KONTES PANAS #05 - PILIHAN SAYA

in Hot News Community6 days ago

Hai para rekan-rekan steemian. Di penghujung waktu tantangan tentang pilihan saya, Aku mencoba ikut serta setelah salah satu rekan @yuliadi mengajakku untuk menentukan satu pilihan dari dua pilihan. Hidup memang harus berani memilih. Hidup pasti menawarkan dua pilihan seperti baik dan buruk, kaya dan miskin, surga dan neraka serta dan lain sebagainya. Tidak bisa kita apatis dan cuek tentang pilihan hidup. Berani memilih pastilah pasti berani mengambil resiko manfaat dan mudharat. Tapi, marilah kita memilih yang terbaik diantara yang baik, atau tang baik diantara yang buruk.

Aku tak biarkan bercerita sendiri dan pada kesempatan ini dengan kesadaran diri Aku ijin mengundan rekan lainnya yaitu @amre, @yasiraraf dan @azit1980. Beginilah cerita dibuka

Di awal mukaddimah secuil sudah Aku uraikan bahwa hidup itu pilihan. Untuk memilih perlu keberanian dan ketulusan hati dalam menentukan pilihan hidup sebagai warna perjuangan dan kisah hidup. Tak ada kata diam seribu satu bahasa saat tawaran pilihan dilemparkan kepada diri. Jangan pura-pura bisu dan amnesia dengan pilihan untuk melangkah kedepan. Baik dan buruk itulah pilihanmu, pilihan kita dan pastilah pilihanku. Agar pilihan itu benar dan tak menghajar diri pada masa depan maka ikutkan Tuhan untuk membantu memutuskan dengan bermunajat mohon pilihan terbaik, bukan pilihan terburuk. Oh iya, hampir lupa ada pilihan yang harus dituntaskan yang diinisiasikan oleh fantvwiki. Terima kasih saudaraku yang hebat.

| Investasi Kripto atau Investasi Emas

Terus terang saja bahwa Aku tak faham-faham amat dengan Kripto. Apalagi untuk investasi walaupun harganya bisa selangit. Bisa membuat orang kaya mendadak. Aku lebih suka yang sederhana dan mudah proses investasi. Untuk itu Aku memilih investasi emas. Semua orang pasti suka membeli dan menyimpan emas. Saat dibutuhkan untuk biaya dadakan seperti anak kuliah, anak hendak pesta maka bisa segera dijual dan cair menjadi uang. Ya, pastilah harganya tidak sesuai dengan awal dibeli. Bisa naik dan sering turun sedikit.

image.pngSumber

Perilaku investasi emas yang Aku lakukan melalui istri yang membeli emas dari per gram hingga seterusnya menjadi program kami dalam keluarga. Istriku pandai menyisihkan uang untuk membeli emas. Aku tidak berinvestasi emas batangan seperti para pengusaha emas. Pokoknya ada emas yang dibeli dalam bentuk cincin atau gelang. Terbukti saat mendesak kita tidak terbentur harus menunggu proses mengambil emas kita. Tapi, sejatinya Aku jika banyak uangnya maka sangat setuju ikut investasi emas dalam skala besar.

| Menara Pisa atau Menara Eiffel

Melihat kedua menara ini pastilah semua orang senang untuk berwisata kesana. Pastilah bentuknya yang unik dan menarik menjadi daya tarik bagi wisatawan lokal (pribumi) dan wisatawan manca negara (orang asing). Kedua Menara ini sejak Sekolah Dasar sudah Aku ketahui. Menara Pisa berada di kota Pisa, Italia dan Menara Eifell di kota Paris, Perancis. Jujur saja bahwa Aku tidak pernah berkunjung ke dua lokasi tersebut. Namun jika disuruh memilih maka Aku lebih memilih berkunjung melihat Menara Pisa. Mengapa demikian?

image.pngSumber

Menurutku Menara Pisa bangunannya sangat unik. Betapa hebat sang arsitektur mampu membangun menara kuat dalam keadaan miring. Boleh Aku bilang ini menara miring dan sangat tepat menjadi salah satu icon dunia internasional. Menurut Wikipedia bahwa bangunan dengan gaya arsitektur Romanesque telah membuat decak kagum dunia. Bangunan yang terbuat dari marmer batu mempunyai ketinggian 55,86 meter. Sangat tinggi bukan? Tingginya setengah dari panjangnya lapangan sepakbola.

Untuk diketahui bahwa awalnya dibangun Menara Pisa berdiri secara vertikal namun lambat laut menjadi miring setelah pembangunannya dimulai pada Agustus 1173. Tepatnya bahwa pembangunan di mulai tahun 1173 dan selesai pada tahun 1372. Sangat lama sekali bukan? Nah, jika ada kesempatan jika Aku berkunjung maka Aku akan singah di Menara Pisa untuk menikmati suasana indah dan menariknya Menara bersejarah ini. Dan bagi negara Italia khususnya Kota Pisa bahwa kehadiran Menara Pisa menjadi icon dunia internasional dan dapat meningkatkan perekonomian dan pendapatan ekonomi melalui bidang pariwisata.

| Memelihara kucing atau Memelihara anjing

Jelas Aku memilih memelihara kucing. Memelihara anjing sangat berisiko dan perlu kehati-hatian. Bahwa anjing air liurnya dalam agamaku (Islam) bernajis. Najis anjing yang dikeluarkannya, apakah dari jilatan ketubuh atau menetes saja ketangan maka harus disucikan dengan cucian enam kali air biasa dan satu kali air bercampur tanah suci. Itulah hukum fiqh yang berlaku. Nah, bagi muslim yang taat pastilah menjaga kekuatiran ini maka tidak semua suka memelihara anjing.



Kucing idamanku

Demikian juga bagiku, Aku suka memilih kucing dikarenakan kucing salah satu hewan yang disukai oleh Baginda Nabi Muhammad SAW. Kucing bisa diajak menjadi teman setia bermain. Kucing dengan segala bentuk tidak bernajis air liur yang dikeluarkannya. Aku yang dulunya tidak pelihara kucing sekarang menjadi senang dengan kucing. Tidak hanya diriku namun istri dan anak-anakku suka dengan kucing. Untuk diketahui bahwa dirumahku ada kucing model Persia dan juga kucing kampung. Namun, kucing Persia menjadi kucing kesayangan buat teman bermain dan tidur bersama disampingnya.

| Leonardo DiCaprio dan Tom Cruise

Pilihan yang sulit. Semua orang akan senang dengan aktor hollywood yang hebat dan keren ini. Ingat film Titanic maka Aku ingat tokoh Leonardo DiCaprio. Keren aktingnya. Namun Aku jarang menonton film yang beliau adegannya. Aku lebih suka nonton film yang dibintangi oleh aktor tampan yaitu Tom Cruise. Inilah pilihan hatiku.

Aktor Tom Cruise Mapother IV yang sering disebut hanya Tom Cruise yang Aku ketahui banyak tampil di film action. Penuh aksi dan membuat decak kagum serta jantung berdenyut kencang. Lelaki hebat yang kini berumur 62 tahun (3 Juli 1962). Banyak film-film hebat yang dibintanginya seperti Vanila Sky, The Last Samurai, Jack Reacher, Knight and Day dan sebagainya. NAmun Aku sangat terkesan saat beliau main film Mission Impossible. Aksinya sangat luar biasa dengan menampilkan alat-alat canggih masa depan sebagai jalan sukses misinya. Misi yang sangat mustahil mampu diselesaikan dengan berjibaku keringat, darah dan taruhan nyawa dipenghujungnya. Pastilah tak akan mati karena ini hanya sebuah film yang diramu sedemikian rupa untuk menambah emosi jiwa penonton menyaksikannya.

Tom Cruise memang luar biasa. Tidak hanya di perfilman namun juga diarea luar. Terbukti bahwa pada tahun 1990, 1991 dan 1997 majalah terbitan Amerika yaitu People pernah menobatkan Tom Cruise sebagai salah satu "The 50 Most Beautiful People In the World". Tahun 1995, majalah Empire juga menobatkan ia sebagai salah satu "the 100 Sexiest Stars in Film History". Tahun 2006 dalam majalah Premiere Cruise mendapat peringkat ke-13 sebagai "Hollywood's Most Powerful Actor" dan pada tahun yang sama majalah terkemuka Forbes menobatkan Cruise dalam peringkat teratas "The 100 Most Powerful Celebrities". (Wikipedia) Hebat bukan kawan? Jadi pilihanku adalah Tom Cruise Mapother IV.

| Batman atau Spider-Man

Batman dan Spiderman merupakan tokoh heroik dalam memberantas kejahatan. Itu didunia film. Tokoh baik yang perlu dicontoh bahwa setiap kejahatan perlu diberantas habis hingga akar-akarnya. Kedua tokoh fiksi ini tampilannya sangat berbeda. Batman sang manusia kelelawar berpakaian topeng dan mempunyai jubah terbang serta gagah perkasa. Teman setianya Robin.

Kemampuan yang dimiliki Batman tidak merubah hatiku untuk memilih tokoh fiksi yaitu Spiderman. Spiderma disebut sebagai manusia laba-laba siap memberantas segala bentuk kejahatan. Musuh kacangan hingga kemampuan super harus dihadapi dengan berjibaku tidak sampai hancur tubuhnya. Hanya babak belur dan membuat pecintanya ketar ketir melihat nasibnya. Spiderman menjadi pahlawan super terkenal didunia (dunia fiktif).

IMG-20240622-WA0060.jpg

IMG-20240622-WA0061.jpg

Tokoh heroik Spiderman

Menurut Wikipedia, Tobey Maguire menjadi aktor pertama yang memerankan sosok manusia laba-laba dari komik hingga layar kaca serta layar lebar. Kelebihannya sebagai manusia super mempunyai kekuatan, kecepatan, stamina, ketangkasan, dan daya tahan tubuh yang hebat. Kemampuan mengeluarkan jaring dari tangannya sehingga mempunyai kekuatan bergelantungan pada banyak permukaan.

Aku suka menonton setiap film Spiderman dan berulang kali diputar. Apalagi film ini ada sedikit dibumbui adegan jatuh cinta dengan seorang gadis. Peter Parker sangat bagus dalam aktingnya dan mampu menyulap para remaja mencintai sepak terjang Spiderman dalam berbuat kebaikan. Aku sempat juga foto dengan Spiderman lucu-lucuan disaat anak remaja berpenampilan kostum Spiderman pada acara pawai Karnaval.

| Sayur atau Buah

Nah, ini pilihan yang sangat mengelitik yaitu antara sayur atau buah. Pastilah setiap orang berbeda, bagi yang pilih buah ada alasan untuk diet dan perbanyak makan buah. Aku buah hanya suka membeli buat keluarga dan tidak suka makan. Terus terang Aku suka makan sayur. Nasi tanpa sayur sama saja seperti ngopi tanpa gula. Tak sempurna alias cacat.

image.pngSumber

Istriku suka memasak sayur tumis tauge plus tahu. Kalau sudah sayur tauge terhidang maka nafsu makan membara. Apalagi ada gulai jengkol maka sempurna sudah lauk pauknya. Intinya, jika sudah isriku masak dengan lauk sayur maka habislah nasi dibantai berulang kali. Aku pertegas bahwa sayur tauge, jengkol, kangkung, bayam, rimbang dan gulai nangka maka bahagia Aku makannya. Sayuran pilihanku dan buah hanya sekedar dibeli tanpa selera memakannya.

| Pizza atau Burger

image.pngSumber

Kedua makanan ini sepengetahuanku makanan naturalisasi. Eh salah makanan ala luar negeri. Jarang-jarang warga makan makanan ini hanya kelompok ekonomi menengah keatas yang bisa sering makan ini. Aku jika disuruh memilihnya maka lebih suka makan burger. Burger adalah sejenis roti yang berbentuk bundar diiris dua dan ditengahnya diisi dengan pattybyang bahan bakunya dari daging, sayur-sayuran berupa daun selada, tomat dan bawang bombai. Ada juga dilengkapi dengan kejun dan asinan penikmat rasa. Seperti yang Aku sampaikan bahwa Aku lebih memilih sayur daripada buah, terbukti Aku memilih burger karena bahan bakunya terdiri dari beberapa sayuran. Alhamdulilah enak dan sehat.***

Demikian yang dapat Aku uraikan dan semoga bermanfaat buat kita sekalian. Salam hangat dariku@hoesniy.

Sort:  
Loading...
 6 days ago 

Keren tulisan nya pak. Terimakasih atas undangan nya pak. Semoga bapak sukses dan sehat selalu.

 6 days ago 

Sama-sama ya adoe meutuwah


Oh yes!
We support ANY quality post and good comment
ANYWHERE and at ANYTIME
Curated by : @patjewell

 4 days ago 

Alhamdulillah, terima kasih atas dukungannya kepada kami..

Coin Marketplace

STEEM 0.20
TRX 0.12
JST 0.029
BTC 60741.21
ETH 3379.03
USDT 1.00
SBD 2.52