The Diary Game 16-01_2024 || Belanja dan ke Loket Bus

in Hot News Community5 months ago

IMG_20240116_224644.png
edit by canva

Assalamualaikum

Hai semua sahabat Hot News, bagaimana kabar kalian semua? Semoga kalian baik-baik saja dan selalu dilindungi oleh Allah swt.

Pagi yang indah, matahari mulai menampakkan dirinya, suhunya belum terasa panas karena masih jam 08:00. Pagi ini saya sangat sibuk mempersiapkan sedikit makanan untuk kakak saya, katanya semalam kakak saya dan keluarga ingin mampir di sini sebentar sebelum ke Lhokseumawe ada hal yang harus mereka lakukan di sana.

Setelah menikah, Kakak saya sekarang tinggal di Sigli bersama dengan suami dan anak-anaknya. Biasanya mereka pulang ketika ada acara keluarga, hari raya dan bulan puasa.

IMG_20240116_083438.jpgIMG_20240116_083500.jpg

Pagi ini saya memasak nasi banyak, dan memasak gulai plik mereka suka dengan masakan saya, apapun yang saya masak mereka menghabiskannya dan sayapun senang.

Sebelum mereka tiba saya ke pasar dulu untuk membeli sayur dan bumbu dapur yang habis. Ketika sampai di pasar saya melihat pasar sangat sepi, penjual ikan dan penjual sayuran terlihat tidak begitu semangat dan tampak lesu. Akhir-akhir ini kondisi pasar sepi mungkin orang- orang belum pada gajian 😁.

IMG_20240116_103402.jpg

Saat sedang membeli kue, saya melihat ada yang menjual durian, saya mendekatinya dan menanyakan harga dan ternyata harga satu durian itu dibanderol 50.000 rupiah per buah. Wah... Mahal😀 karena belum musim jadi harganya sedikit melambung tinggi. Dan akhirnya saya hanya membeli satu buah, nanti akan saya masak dengan ketan.

IMG_20240116_103540.jpg

Jam 10 akhirnya kakak saya tiba di kediaman kami, saya menyuguhkan minuman dan beberapa snack. Dan mengajak mereka makan sebelum lanjut perjalanan.

Sore sekitar jam 17:00 saya ke alfamart untuk membeli beberapa cemilan, dan membeli es krim. Pulang dari sana saya ke rumah orang tua saya untuk membawa cemilan kesukaan ibu saya.

IMG_20240116_173905.jpg

IMG_20240116_174058.jpg

Setelah makan malam dan sholat isya saya ke rumah abang saya dia meminta bantuan saya untuk mengantarkannya ke krung geukuh. Abg saya ingin ke Medan untuk menjenguk saudara kami yang ada di sana. Kami ke loket samudra dan memesan tiket, saya hanya diam dan menunggu abang saya naik bus.

IMG_20240116_203635.jpgIMG_20240116_203700.jpg

IMG_20240116_220523.jpg


Setelah menunggu hampir satu jam, akhirnya busnya tiba, tepat jam 22:00 abang saya naik bus sayapun lekas pulang ke rumah untuk beristirahat. Demikianlah permainan Diary Game saya hari ini sampai jumpa di postingan berikutnya. 🤗

Keterangan : Semua gambar milik pribadi

SALAM HORMAT

@rumaisha

about me

JvFFVmatwWHRfvmtd53nmEJ94xpKydwmbSC5H5svBACH7xbcQaHiuJpqjW9Qx4YcB7DwBeKBrCxj68VJ5ZtasDVJZtNgo9kUrhEQX9epHHSAC25VbcNZQ5jzwt75oNewFDXRGVFA4e.jpeg

Sort:  
 5 months ago 

Thank you for publishing a post on the Hot News Community, make sure you join at least #club5050, don't plagiarize, use original photos or copyright-free images by linking the source

Description
Action
Verified User✔️
Club Status#club5050
steemexclusive✔️
Plagiarism Free✔️
AI Article Free✔️
Bot-Free✔️
Beneficiary Rewards
@𝘯𝘶𝘭𝘭 25%
@𝘩𝘰𝘵.𝘯𝘦𝘸𝘴✔️

Moderation note: Keep sharing your best posts and interact with each other in the comments.

 5 months ago 

Terima kasih banyak pak atas verifikasi dan ulasan komentar anda.
Semoga komunitas ini selalu berkembang dan anda selalu sehat dan diberkahi Allah swt.

 5 months ago 

Sama-sama.
Aamiin, terima kasih atas ibu rumaisha.

 5 months ago 

Apakah anda mau merantau??

 5 months ago 

Bukan saya,, tapi abang saya☺️

 5 months ago 

🤣🤣🤣🤣🤣

Coin Marketplace

STEEM 0.19
TRX 0.12
JST 0.027
BTC 60009.56
ETH 3342.57
USDT 1.00
SBD 2.42