HIKMAH BERKURBAN

in Hot News Community2 months ago

d7a83b98-69d8-43c0-9086-e01d1166061a.jpg
Foto hanya ilustrasi

Dalam wujud pengabdian yang mendalam sepenuh hati, serta penghambaan diri yang mutlaq nabi Ibrahim AS sampai berkata, seandainya Allah memberikan saya anak dan Allah memerintahkan Aku untuk menyembelihnya, maka dengan penuh kerelaan akan Aku laksanakan, tidak lama kemudian Allah memberikan kepada Nabi Ibrahim AS seorang putra yang diberi nama dengan Ismail, saat Ismail berumur sekitar 8 tahun (dalam satu pendapat ulama), Allah memberikan perintah kepada Nabi Ibrahim untuk menunaikan janji yang pernah beliau ucapkan tempo dulu.
Melalui mimpi yang berturut-turut selama 3 malam akhirnya perintah menyembelih Ismail pun Nabi Ibrahim laksnakan dengan penuh keyakinan, syaitan laknatullah mulai berusaha maksimal maksimal menggalkan upaya nabi Ibrahim, mulai menggoda nabi Ibrahim, tetapi tentu saja upaya Iblis gagal total, kemudian Iblis mencoba menggagalkan upaya penyembelihan ismail melalui istri beliau (ibunda Ismail) Siti Hajar, upaya iblis juga gagal, akhirnya upaya terakhir adalah melalui ismail sendiri, dan juga gagal, maka Akhirnya Ismail pun di sembelih oleh nabi Ibrahim AS. Tetapi dengan seizin Allah pisau tidak mau melukai kulit Ismail sedikit pun, saat pisau di coba tebas pada batu,baru pun terpotong dua, menandakan pisau sangat tajam, tetapi leher Anbi Ismail kecil tidak tergores sama sekali.
Akhirnya Malaikat jibril datang membawa seekor kibas sebagai gantian dari pada nabi Ismail, kemudian Nabi Ibrahim AS pun menyembeli kibas sebagai gantian menyembelih Nabi Ismail.
Dan syariat penyembelihan ini berlaku smapai pada kita umat Nabi Muhammad SAW, lalu yang bisa kita petik hikmahnya,,?
Kita berkurban seekor kambing atau lembu pada saat hari raya idul Adha adalah sebagai wujud penghambaan mendalam kita kepada Allah, (bagi yang mampu).
Kita ummat Muhammad hanya Allah perintahkan menyembelih kambing (harta benda), tetapi nabi Ibarhim bahkan Allah perintahkan menyembelih anak semata wayang, lalu bagi kita yang mampu namun tidak berqurban bisa kita jawab sendiri sampai dimana tingkat keimanan kita serta penghambaan kita kepada Allah ?, harta saja sangat kita sayangi melebih cinta nabi Ibrahim kepada anaknya, sagat ironi,,

Kemudian secara kasad mata juga bisa kita lihat bahwa berkurban bisa membantu bahkan sangat membantu fakir miskin, daging kurban bisa meringankan beban fakir miskin, bahkan bisa menjadi kebahagian bagi fakir miskin saat mereka menerimanya.
Semoga tahun depan dan seterusnya kita menjadi orang-orang yang selalu berquran, mari kita berkomitmen, karena dengan keyakinan insya Allah akan ada jalan

Sort:  
 2 months ago 

Thank you for publishing a post on the Hot News Community, make sure you :

  1. Join at least #club5050.
  2. Don't plagiarize.
  3. Use original photos or copyright-free images by linking the source.
Description
Action
Verified User✔️
Club Status#club5050
steemexclusive✔️
Plagiarism Free✔️
AI Article Free✔️
Bot-Free✔️
Beneficiary Rewards
@𝘯𝘶𝘭𝘭 25%
@𝘩𝘰𝘵.𝘯𝘦𝘸𝘴

Verified by : @fantvwiki

Coin Marketplace

STEEM 0.19
TRX 0.16
JST 0.033
BTC 64189.84
ETH 2796.72
USDT 1.00
SBD 2.65