GO ARROUND STEEM BUSINESS PROMO – DOORSMEER MINI TGK. TAUFIQ

in Steem Entrepreneurs3 years ago

IMG20211008151249_01-01.jpeg

Salam sahabat steemean

Sahabat steemEntrepreneurs, Pada kesempatan ini saya akan memperkenalkan sekaligus mengisahkan sebuah usaha baru yang di lakoni oleh salah seorang guru pengajar di sebuah Dayah desa kemasjidanku, yang beralamat di jalan Blang Dalam – Keutapang Gampong Blang Dalam Tunong Kecamatan Nisam Kabupaten Aceh Utara. Tepatnya di depan Masjid Babut Taqwa Blang Dalam dan bersebelahan langsung dengan Komplek Dayah MIDI Blang Dalam.

Lokasi

Doorsmeer ini pertama kali di buka oleh beliau sejak tahun 2019 silam, tepatnya di penghujung tahun 2019. Sampai sekarang usaha ini sudah berjalan sekitar dua tahun. Dulunya bangunan Doorsmeer ini adalah sebuah kios mini atau warung kecil yang di gunakan untuk penginapan sejumlah guru Dayah yang mengajar disana.

IMG20211006141532_01-01.jpeg

IMG20211006141550_01-01.jpeg

Tempat Usaha Doorsmeer

Berhubung di Dayah beberapa tahun lalu sudah ada penginapan sendiri berupa kamar bilik, maka kios ini menjadi kosong dalam waktu yang lama. Beliau mengambil inisiatif untuk membuka usaha, yang mana saat itu di Kemasjidan kami yang terdiri atas lima buah desa belum memiliki tempat cuci kenderaan yang memadai. Setiap warga yang hendak mencuci kenderaannya harus menuju ke Keude Amplah di pusat Kecamatan Nisam yang lumayan jauh dari desa.

Beliau membuka usaha Doorsmeer bukan untuk bekerja sendiri, akan tetapi memperkerjakan guru-guru Dayah secara bergiliran juga santriwan yang mondok di Dayah yang berdekatan dengan tempat usahanya.

IMG20211008151146_01-01.jpeg

Tgk Firdaus dan seorang santri sedang mencuci mobil dan motor

Hal yang beliau lakukan sangatlah membantu ekonomi beberapa orang tenaga pengajar dan beberapa santriwan yang kesehariannya tidak dapat bekerja apa-apa selain mengajar anak-anak dan belajar ilmu agama di Dayah, baik sore maupun malam.

Seperti halnya Doorsmeer pada umumnya, beliau menerima berbagai macam cucian, mulai dari kenderaan bermotor hingga mobil baik kecil maupun besar. Doorsmeer ini juga melayani pencucian ambal, sajadah dan sebagainya dalam jumlah besar maupun kecil.

Untuk ukuran tarif pembayaran pun relative murah dan nego. Dengan Rp 10.000 cukup untuk kita mencuci kenderaan roda dua.

Doorsmeer ini juga melayani antar jemput pelanggang, bahkan tak jarang saya menyaksikan para pekerja yang mengantar kenderaan yang telah di cuci kepada pemiliknya di rumah.

IMG20211008151234_01-01.jpeg

IMG20211008151249_01-01.jpeg

Mengobrol dengan Tgk. Firdaus yang sedang mengerjakan tugasnya

Berdasarkan wawancara saya dengan salah seorang pekerja yaitu Tgk. Firdaus tentang seberapa besar penghasilan yang ia dapatkan dalam sehari kerja atau setengah harinya. Tgk. Firdaus menjelaskan yang bahwa setiap satu kenderaan yang di cuci biayanya di bagi dua dengan pemilik Doorsmeer yaitu Tgk. Taufiq. Hari-hari biasa beliau rata-rata mendapat penghasilan antara Rp 80.000 hingga Rp. 100.000. Sedangkan di saat hampir lebaran penghasilan yang di dapatnya melebihi hampir 3 kali lipat dari penghasilan biasanya.

Menurut amatan saya, setiap hari Doorsmeer ini selalu beroperasi mulai pukul 09:00 hingga pukul 18:00 WIB.

Sahabat steemEntrepreneurs, melalui postingan ini saya mencoba memperkenalkan sebuah usaha temanku dengan harapan jikalau ada sahabat yang sesekali singgah dan kenderaannya perlu di cuci, maka singgahlah di Doorsmeer temanku ini.

Camera PictureSmartphone
ModelRMX2180
Versi Android10
Oringinal picture@teukuipul87
Picture EditingSnapseed
Locationaceh Utara

Ucapan terima kasih, saya ucapkan kepada :

@harferri
@irawandedy
@steempreneurship
@sofian88
@subkiusman
@tucsond

Wassalam : @teukuipul87

Sort:  
 3 years ago 

Sebuah ide dan kreatifitas yang luar biasa, memanfaatkan tempat bekas bilik untuk dijadikan usaha bisnis doorsmeer.. selain menguntung secara ekonomi bagi pemilik tapi juga membuka lapangan kerja bagi pengajar dan santri ... semoga doorsmernya tambah maju dan sukses ...

Terimakasih @teukuipul87

sama² bang...terima kasih juga atas saran dan dukungannya

 3 years ago 

Keren bang, semoga usahanya lancar dan semakin berkembang

Insya Allah.....amin

Coin Marketplace

STEEM 0.26
TRX 0.11
JST 0.033
BTC 63966.64
ETH 3055.32
USDT 1.00
SBD 3.87