Steem engagement challenge S12-W2: I would love to prefer A Village lifestylesteemCreated with Sketch.

Pilihan hidup ditentukan oleh berbagai faktor dan setiap orang memiliki alasan yang kuat ketika memilih kehidupannya baik kehidupan Metropolis atau Village. Saya meilihat faktor mendasar yang melatarbelakanginya adalah faktor ekonomi/ pengembangan karir dan usaha.

Urbanisasi penduduk untuk memenuhi kebutuhan tersebut terjadi secara global di Indonesia, dengan alasan tersendiri mereka memilih untuk kekota untuk merubah kehidupannya menjadi lebih baik meskipun jumlah populasi penduduk desa ke kota terus meningkat dan menyebabkan masalah serius bagi pemerintah.

Ini Topik menarik dan saya akan mendeskripsikan pandangan saya terhadap keputusan saya dalam memilih 1 dari 2 gaya hidup dalam Topik ini, sebagai bentuk dukungan terhadap topik ini saya mengundang rekan saya yang lainnya untuk dapat berpartisipasi, semoga @heriadi @kouba01 @inspiracion dapat mengemukakan pilihan mereka disini.

image.png

One of the portraits of life in the village

Terdapat perbedaan yang sangat signifikan tentang kehidupan di Desa dibandingkan dengan kehidupan Metopolis, meskipun keduanya memiliki kekurangan dan kelebihan masing-masing, tetapi saya lebih memilih hidup didesa dibandingkan harus pindah ke kota besar.

Saya memiliki alasan yang kuat terhadap pilihan tersebut dan tentunya setiap orang akan memiliki pandangan yang berbeda, semuanya tergantung kepada tujuan dari mereka. Kehidupan didesa telah memberikan saya segalanya, dan yang paling saya impikan adalah sebuah kebahagiaan ketika mampu menyatu dengan alam, menyatu dengan lingkungan dan dapat membangun interaksi positif dalam kehidupan.

image.png

Gathering with neighbors who died

Kehidupan didesa membangun tatanan kehidupan sosial yang penting untuk membentuk karakter saling peduli antara satu dan lainnya, dan akan membentuk karakter yang sama terhadap annak-anak saya nantinya ditengah tingginya pengaruh budaya asing dan tidak dapat terbendung.

Saya tinggal disebuah desa yang letaknya 2 kilo meter dari Selat Malaka (perbatasan dengan Malaysia), namun sampai saat ini dengan mudah memperoleh akses pelayanan kesehatan yang jaraknya hanya 4 kilo meter, sarana pendidikan dasar dan menengah yang memadai serta 2 perguruan tinggi yang berdekatan dengan tempat tinggal saya.

Sarana publik tersebut menjadi kebutuhan utama saya dan keluarga saat ini sehingga sangat nyaman tinggal disini dibandingkan harus pindah kekota dengan kehidupan sosial yang sudah terkikis. Dalam konteks yang lain kehidupan didesa yang rendah polusi, tingkat kriminilitas yang minim serta kepedulian masyarakat terus menjadi magnet dalam kehidupan saya.

Masyarakat akan saling membantu satu dan lainnya ketika ingin menyelenggarakan sebuah pesta pernikahan dan acara penting lainnya, meskipun keterbatasan ekonomi setiap penduduk mampu melaksanakan event penting dengan sikap gotong royong dari seluruh lapisan masyarakat. Hal ini tidak ditemukan dikota metropolis yang masyarakatnya cenderung apatis dan tidak peduli dengan lingkungannya karena kesibukan mereka.

image.png

Traditional village residence

Meskipun hidup didesa dikonotasikan sebagai kehidupan yang menghambat pertumbuhan dan perkembangan generasi berikutnya, saya justru melihatnya berbeda. Didesa telah tersedia berbagai akses publik seperti layanan internet yang sangat baik, infrastruktur yang sangat memadai dan semua layanan telah tersedia meskipun hidup diantara pehohonan yang menjulang tinggi dan jarang melihat gedung pencakar langit.

Saya percaya satu hal, bahwa kesuksesan itu bukan karena harus tinggal dan memperoleh fasilitas yang mewah, karena kesuksesan dijemput dari keinginan dan kesadaran untuk terus bangkit untuk terus berkembang menjadi lebih baik guna membangun tata kelola kehidupan yang maju dalam tatanan kehidupan pedesaan.

Bahkan tidak sedikit masyarakat dengan tingkat perekenomian yang mapan, memberikan layanan pendidikan kepada anak dan keluarganya kekota dengan tingkat pendidikan yang lebih maju, setidaknya mereka telah memiliki dasar yang kuat ketika pindah dilingkungan yang baru dengan pola hidup yang berbeda. Hasilnya mereka kembali dengan membawa prestasi yang gemilang dan tidak kalah saing dengan anak-anak lain yang dari awal memperoleh pendidikan yang sempurna.

image.png

Social interaction

Dengan demikian, melalui pembentukan karakter sejak dini saat tinggal didesa, mereka akan mudah memproteksi diri dengan gaya hidup dan lingkungan metropolis, inilah yang saya harapkan dalam kehidupan saya saat ini dan pengembangan karakter anak-anak saya kedepan.

Setiap orang memahami bahwa lingkungan dan gaya hidup akan mempengaruhi mereka, namun jika tidak difilter sejak dini akan menjadi petaka dikemudian hari. Saya banyak belajar dari kebudayaan Jepang yang terus melestarikan budaya mereka sampai saat ini dan menjadi identitas mereka, namun di Indonesia justru berbeda, para penduduk yang hijrah ke kota tanpa basic yang kuat terdapat identitas mereka, justru mengadopsi kebudayaan asing meskipun bersifat negatif.

Indonesia, 11 September 2023
@irawandedy

Kami mengundang Anda untuk mendukung @pennsif.witness untuk pertumbuhan di seluruh platform melalui komunikasi yang kuat di semua tingkat dan pengembangan yang ditargetkan dengan hasil tinggi dengan sumber daya yang tersedia.
Klik Di Sini
Sort:  

Saludos amigo ciertamente como usted lo expresa la vida en el pueblo es más calmada, menos contaminada y acojedora donde todas las personas son muy unidas y se apoyan entre todos.

Tengo familia que vive en un pueblo y cuando vamos de visita nos encanta porque son muy cariñosos nos tratan muy bien y siempre están pendientes de darnos de sus siembras para que traigamos en casa.

Mucha suerte y éxitos en este desafío amigo. 🫂❤️

Benar... kehidupan dengan nilai sosial menjadi salah satu hal yang mendorong saya untuk terus menghargai kehidupan saat ini dan menjadi komunitas yang saling mengayomi antara satu dan lainnya dalam kondisi apapun.

Terimakasih telah meninggalkan komentar positif

Setuju bang, Alhamdulillah abang sudah tinggal di Desa sedangkan saya masih dalam tahap mengumpulkan segala persiapan untuk full pindah ke Desa.

Iya bang... hidup didesa gimana gitu ya... 😊

Kekeluargaannya itu yang selalu di rindukan, sama kyk Abang saya pengen anak saya juga tumbuh di lingkungan kekeluargaan itu.. daripada tumbuh jadi apatis seperti halnya orang kota..

Hello Dear Friend,

Nice to greet you friend. I am very happy to know about that you choose Village life and we all know that both options have advantages and disadvantages, in small towns you have everything close, not so much noise and life is not so busy, however, in metropolises there are big shopping centers and have huge noise of traffic, but have more employment opportunities. By the way am happy to see your post and Thanks for joining the challenge with your awesome participating. I hope you really enjoyed this challenge.

Greetings, Faran Nabeel

Terimakasih telah meninggalkan pesan positif dalam kerangka Steemit Engagement Challenge dan kiranya semua persepsi mereka tentang dua pilihan ini dilatarbelakangi dengan alasan masing-masing.

Yang terpenting adalah bagaimana mampu mensyukuri nikmat yang ada saat ini dengan terus menjadi lebih baik

Dear, I came to know from reading the post about the life style of your village. I also love village life. When I am on vacation or sick, I get better after going to the village house. Your writing about rural life is very beautiful. Good luck with your writing.

 last year 

Assalamu Alaikum @irawandedy Sir ,
I am also like you sir. Although I was born in a city but I don't like city life much only because of the traffic. Your perspective on village life is very beautiful. Being in tune with our nature is essential to making life positive. Rural environment helps us to reduce stress.

Thank you very much for the excellent publication on the contest. I wish you good luck in the competition.

Loading...

Congratulations!

This post has been supported through the account Steemcurator06. for containing good quality content.

Curated by : @harferri

Coin Marketplace

STEEM 0.16
TRX 0.16
JST 0.030
BTC 59368.30
ETH 2461.60
USDT 1.00
SBD 2.45