan oleh @steemitblog. Kami berharap anda menyempatkan diri untuk membaca serta belajar dari postingan kawan-kawan kita yang lain, agar anda bisa membuat karya yang lebih bagus daripada ini.

Terimakasih

Iy... saya membaca postingan kawan-kawan yang lain, mungkin saja saya yang salah ambil pengertian nya..

Terimakasih atas sarannya...

Terima kasih telah berbagi buku harian, Anda membagikan fotografi yang indah. Saran dari @ernaerningsih sangat membantu anda untuk perbaikan mendatang.

Terimakasih kembali @anroja,,

Saran dari @ernaerningsih memang sangat membantu sekali..

Thank you for taking part in The Diary Game on Steem.

Sorry we missed the voting window on this post. An extra vote will be added to your next Diary Game post.

Keep following @steemitblog for the latest updates.

The Steemit Team

Coin Marketplace

STEEM 0.19
TRX 0.15
JST 0.029
BTC 64036.76
ETH 2647.26
USDT 1.00
SBD 2.78