Breath of Life Challenge: (Tanaman Hijau penghasil oksigen yang baik di halaman rumah kami)

in Steem Entrepreneurslast month

1000129559.jpg

Alam dan lingkungan yang sehat sangat berpengaruh besar terhadap kesehatan manusia yang ada di sekitarnya, terutama tentang kemurnian dan kesehatan dari oxygen bersih yang hasilkan oleh lingkungan yang sehat dan terawat dengan baik.

Salah satu cara paling efektif untuk membuat lingkungan kita tetap terjaga dengan baik adalah menanam pohon karena dari pohon dapat menghasilkan oxygen yang sehat sehingga dapat membuat kehidupan kita menjadi lebih sehat.

Semenjak saya duduk di bangku sekolah SD, saya sudah diajarkan untuk menjaga lingkungan dengan baik dengan tidak membuang sampah sembarangan dan juga harus menanam tanaman hijau di sekeliling rumah agar udaranya menjadi lebih sehat dan lingkungan nya juga terjaga.

Kebetulan Ibu saya juga sangat hobi menanam tanaman di halaman rumah kami yang membuat saya juga ikut terinspirasi untuk terus menanam beberapa jenis tanaman hias supaya lingkungan di halaman rumah kami selalu sehat.

Tanaman yang saya tanam di halaman rumah saya adalah tanaman hias seperti tanaman bunga jarum merah cantik yang ada di halaman depan rumah saya. Saya sudah menanam tanaman bunga jarum merah ini sejak 2 tahun yang lalu dan kini sudah tumbuh dengan sangat baik dan subur.

1000129977.jpg

Saya juga menanam beberapa jenis tanaman lainnya disini agar susana di halaman depan rumah kami bisa menjadi lebih alami. Disini saya juga terdapat satu pohon mangga yang telah saya tanam sejak 5 tahun yang lalu.

1000129555.jpg

Selain bisa membuat oxygen di sekitar rumah saya menjadi segar, menanam pohon mangga juga dapat memberikan banyak manfaat bagi kami karena saya bisa memanen buah mangganya saat sudah mulai berbuah.

1000129556.jpg

Hari ini saya juga melihat pohon mangga kami sudah mulai berbuah dan ukurannya masih kecil, mungkin 1 bulan lagi buah mangga ini sudah bisa di petik untuk di nikmati.

Menanam pohon juga sangat besar manfaat nya untuk kebaikan lingkungan dan alam sekitar, salah satu manfaat paling besar menanam pohon adalah dapat mencegah tanah longsor dan banjir yang merupakan bencana alam paling sering terjadi di negara dengan iklim tropis seperti di Indonesia saat ini.

Inilah entry saya untuk kontes Breat Of Life Challenge : Memberdayakan Pertumbuhan Oksigen yang di selenggarakan oleh Bapak @harferri, saya juga ingin mengundang pak @bahrol, buk @suryati1 dan @dekki untuk berpartisipasi bersama di kontes ini.

Sort:  
 last month 

Ini yang benar-benar penghijauan, jauh dari kata gersang. kemapun mata memandang, akan menampakkan penghijauan.

 last month 

Terimakasih pak, semoga kita bisa selalu menjaga lingkungan sekitar kita agar tetap sehat

 last month 

Sama-sama, lebih baik menjaga dan melestarikannya dari sekarang, dari pada membangun kembali alam yang telah rusak akibat ulah tangan manusia yang tidak bertanggung jawab.

 last month 

Many thanks to the Steem Entrepreneurs community users who shared the original posts. We hope your contributions continue to inspire and strengthen the entrepreneurial spirit in our community.

Status Club#Club100
Verified userYES
Plagiarism & AI-freeYES
Bot-freeYES
Tag #steemexclusiveYES
Support of #burnsteem25NO
Beneficiaries of #steempreneurshipYES
Voting CSI13.7 ( 0.00 % self, 84 upvotes, 65 accounts, last 7d )
Verification date
May, 15 2024

Kind regards,
Steem Entrepreneurs Team

Coin Marketplace

STEEM 0.19
TRX 0.12
JST 0.028
BTC 65054.60
ETH 3558.38
USDT 1.00
SBD 2.35