Steemit Engagement Challenge-S7W1 | Economic-Diary Game, Sabtu 07-01-2023 | Jajanan di Malam Hari

in Steem Entrepreneurslast year

999FCCF3-5C59-457C-979E-D4E3B9F34A60.jpeg

Hai Steemian’s

Dihari yang cerah ini mudah-mudahan keceriaan, kesehatan dan keberkahan menghampiri di setiap langkah kaki kita. Sujud syukur kepada Sang Pemberi Kehidupan yang menciptakan siang dan malamnya serta mengatur seisi dunia.

Tiada henti kita diberikan kenikmatan hidup di dunia ini namun jangan lupa kita persiapkan bekal di akherat kelak yang merupakan kehidupan abadi. Semoga kita selalu mengingat akan hal tersebut.

Kembali saya @dederanggayoni kembali hadir dikomunitas tercinta Steem Entrepreneurs yang tidak mau ketinggalan untuk mengikuti kontes di Steemit Engagement Challenge S7w1 yang mengusung tema Economic-Diary Game, baiklah berikut kontesku.

Pagi ini aku terbangun dari tidurku yang nyenyak sebelum masuk waktu subuh, rasa sejuk yang menyelimuti tubuh membuat enggan untuk terbangun dari tidur. Namun mata tidak ingin terpejam lagi, dan akhirnya aku bangkit dari tempat tidur.

Ku ambil ponselku dan memeriksa alarmku. Padahal aku tadi malam telah menyetel untuk bangun tengah malam namun aku tidak mendengar bunyi alarm tengah malam tadi, mungkin aku terlalu nyenyak tidurnya tadi malam pikirku.

Setelah melakukan rutinitas pagi seperti memberi makan kucing, menyiapkan sarapan, dan mencuci piring kotor akhirnya akupun segera membersihkan tubuhku. Kini aku siap untuk lepas landas menuju sekolah tempatku mengajar.

Seperti biasa setiap pagi aku berangkat bersama My Princess yang juga berangkat kesekolahnya. Setelah mengantarkan My Princess tepat didepan pintu gerbang sekolahnya dan dia berpamitan serta mencium tanganku maka aku segera meluncur menuju sekolahku.

Akhirnya aku sampai disekolahku yang telah ramai oleh siswa dan para guru serta staf lainnya. Aku memarkirkan kendaraanku ditempat parkir yang telah disediakan setelah itu aku melangkah menuju ruangku di laboratorium IPA.

Tidak lama kemudian satu persatu siswaku masuk keruangan sambil mengucapkan salamnya kepadaku. Setelah semuanya hadir akhirnya kami membaca doa bersama dan aku memulai pelajaran hari ini hingga selesai di jamku hari ini.

5664C160-C2AF-43BD-B715-1EF90BD8BF8B.jpeg

Kegiatanku mengajar di pagi hari

Siang hari sepulang dari sekolah aku mampir untuk mengambil kateringku terlebih dahulu. Sesampainya dirumah aku menyiapkan makan siang untuk ibuku diatas meja makan, lalu menyiapkan makan siang untuk My Princess dikotak makannya dan mengantar kesekolahnya.

Kemudian aku makan siang bersama ibuku sambil menonton tv diruang tengah. Setelah itu saatnya aku beristirahat di kamarku sambil membuka ponselku. Seperti biasa aku mengecek WA yang masuk, menerima telp dan akhirnya berselancar di dunia steemit sesaat.

Menjelang sore aku bersiap-siap untuk menjemput My Princess pulang sekolah. Aku berangkat bersama My Son sambil mengantarkannya kembali keasramanya sore ini. Setelah my son memasukkan barangnya ke bagasi mobil akhirnya kamipun berangkat.

Kami singgah di supermarket untuk membeli sedikit keperluan my son. Biasanya aku selalu menyiapkan keperluan untuk My Son sebelum kembali ke sana. Untuk hari ini hanya susu dan air mineral saja yang telah habis, sementara yang lainnya masih ada.

6F343655-99E0-450A-A6D9-93F2C364B8C3.jpeg

Berbelanja kebutuhan My Son di supermarket

Aku membeli air minum mineral sebanyak 4 botol seharga Rp.20.000 atau setara dengan 7,36 STEEM dan susu my son seharga Rp.85.000 atau setara dengan 31,29 STEEM. Permen chacha untuk my princess Rp.7.800 atau setara dengan 2,86 STEEM.

22D73810-D3EB-400F-B68B-073E9932B301.jpeg

Permen chacha untuk My Princess
Jadi total belanjaku di super market ini adalah Rp.183.000 atau setara dengan 67,11 STEEM

Setelah selesai berbelanja kami lalu berangkat menuju asrama My Son. Setelah sampai diasrama My Son kami lalu mengobrol beberapa menit setelah itu My Son menurunkan barangnya dari bagasi mobil. Setelah berpamitan dan mencium tanganku My Son masuk melalui pintu gerbang yang dijaga satpam.

Hari semakin senja aku memacu kendaraanku dengan cepat agar bisa sampai sebelum maghrib. Dan akhirnya kami tiba dikota saat hari telah gelap. My Princess meminta agar singgah untuk membeli jajanan si malam hari.

Kami singgah di gerai makanan yang terletak di pusat kota. My princes lalu memesan burger seharga Rp.15000 atau setara dengan 5,51 STEEM dan roti bakar seharga Rp.18000 atau setara dengan 6,61 STEEM.

17A5FBE2-E568-40CC-BC88-5F1531DFB15C.jpeg

Membeli jajanan di malam hari

5B1CD8AB-4E7B-4D16-94B9-D683259D1551.jpeg

Sambil menunggu pesanan kami disiapkan aku lalu menuju gerai minuman jus yang berjualan disamping gerobak burger yang kami pesan. Lalu aku memesan jus mangga sebanyak dua gelas dengan harga Rp.10000 atau setara dengan 3,67 STEEM.

D5D341DA-F103-437C-8DFE-BD5CEBBD11DB.jpeg15D49343-83DC-42D8-862E-F552BB09F08F.jpeg
Membeli jus mangga manis yang segar
Total harga jajanan kami malam ini adalah Rp.43.000 atau setara dengan 15,78 STEEM

F5735821-97B2-428A-9D0D-6BF6719416C2.jpeg

Deretan gerai jajanan di malam hari

Akhirnya setelah selesai membayar semua jajanan malam ini kamipun segera pulang dan terdengar suara azan di sepanjang jalan menuju rumah kami. Sesampainya dirumah saatnya menikmati cemilan malam dengan jus buah segar. Setelah itu beristirahat malam. Sebelum tidur kupanjatkan doa terbaikku dan akhirnya saatnya tidur malam.

Demikian partisipasiku dikontes yang baik ini. Dan seperti biasa aku ingin mengajak Steemian’s yang aktif dan kreatif @waterjoe @zainalbakri @syllem untuk turut serta dalam kontes yang menarik ini. Mudah-mudahan kita bisa meraih sukses bersama. Sekian sampai jumpa.

Link konversi Rupiah ke STEEM :
https://www.coingecko.com/id/koin_koin/steem/idr

Terima kasih banyak kuucapkan kepada @harferri @f2i5 @afrizalbinalka atas dukungan dan apresiasinya selama ini kepada saya dan seluruh steemian’ku atas komentar yang positif dan supportnya dipostinganku ini. Semoga kita selalu diberi keberkahan.

Salam Hangat
@dederanggayoni

Sort:  

Thank you, friend!
I'm @steem.history, who is steem witness.
Thank you for witnessvoting for me.
image.png
please click it!
image.png
(Go to https://steemit.com/~witnesses and type fbslo at the bottom of the page)

The weight is reduced because of the lack of Voting Power. If you vote for me as a witness, you can get my little vote.

 last year 

Sukses untuk kontesnya ya kak... jajanan nya menggoda selera. Lah..kak

Smoga kita bisa icip-icip lagi jajanan bareng ya kak..
Cukis sista @asiahaiss

 last year 

Terima kasih telah singgah dan memberi komentarnya, ya pasti nanti kalau ada waktu Meet up kita pasti ngemil-ngemil lagi 😁

 last year 

Ahaha, iya Kak Insyaallah semoga bisa sharing & caring bareng lagi yak 🥰🤗

Jajanannya enak-enak semua ya Kak
Benar-benar menggugah selera 🤤

 last year 

Thank you and welcome to the Steem Entrepreneurs Community. We really appreciate your efforts to write good and interesting articles on Economic Activity - Diary Game for Steemit Engagement Challenge S7W1. Hopefully the information in your writing is useful and inspires readers.

Before we verify, please be reminded to visit your friends' other posts and engage with relevant and meaningful comments. Best of luck, sis @dederanggayoni

Status club#club100
Verified userYES
Plagiarism-freeYES
Bot-freeYES
Tag #steemexclusiveYES
Support #burnsteem25YES
CSI voting7.3 ( 0.00 % self, 91 upvotes, 55 accounts, last 7d )
Scores9.2/10
Verification date
January 14, 2023

Determination of Club Status : https://steemworld.org/transfer-search


Kind regards,
Steem Entrepreneurs Team

 last year 

Terima kasih untuk komentar yang baik dan verifikasinya.

¡Congratulations! This post has been upvoted through -steemcurator06.
We support quality posts, and good comments anywhere, with any tags.

January (1).png
Curated by :@harferri

 last year 

Terima kasih banyak atas dukungan dan apresiasinya 💝💝💝

 last year 

Saya melihat itu adalah hari yang aktif dan harganya lebih murah daripada di negara kita, di sini Anda bisa mendapatkan sangat sedikit untuk 5 atau 6 steem. Sangat baik untuk dapat melihat harga di steem, karena ini adalah mata uang yang kita semua yang membuat hidup di Steemit gunakan dan kita dapat mengetahui nilai produk yang mengacu pada milik kita.

Salam hangat dan sukses selalu.

 last year 

Terima kasih untuk komentarmu yang baik temanku saya sangat menghargainya, dan terima kasih telah mampir dipostinganku, yuk join

Coin Marketplace

STEEM 0.30
TRX 0.12
JST 0.033
BTC 63152.84
ETH 3104.83
USDT 1.00
SBD 3.84