Spraying weeds with herbicide and going to the coconut grove

in Nature & Agriculture5 days ago

Picsart_24-10-06_16-04-52-704.jpg

Salam Steemians......

Hi everyone? Khususnya tukang kebun dan pecinta alam, Selamat sore hari dan apa kabar, dimanapun anda berada saya harap kita semua dalam keadaan baik-baik saja dan segala aktifitas berjalan dengan lancar sesuai dengan rencana yang kita inginkan.

Berjumpa lagi dengan saya di komunitas yang menyenangkan ini yang membuat tukang kebun dan petani lebih semangat dan semangat dalam berkarya. Baiklah, pada kesempatan ini saya ingin bercerita tentang kesibukan di ladang saya dan beberapa lainnya terlintas hari ini, di kebun kelapa saya.

Kehidupan di pedalaman desa tidak jauh dengan bertani dan berkebun, karena itu aktifitas yang sangat menguntungkan bagi warga tani mengingat lapangan kerja sangat terbatas sehingga banyak dari warga memilih hidup lebih berguna sebagai petani dan tukang kebun yang dapat menciptakan lapangan kerja untuk mengelola lahan sendiri dengan tanaman muda dan tanaman tua yang berguna untuk memenuhi kebutuhan kehidupannya.

IMG_20241002_095806_322.jpg

Hari ini saya kembali kesawah selatan untuk melansungkan penyemprotan gulma didalam petakan dengan herbisida sebelum tanah di cangkul ulang, saya membawa alat semprot andalan saya. Saya berjalan sambil menikmati suasana sawah begitu tenang yang penuh dengan kedamaian yang memberikan energi positif bagi petani yang lebih semangat dalam mengurus lahan disana dengan pemandangan sepanjang area sawah begitu indah.

Sebelum ke petakan penyemprotan dilahan tengah, saya mengarah ke lahan selatan (petakan di ujung utara) untuk melihat perkembangan penyemaian benih padi yang sudah saya semai beberapa hari sebelumnya karena petakan juga searah. Disana saya melihat benih padi penyemaian tumbuh subur, dan juga saya melihat perbedaan dari hari pertama -kedua dan seterusnya hingga hari ini (hari ke-7) benih semai hidup sehat.

Namun saya melihat jejak tikus di beberapa permukaan, taburan benih mulai di rusak oleh tikus. Tikus sudah menjadi hawa sawah yang meresahkan petani yang sulit di musnahkan. tetapi kerusakan itu tidak begitu parah sehingga saya tidak mempermasalahkan itu saya hanya meningkatkan genangan kedalam penyemaian agar tikus mendapatkan kesulitan pada saat kembali merusak benih nantinya. Biasanya tikus tidak kembali jika melihat lebih banyak air, mungkin ini juga berfungsi seperti pada tahun lalu.

IMG_20241002_100954_405.jpg

Saya tidak bisa lebih lama ditempat penyemaian di ujung utara karena cuaca sedikit mendung yang dapat menghambat rencana saya nantinya. Lalu saya mengarah cepat ke petakan lahan tengah persawahan. Disini saya lansung mengeluarkan herbisida yang akan saya gunakan untuk membasmi rumput dan gulma dengan cepat teratasi diwaktu yang tepat.

Ini sudah menjadi kebiasaan dan pengalaman saya sebelum tanah di bajak oleh traktor di tahap kedua, saya menyemprot rumput/gulma agar rumput cepat membusuk didalam tanah saat traktor pembajak tanah menyelesaikan tugas. Dengan ini dapat menjaga pH tanah tetap maksimal dalam mengatur kesuburan tanah untuk penanaman yang akan akan saya lansungkan.

IMG_20241002_100928_246.jpg

IMG_20241002_100937_852.jpg

Untuk gulma dan rumput berdaun lebar yang di sebut rumput sawah seperti, monochoria vaginalis, Ludwigia octovalvis, dan marsilea crenata. saya mengandalkan herbisida Centamine karena dosis lebih tinggi (870sl) isi botol 200ml sesuai dengan luas lahan, selain harganya lebih murah dan juga menjamin kepuasan pemakaian, rumput mati dengan baik selama 3-5 hari setelah penyemprotan. Bahkan Centamine salah satu produk yang sangat mudah di temukan di negara saya.

Herbisida Centamine berbentuk cair bewarna kecoklatan sedikit muda yang sangat mudah larut di dalam air. Untuk takaran dosis 16 liter air tangki cukup 5 tutup botol dalam satu tangki per 16 liter air. Untuk ukuran 200ml membatasi untuk 48 liter air (3 tangki semprot). Ya, saya mengisi tabung air dengan campur herbisida sesuai dengan kapasitas tangki dan saya lansung mengaplikasikan herbisida dibawah volume tinggi, penyemprotan secara merata dengan alat semprot elektrik andalan saya hingga tabung habis saya mengisi ulang tangki sampsi tugas selesai.

Saya akan melihat perbedaan rumput setelah 3-5 hari. Saya harap tidak turun hujan hari ini supaya herbisida tidak hilang kendali, setidaknya kita harus menunggu herbisida bekerja selama waktu 5-10 jam lamanya.

IMG_20241002_160801_839.jpg

IMG_20241002_160742_734.jpg

Sore itu, saya pergi kekebun kelapa untuk memetik kelapa sebagai kebutuhan di rumah yang istriku perlukan. Saya pergi dengan sepeda motor karena kebun kelapa sedikit jauh dari rumah. saya sering ke kebun kelapa untuk memetik kelapa tua jika saya membutuhkannya seperti hari ini saya kembali lagi kekebun kelapa. Suasana sore menimbulkan keindahan yang begitu indah yang membuat saya lebih betah di kebun kelapa apalagi adanya hamparan angin membuat pikiran saya merasa tenang. Dan bayangan sinar yang ada di dalam kebun, sungguh fenomena alami yang luar biasa.

Meskipun berada di sore hari tidak ada nyamuk di kebun kelapa yang mendekati saya karena kebun cukup bersih, saya menjaga kebun kelapa selalu dalam kondisi bersih karena biasanya putra saya juga sering ikut bersama saya pada saat pergi ke kebun kelapa. Namun hari ini saya sendirian karena saya pergi diam-diam untuk memetik kelapa tua.

IMG_20241002_162304_097.jpg

IMG_20241002_162552_683.jpg

Kehadiran saya disini untuk memetik buah kelapa tua seperti yang istri saya butuhkan, saya memetik buah kelapa dengan menggunakan kayu panjang untuk menjatuhkan buah kelapa tua dari bawah, ini sudah biasa. saya hanya memetik buah kelapa atas kecupan yang saya perlukan hingga semua terkumpul dibawah lalu saya mengupasnya dengan menggunakan alat tajam (parang) saya mengupas kulit luarnya secara perlahan dengan sangat baik dengan menyisakan ujungnya karena buah kelapa agar bisa di simpan lama dirumah.

Buah kelapa salah satu sumber alam yang sangat di butuhkan oleh perindustrian bahkan pedagang pasar. Buah kelapa tua dapat di proses dengan alat canggih sebagai pangan dalam bumbu racikan, sehingga harga buah kelapa selalu meningkatkan dipasar. Saya beruntung memiliki kebun sendiri meskipun luas lahan terlihat kecil. Setidaknya saya bisa membawa buah kelapa tua ke pasar untuk peningkatan ekonomi saya.

itu saja yang dapat saya tulis di dalam artikel saya hari ini, semoga menyenangkan. terima kasih sudah singgah di post saya. Sampai jumpa

Salam @muksa

Sort:  
 5 days ago 

Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. It will make Steem stronger.

Loading...
 5 days ago (edited)

Postingan ini telah di-upvote/didukung oleh Tim 5 melalui @philhughes. Tim kami mendukung konten yang bermanfaat bagi komunitas.

image.png

 4 days ago 

Terima kasih banyak atas dukungannya sir

Coin Marketplace

STEEM 0.18
TRX 0.16
JST 0.030
BTC 61276.74
ETH 2421.33
USDT 1.00
SBD 2.63