The diary game | rabu 23 oktober 2024 | Antar jemput anak mengaji dan membeli gorengan saat perjalan pulang

in Steem Entrepreneurs5 days ago

1000509840.jpg

Assalamualaikum teman-teman steemit semuanya. . selamat datang kembali di postingan diarygame saya hari rabu 23 oktober 2024.

siang hari seperti biasanya aku mengantar anakku pergi mengaji dan anakku yang bayi juga tidur lebih awal hari ini, sebelum berangkat aku sudah menidurkannya dan di jaga oleh adikku dirumah.

Cuaca siang ini sangat terik sekali aku berkendara motor mengantar asfia mengaji dan sampai di desa kumbang kami mengambil jalan pintas, jalan persawahan belakang desa yang sejuk dan adem dengan banyak tumbuhan di pinggir jalan.

1000508492.jpg

Tempat anakku mengaji juga berada di jalan ini jadi berjalan lurus kami sudah sampai di tempat anakku mengaji sekitaran tujuh menitan berkendara, sampai di depan pesantren asfia mengaji aku memberinya uang jajan karna ada warung juga di dalam tempat mengaji, sebelum mulai waktu belajar memgaji anak anak bisa bermain dan membeli jajanannya.

Pulang kerumah aku langsung masuk ke kamar untuk beristirahat sebentar,hanya di waktu seperti ini aku bisa tidur beristirahat saat satu anak pergi mengaji dan satu anak lagi tertidur hehehe.

1000508539.jpg

1000508563.jpg

Aku menjemput anakku pulang mengaji pada jam 15:45 sampai disana mereka masih belum pulang memgaji aku menunggu anakku di depan pagar, saat dia pulang dia langsung berlari menghampiriku, dia naik motor dan kami langsung berkendara pulang.

Di tengah perjalanan pulang anak ku katanya haus kami berhenti dinpersimpangan desa paloh ada warung yang menjual gorengan dan juga minuman sirup, aku membelikan dia sirup merah dan juga gorengan.

1000506310.jpg1000509893.jpg
Ankku benar benar sangat haus dia langsung minum disana setekah selesai di buat, aku membayar 7.000 saja untuk satu sirup dan lima gorengan, kami melanjutkan perjalan pulang setelah melewati desa kumbang kami sudah sampai dirumah menikmati gorengan bakwan dan pisang goreng.

Sort:  
 5 days ago 

Many thanks to the Steem Entrepreneurs community users who shared the original posts. We hope your contributions continue to inspire and strengthen the entrepreneurial spirit in our community.

Status Club5050
Tag #steemexclusive
Plagiarism & AI-free
Bot-free
Support of #burnsteem26
Beneficiaries of #steempreneurship
Review dateOctober 27, 2024

Kind regards,
Steem Entrepreneurs Team

 5 days ago 

Terimakasih atas verifikasi postingan saya.

IMG_20240930_084439.png

Congratulations!!🎉🎉 Your post has been upvoted by content seekers using steemcurator05. Continue making creative and quality content on the blog. By @eliany

 5 days ago 

Terimakasih banyak atas supportnya.

Coin Marketplace

STEEM 0.16
TRX 0.17
JST 0.029
BTC 69431.83
ETH 2486.70
USDT 1.00
SBD 2.55