Go Around - Steem Business Promo | Promo Steem di Usaha Bisnis Dekat Lingkungan Kampus UNIKI Kota Lhokseumawe

in Steem Entrepreneurs3 years ago

IMG_20210819_220921.jpg

Hallo Steempreneurs,
Pada kesempatan yang baik ini saya ingin mempromosikan sebuah tempat usaha yang menyediakan berbagai macam makanan dan minuman. Usaha ini berada tepat di depan kampus Universitas Islam Kebangsaan Indonesia (UNIKI). Saya sudah menjadi langganan semenjak bisnis beroperasi sekitar bulan januari 2021.

Deskripsi

Bisnis makanan dan minuman "Caca Marica" dimiliki oleh seorang perempuan yang bernama Caca. Perempuan kelahiran 94 ini sudah merintis usahanya di berbagai tempat. Bisnis Caca Marica yang terletak di jalan Simpag Elak, Alue Awe merupakan cabang dari bisnis Caca Marica yang berpusat di kota Lhokseumawe. Caca Marica cabang Alue Awe sudah beroperasi sekitar 7 bulan. Semenjak itu saya menjadi konsumen tetap "Caca Marica". Saya dan rekan kerja di kampus sering makan siang di tempat tersebut karena pelayanan dan rasa makanannya yang enak. Harganya juga terjangkau untuk segala kalangan masyarakat.

Di bawah ini daftar menu makanan di Caca Marica.

IMG_20210823_190928.jpg

Item MakananHarga IDRKoneversi STEEMKonversi SBD
Ayam keprok8.0000,900,0058
Ayam keprok + nasi10,0001,120,073
Ayam bakar8.0000,900,0058
Ayam bakar + nasi10.0001,120,073
Ayam keprok/bakar + kangkung15.0001,690,110
Ayam keprok/bakar + sop15.0001,690,110
Nasi goreng ayam15.0001,690,110
Nasi goreng kampug ayam16.0001,80,11
Soto ayam + nasi10.0001,120,073
Sop daging + nasi15.0001,690,110

IMG_20210824_172740.jpgScreenshot harga Steem dan SBD saat di koversikan ke IDR (coingecko.com)

Beberapa jenis makanan yang tesedia dimenu, saya konversikan dengan Steem dan SBD dengan menggunakan coingecko.com

IMG_20210819_220748.jpg
Pemilik bisnis "Caca Marica" sedang melayani pesanan konsumen.

Selanjutnya saya juga berbincang-bincang dengan pemilik "Caca Marica" tentang cyptocurrency dan blockchain. Saya mengajukan beberapa pertanyaan dalam program Go Around - Steem Business Promo.

  1. Apakah anda mengetahui tentang cryptocurrency atau blockchain ?
    Jawaban : Dia pernah mendengar tentang cryptocurrency atau yang biasa dikenal dengan bitcoin namun dia tidak mempelajari tentang hal terebut karena kesibukannya dalam mengurus usaha yang sudah dia rintis.

  2. Apakah anda pernah mendengar atau mengetahui tentang steem.com atau steemit.com ?
    Jawaban : Dia tidak pernah mendengar tentang steemit, saat ini dia hanya menggunakan media sosial facebook dan instagram untuk mempromosikan bisnisnya. Saya menjelaskan dan memberi pemahaman tentang steemit kepadanya. saya menguraikan manfaat dan keuntungan bermain steemit, apalagi kehadiran komunitas steem entrepreneurs memberi keuntungan ganda bagi pemilik bisnis. Selain bisa mempromosikan produk dan layanan bisnis, pengguna juga mendapatkan keuntungan dari rewards yang diberikan oleh steemit. Dia tertarik untuk mempelajari tentang steemit dan akan mengabari saya bila kemudian dia memutuskan untuk bergabung.

  3. Apakah anda mengizinkan saya melakukan promo steem dengan menempelkan sticker steem business promo di tempat usaha anda ?
    Jawaban : Dia mengizinkan saya untuk menempelkan sticker dan mempersilahkan saya dengan senang hati. Saya menempelkan sticker steem di depan rak makanan paling depan karena area ini paling sering dilalui atau dilewati oleh konsumen. Sebagian besar konsumen adalah mahasiswa kampus UNIKI yang termasuk pengguna internet aktif. Harapannya mereka akan melihat sticker steem kemudian tertarik untuk mengetahui informasi lebih lanjut tentang steemit.com dengan cara mengaksesnya.

IMG_20210821_081147.jpg
Sticker Steem Business Promo sudah terpasang

Saya mengucapkan terimakasih atas kerjasama beliau mengizinkan saya untuk melakukan kegiatan Steem Businees Promo di tempat bisnisnya. Saya juga meminta izin untuk mempromosikan tempat usaha "Caca Marica" di paltform steemit.

Berikut beberapa foto suasana di tempat usaha "Caca Marica"

IMG_20210821_081241.jpg
Beberapa mahasiswi sedang menunggu pesanannya selesai dibungkus, sticker steem terpasang di rak depan. Area ini paling sering dipadati oleh pengunjung/konsumen.

IMG_20210819_220903.jpg

Selain mahasiswa kampus UNIKI, di tempat ini juga sering dikunjungi oleh mahasisiwi AKBID dan AKPER Bukit Rata. Tempat ini sangat potensial untuk promo steem karena kebanyakan konsumen "Caca Marica" adalah pengguna aktif internet dan masih dalam kategori usia produktif.

IMG_20210819_220714.jpg
Dapurnya bersih dan steril.

IMG_20210819_220813.jpg
Beberapa jenis makanan ringan atau gorengan. Sangat disukai oleh mahasiswa dan mahasiswi di kampus terdekat.

IMG_20210819_220836.jpg
Penjual sedang melayani pesanan konsumen (Ayam keprok = nasi)

IMG_20210821_081205.jpg
Pengunjung di tempat usaha makanan dan minuman "Caca Marica"

IMG_20210821_081301.jpg
Caca Marica juga menyediakan berbagai jenis bakso dengan harga terjangkau. Di gambar terlihat para mahasiswi Akper sedang memesan makanan. Tempat usaha ini sangat saya rekomendasikan untuk anda kunjungi bersama teman atau keluarga anda. Selain lezat dan bersih, pilihan makananya juga banyak dan bervarisasi dan yang paling penting harganya juga sangat terjangkau. Lokasinya juga sangat mudah untuk di akses.

Akses lokasi dengan what3words.com

poster_2021-08-24-090812.png

Link : https://w3w.co/pemakai.berlengan.persuasi


Demikian promo-steem yang saya lakukan hari ini sebagai aksi kontribusi dalam Program Go Around - Steem Business Promo dari Komunitas Steem Entrepreneurs. Semoga upaya ini bisa berdampak positif dengan bergabungnya konsumen dari bisnis makanan dan minuman "Caca Marica" dengan https://steemit.com.

Salam hormat
@mala.aniez

Sort:  
 3 years ago 

Terimakasih banyak atas kontribusi @mala.aniez untuk mempromosikan steem, semoga berhasil ..

Sukses

 3 years ago 

Terimakasih bro..

 3 years ago 

Keep up with good work! Long live Three Fingers

Wish U have wonderful day @mala.aniez

 3 years ago 

Thank you sir for your enthusiasm and support..

 3 years ago 

Youre welcome, keep up ur good work ..
Regards

Coin Marketplace

STEEM 0.27
TRX 0.11
JST 0.031
BTC 70992.50
ETH 3860.06
USDT 1.00
SBD 3.52