The diary game 13 Juni 2024 || Posyandu bulan Juni di salah satu desa binaan.

in Hot News Community13 days ago

Assalamualaikum...
Pagi ini saya fokus untuk posyandu terlebih dahulu, salah satu tugas bidan desa adalah melakukan posyandu setiap bulan di desa, posyandu sendiri adalah pos pelayanan terpadu yang dilakukan oleh masyarakat, dari masyarakat dan untuk masyarakat pula.

IMG_20240613_095618.jpg

Tiba di puskesmas tempat saya bekerja

Sedangkan kami hanya petugas terkait yang membantu menyelenggarakan posyandu tersebut. Jadi tujuan posyandu ini di desa adalah bisa terwujudnya penurunan angka kematian bayi, angka kematian ibu hamil, melahirkan dan juga nifas. Kami sebagai bidan desa bertanggung jawab memberikan pelayanan dan penyuluhan di desa setiap posyandu diadakan.

IMG_20240613_095558.jpg

Mengambil vaksin terlebih dahulu

Sesampai di puskesmas saya pun langsung keruangan saya untuk absen terlebih dahulu, kemudian saya langsung keruang imunisasi untuk mengambil vaksin yang akan saya bawa ke desa untuk mengimunisasi anak bayi dan ibu hamil yang ada di desa binaan saya tersebut.

Setiap posyandu kami harus membawa vaksin karier ke desa, karena itu salah satu kebutuhan di posyandu bagi yang mau di imunisasi baik ibu hamil ataupun bayi. Cakupan imunisasi saat ini di desa² masih tergolong rendah karena masih ada bayi² tidak diperbolehkan untuk di imunisasi oleh ayahnya terutama, mungkin dikarenakan efek dari imunisasi tersebut yang bisa buat panas suhu tubuh bayinya.

Meski begitu imunisasi polio termasuk di gemari oleh ibu² ataupun ayah² bayi karena efek samping dari imunisasi ini tidak menyebabkan demam pada bayi. Rata² setiap desa setiap bayi di izinkan untuk imunisasi tetes polio pada anaknya.

IMG_20240613_100503.jpg

tiba di polindes untuk posyandu

IMG_20240613_100515.jpg

Dek Nicky sedang melakukan pendaftaran posyandu

Dulu kami pernah menempati polindes ini dan dek Nicky sudah terdaftar sebagai balita di desa binaan saya ini dari lahir sampai sekarang. Jadi setiap saya posyandu di desa binaan saya yang ini pasti dek Nicky akan ikut untuk mengikuti posyandu, pengukuran, penimbangan, Lila, dan juga mendapatkan vitamin A pada bulan februari dan Agustus.

IMG_20240613_100858.jpg

mengukur tinggi Nicky

IMG_20240613_100959.jpg

mengukur Lila Nicky

Saya juga harus memantau pertumbuhan anak saya setiap bulan, seperti saya memberikan penyuluhan kepada ibu² lain yang mengikuti posyandu seperti itu juga yang saya lakukan kepada anak saya sendiri, Alhamdulillah di umur 3 tahun tinggi Nicky normal 82cm dan berat badan ny juga normal 12,3kg. Saya selalu melakukan sendiri pengukuran pada dek Nicky.

IMG_20240613_100651.jpg

kelas ibu balita

IMG_20240613_101319.jpg

kelas ibu hamil

Kebetulan kali ini ada kedatangan tim kelas ibu hamil dan juga tim kelas ibu balita ke desa binaan saya, jadi kedua kelas tersebut di lakukan sekaligus di polindes saya ini. Disana akan di lakukan penyuluhan kepada ibu balita dan juga penyuluhan pada ibu hamil sekaligus pemeriksaan kehamilan ibu² hamil tersebut.

Kebetulan ibu hamil di desa binaan saya ini tidak ramai hanya 4 orang bahkan 2 diantaranya tidak tinggal di tempat, mereka tinggal di desa lain dan di kecamatan lain karena ikut suami mereka, padahal KK mereka masih di desa ini, jadi saya tetap mendata dan menaikkan laporan nya. Karena itu memang tugas kami sebagai bides dan kader di desa tersebut.

IMG-20240613-WA0002.jpg

PMT posyandu bulan juni

Setiap posyandu anak² dan ibu hamil akan di sediakan makan pendamping untuk di bawa pulang, setiap bulan ibu² kader akan mengolah menu makanan yang lezat dan bergizi yang akan di bagikan kepada balita dan ibu hamil. Dana dari PMT ini ditanggung oleh dana desa. Alhamdulillah PMT didesa kami setiap bulannya sangat mewah, berbagai macam menu kadang diolah oleh ibu kader dan ada juga yang langsung di beli jadi seperti susu uht misalnya.

IMG_20240613_120208.jpg

Balik ke puskesmas ditemani dek Nicky

Setelah posyandu bulan ini selesai dan tim dari puskesmas telah duluan pamit balik ke puskesmas, karen jam sudah menunjukkan hampir siang saya pun pamit untuk balik juga ke puskesmas. Ditemani dek Nicky saya sudah sampai di puskesmas sambil menunggu wawak jemput jadi kami menunggu diruang kerja saya.

IMG_20240613_183501.jpg

Membeli nasi goreng untuk abang²

Sepulang dari kerja anak² memberitahukan bahwa malam ini hari perpisahan ngaji malam di balai pengajian mereka, anak² pun meminta saya membelikan nasi goreng untuk di bawa ke tempat pengajian mereka. Saya pun mengiyakannya.

Pukul 6 petang saya pun langsung ke kedai bersama bg Kimy untuk membeli kan mereka nasi goreng untuk di bawa kerumah ngaji, dan sekalian saya mengantar bg Kimy ke pengajian nya. Karena adiknya sudah duluan pergi naik sepeda.

IMG_20240613_184028.jpg

mengantar bg Kimy dan nasi goreng

IMG_20240613_184017.jpg

perjalanan kerumah ngaji

IMG_20240613_184233.jpg

tiba balai pengajian abang²

Rasa lelah akan kembali ter charge ketika melihat anak² senang, hanya dengan hal sederhana saja sudah membuat mereka sangat bahagia. Tapi setelah ini pasti anak² akan suntuk dan lebih banyak waktu dirumah, jadi harus pandai membuat mereka tidak suntuk dan tidak hanya meminta handphone untuk menghilangkan rasa suntuk nya.

Sekian dulu untuk cerita kali ini, saya berharap yang membaca meninggal kan komentar yang baik. Terimakasih.

Wassalamu'alaikum...
@surinadewi

Sort:  

Congratulations!

Your post has been upvoted by @steemladies.
The community where the Steemian ladies can be free to express themselves, be creative, learn from each other, and give support to their fellow lady Steemians.

Manually curated by patjewell for Steem For Ladies

Steem For Ladies

 13 days ago 

Terimakasih banyak @steemladies 😘

Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. It will make Steem stronger.

 13 days ago 

Terimakasih kembali.

 13 days ago 

Thank you for publishing a post on the Hot News Community, make sure you :

  1. Join at least #club5050.
  2. Don't plagiarize.
  3. Use original photos or copyright-free images by linking the source.
Description
Action
Verified User✔️
Club Status#club5050
steemexclusive✔️
Plagiarism Free✔️
AI Article Free✔️
Bot-Free✔️
Beneficiary Rewards
@𝘯𝘶𝘭𝘭 25%✔️
@𝘩𝘰𝘵.𝘯𝘦𝘸𝘴

Verified by : @fantvwiki

 13 days ago 

Terimakasih sudah verifikasi.

 12 days ago 

Aktifitas yang sangat bermanfaat untuk anak bangsa. Semoga anak-anak tercukupi gizinya dengan adanya posyandu ini, dan semua kesehatan mereka terjaga semuanya.

 12 days ago 

Aamiin, terimakasih pak @bahrol do'a dan dukungan nya.
Kami siap melakukan yang terbaik untuk anak² bangsa kita ini.

 12 days ago 

Aamiin, sama-sama buk. Semoga kebaikan ibu mendapat balasan pahala dari Allah.

Coin Marketplace

STEEM 0.19
TRX 0.12
JST 0.030
BTC 60756.34
ETH 3373.61
USDT 1.00
SBD 2.51