The Diary Game, Rabu 18 Oktober 2023. Rutinitas Mengajar

in Hot News Community10 months ago

IMG20231020210213.jpg

السلام عليكم ورحمة الله وبركاته

Waktu terus bergerak tanpa menunggu saya menyelesaikan semua aktivitas, malam kembali berganti pagi, dengan semangat juang 45 saya bangun menuju ke kamar mandi, mengambil wuduk untuk munajah dengan Sang pemilik semuanya.
Selesai salat subuh saya menikmati sisa waktu mnejelang pagi dengan tadarus sebentar, membaca kalam ilahi, kalam murni yang tidak akan pernah berubah dan tidak akan mampu di ubah sampai akhir masa.

Selesai mengantarkan Aira ke sekolah saya membawa Ahmad pulang ke rumah Tanjong, mimi sudah menunggu kepulangan cucu sayangnya, saya pun bergerak menuju ke kantor.
Suasana kota Panton Labu nampak lengang, jangan tanya pengarauh apa, apa karena perang? Yang pasti ekonomi masyarakat sedang sangat terpuruk, semua program yang pemerintah jalankan hanya bersifat sementara, belum ada satupu yang bersifat jangka panjang dalam memperbaiki ekonomi bangsa, bahan-bahan pangan melambung, biasa mau pemilu.

Kami di kantor seperti biasa, bekerja bersaama, saya membantu apa saja yang mungkin saya bantu, kami mengobrol dan bercerita, saling bertanya kabar keluarga juga, kami sudah menjadi keluarga besar di sini.

Jam 12.00 saya pulang, bersantai sejenak menunggu jadwal mengajar anak santri, tugas utama saya yang saya tanamkan pada diri sendiri, tidak ada hal lain yang lebih utama dari mengajar.

Jam 1.30 kami bersiap pulang ke rumah Tanjong, anak santri sudah ada yang menunggu, kami segera membuka kitab pelajaran, membaca baris demi baris, memaknai kalimat satu persatu, mencari maksud dari pengarang matan, menerjemahkan dengan bahasa sederhana untuk anak santri, semoga apa yang saya terjemahkah tidak meleset dari tujuan penulis kitab ini sendiri.
Jam 4.00 kami salat Ashar, sambil menunggu anak-anak mengulang setelah salat ashar saya melihat-lihat kebun belakang, ada buah kacang amazon berbuah banyak sekali, hampir bisa kami panen, insya Allah nanti semua akan mendapat jatah masing-masing.

Jam 5.30 saya baru kembali tiba di rumah, mandi, berganti pakaian dan menuggu waktu magreb bersama dek Ja di bangku depan.
Malamnya saya kembali melanjutkan bahan ajaran tadi siang, kelas Aira mendapat giliran menyetor hapalan juga, jam 9.30 semua selesai, saya menemani anak-anak bermain dan belajar, jam 11.00 saya salat isya, kemudian bersiap-siap untuk istirahat malam.

IMG20231020164429.jpg

IMG20231008142147.jpg

Coin Marketplace

STEEM 0.16
TRX 0.15
JST 0.029
BTC 56588.25
ETH 2399.94
USDT 1.00
SBD 2.32