thediary game 11Juli 2024, Fill your time on holiday by trying to make fish meatballs

in Hot News Community2 days ago

Assalamualaikum..

Selamat pagi sahabat steeminia di mana pun berada, semoga selalu dalam keadaan bahagia dan sehat.

1000068750.jpg

Hari ini saya kembali menulis the diary game, di awali dengan kegiatan bersiap-siap untuk shalat subuh, selesai shalat subuh saya mulai memasak untuk sarapan pagi ini.

Selanjutnya saya mulai bersih-bersih rumah, cuci piring dan menjemur kain yang sudah di cuci dengan mesin cuci, selesai semua pekerjaan rutin dan istirahat sebentar sambil menonton televisi.

Anak-anak mengisi liburan dengan kegiatan di rumah saja, tidak kemana-mana, mereka bermain dengan anak-anak tetangga, terkadang main bola, bulu tangkis bermain lari-larian dan juga main masak-masakan.

Zahra yang lagi asik bermain masak-masakan dengan teman sebelah rumah, semua mainan masak-masakannya di keluarkan, setelah di keluarkan di susun dengan rapi seolah rak piring, Zahra dan kesya nama anak sebelah rumah tidak bosan-bosan bermain masak-masakan, terkadang di teras rumah penuh dedaunan dan batu kerikil yang merupakan salah satu bahan masak-masakan mereka, saya tidak mempermasalahkan dari pada asik menonton televisi atau bermain game biarlah anak-anak berkreasi bermain bersama teman sebayanya.

Setelah beberapa jam Zahra tidak main lagi dan sahabat bermainnya pun sudah pulang, Zahra masuk dan minta di belikan mie goreng, saya pun menelpon Abahnya yang lagi mencari rezeki di luar, pesan mie goreng kalau ada pulang sekalian membawa pulang belanjaan.

Setelah puluhan menit akhirnya Abahnya pun pulang beserta belanjaan yang di bawa pulang, tidak lupa mie goreng pesanan Zahra, Zahra pun segera membuka bungkusan mie sebelum mie di makan ternyata rafi anak tetangga kami pun datang jadi saya gabung dua bungkus jadi satu biar bisa makan sama-sama dan sendok yang satu orang satu, waktu saya akan membagi mie rafi menolak katanya takut pedas, jadi rafi cuma mencoba sesendok apa kah mie itu pedas atau tidak, setelah di cobak di makan ternyata dia tidak jadi makan lagi, katanya mienya pedas karena tidak pernah makan yang pedas-pedas.

1000067826.jpg
Makan mie bersama

Saya hari ini berencana masak sayur kuah pliek, pertama-tama saya merajang sayur karena ada beberapa macam sayur yang akan di campur nantinya, seperti bunga kates, kacang panjang, daun muling dan buah muling, kangkung dan terong, setelah selesai di merajang sayur, mengumpulkan kan bumbu yang akan di haluskan nantinya, dan tidak lupa bahan dasar yang wajib harus ada yaitu pliek yang juga di haluskan dengan blender.

1000064627.jpg1000064527.jpg

Setelah semua bahan siap mulailah saya masak dengan memasukan satu persatu bahannya, dan setelah semua bahan di masukan kedalam kuali tidak lupa memasukan santan yang sudah di beli siap tadi di pasar, setelah semua sayur lempuk dan masak segera saya mematikan api kompor, dan setelah beberapa menit di salin di mangkok.

1000064630.jpg1000064635.jpg
1000064640.jpg

Selanjutnya saya membersihkan ikan tongkol yang hari ini di belik lebih banyak dari biasanya, karena rencana nanti sore ingin mencoba membuat bakso ikan tongkol, mumpung hari libur mau belajar membuat bakso sendiri, selesai ikan tongkol di bersihkan saya pisahkan setengah yang sudah di pisahkan dengan tulangnya untuk di buat bakso nanti sore, sedangkan setengah lagi di goreng untuk makan siang ini.

1000068345.jpg

Selesai masak saya bersiap-siap untuk shalat zuhur karena waktu shalat zuhur pun sudah tiba, selesai shalat kami pun makan siang bersama di meja makan, anak-anak makan dengan lahab sayur pliek dan ikan goreng lauk siang hari ini.

Selesai makan duduk sesaat menonton televisi, setelah itu kami pun beristirahat tidur siang, setelah anak-anak tidur saya pun bangun untuk mulai mencoba membuat bakso ikan, pertama-tama ikan yang sudah di pisahkan dengan tulang tengahnya dan sudah di potong kecil-kecil di blender sampai halus, lalu di aduk dengan tepung sampai teraduk rata dan bumbu halusnya blender bawang putih satu siung, selesai adonan baksonya mulai di bulatkan dan langsung di rebus sebentar karena nanti akan di goreng sedikit demi sedikit untuk waktu akan di makan.

1000068371.jpg1000068373.jpg
1000068372.jpg
Proses membuat bakso ikan

Setelah kurang lebih satu jam akhirnya bakso buatan sendiri pun siap, setelah semua di rebus dan di diinginkan sebelum di masukan kedalam kulkas, dan sebagian di goreng dengan di balut telur untuk di makan sore ini.

Anak-anak sudah bangun mereka segera mandi dan habis mandi shalat asar, alhamdulillah tidak perlu di ingatkan lagi, selesai shalat Zahra makan bakso sambil menonton siaran televisi, walau pun bentuk baksonya sedikit berantakan tapi untuk rasanya sidah numanyan enak dan bakso juga tidak lembek atau keras tetapi sudah kenyal seperti bakso-bakso di buat di pasar.

1000068398.jpg1000068396.jpg
1000068395.jpg
Zahra sedang makan bakso ikan

Terdengar suara teman Zahra memanggil dari luar mengajak bermain masak-masakan lagi, Zahra pun segera lari keluar dan sambil mengeluarkan mainan masak-masakannya dan main dengan kesya, tidak terasa hari sudah hampir magrib, Zahra membereskan mainannya dan segera masuk kedalam rumah untuk menunggu azan magrib.

1000068381.jpg1000068382.jpg
Sedang bermain masak-masakan di teras

Sekian cerita diary saya hari ini, semoga besok bisa menulis diary yang lebih menarik lagi, terimakasih atas dukungan sahabat steemit selama ini.

Salam hangat
Sort:  
 2 days ago 

Thank you for publishing a post on the Hot News Community, make sure you :

  1. Join at least #club5050.
  2. Don't plagiarize.
  3. Use original photos or copyright-free images by linking the source.
Description
Action
Verified User✔️
Club Status#club100
steemexclusive✔️
Plagiarism Free✔️
AI Article Free✔️
Bot-Free✔️
Beneficiary Rewards
@𝘯𝘶𝘭𝘭 25%
@𝘩𝘰𝘵.𝘯𝘦𝘸𝘴✔️

Verified by : @fantvwiki

 2 days ago 

Terimakasih, sudah verifikasi postingan saya..

TEAM 2

Congratulations! This post has been voted through steemcurator04. We support quality posts, good comments anywhere and any tags.

Post.jpg


Curated by : @chant

 20 hours ago 

Thank you for your support..

Coin Marketplace

STEEM 0.18
TRX 0.14
JST 0.030
BTC 59238.58
ETH 3176.28
USDT 1.00
SBD 2.45