Rebana Alat Musik Tradisional

in Hot News Community2 months ago

1.jpg


Rebana Alat Musik Tradisional

Seperti yang kita ketahui bersama bahwa musik merupakan salah satu bahasa universal yang banyak di dengar oleh masyarakat dunia, dan sudah sejak lama di kenal bukan saja sebagai hiburan (Mengekspresikan perasaan, menjadi bagian dari seni tari, bagian dari pertunjukan) melainkan juga sebagai cara masyarakat dunia untuk mendapatkan ketenangan serta mampu mengikat perbedaan dan membentuk persaudaraan.


Umumnya atau kebanyakan musik merupakan susunan dari nada dan irama yang berpadu menjadi sesuatu yang indah untuk di dengar, nada dan irama tersebut keluar dari satu atau banyak alat musik. Beberapa contohnya adalah Gitar, Drum, Piano dan masih banyak lainnya, bahkan lirik (Rangkai kata) juga menjadi gabungan yang menghasilkan sebuah lagu.


Berbicara tentang alat musik, benda-benda seni ini akan mengeluarkan instrumen yang berbeda beda. Kompenen yang terdapat dari alat musik tersebut yang menghasilkan suara yang terkadang indah untuk di dengar, karena setiap petikan, ketukan, pukulan serta gesekan bagian dari alat musik tersebut akan tercipta irama dan nada yang berbeda.


IMG20240903084337.jpg
Foto milik sendiri : Rebana


Bahkan di setiap negara atau wilayah tertentu terdapat beberapa alat musik tradisional yang unik dan menarik, digunakan pada acara tertentu atau mungkin di padukan dengan alat musik modern. Salah satunya adalah alat musik yang cukup terkenal dan banyak di gunakan di kawasan Asia Tenggara, salah satu sering di gunakan di Indonesia.

gif.gif


IMG20240903084341.jpeg

Saya dengan alat musik Rebana

Alat musik tersebut adalah Rebana, alat musik ini hampir sama dengan tambourine yang di kenal secara global oleh masyarakat Internasional. Namun Rebana yang di maksud di Indonesia ini sedikit berbeda, walau dari segi bentuk hampir memiliki kesamaan. Rebana di Asia tenggara Khususnya Indonesia merupakan alat musik Perkusi (Alat musik yang menghasilkan suara dengan beberapa cara, antara lain dipukul, digosok, digoyangkan, atau diadukan), alat musik ini seperti gendang mini yang berbentuk bundar. Di Provinsi Aceh tempat di mana saya di besarkan, Rebana sering di gunakan sebagai alat musik yang mengiringi berbagai pertunjukan seni, terutama yang bertemakan Keislaman. Di pesta pernikahan alat musik ini juga sering digunakan sebagai pengiring acara, dan acara-acara besar Islam lainnya.

Rebana sebagai salah satu alat musik tradisional di buat menggunakan3 bahan dasar utama, yang terdiri dari kayu, kulit lembu dan juga rotan.


IMG20240903084339.jpeg
Foto milik sendiri : Kayu yang digunakan pada Rebana

Kayu yang digunakan pun berbeda-beda, namun kayu jati adalah jenis kayu yang bagus untuk gunakan sebagai lingkaran berbentuk bingkai pada alat musik rebana.


IMG20240903084338.jpeg
Foto milik sendiri : Kulit lembu yang digunakan pada Rebana

Kulit lembu yang digunakan untuk pembuatan Rebana di tempatkan sebagai penutup lingkaran bingkai Setiap sisi yang terbuat dari kayu tersebut. Ini bagian utama yang menghasilkan suara dari sebuah Rebana, dengan suara berbeda di setiap sisi saat memukul Rebana tersebut.


IMG20240903084340.jpeg
Foto milik sendiri : Penggunaan rotan biasanya di letakkan pada bagian ini

Sedangkan Rotan digunakan untuk menutupi merapatkan setiap tepi dari bingkai yang telah di lapisi kulit lembu, walau terdapat juga Rebana yang tidak menggunakan rotan sebagai penutup tepian Kulit lembu yang melingkari bingkai.


Sampai saat ini Rebana masih di gunakan oleh masyarakat di Indonesia, terutama Provinsi Aceh. Terlepas dari perkembangan teknologi yang juga berpengaruh terhadap berkembangan alat musik di Indonesia, Rebana tetap memiliki tempat di tengah-tengah masyarakat Aceh sebagai alat musik yang mengiringi Acara-acara tertentu, khususnya acara yang bertema Islam.


Di sekolah tempat saya mengajar bahwa sering di gunakan oleh siswa-siswi saya, ada kegiatan rutin untuk menggunakan alat musik Tradisional ini, sekaligus cara melestarikan alat musik tradisional. Seni tarian daerah juga banyak menggunakan rebana, salah satunya seperti video di bawah ini :


Sumber video Youtube : Maisal Rahmadi


Sumber video Youtube : DMJ Official


Itulah informasi tentang alat musik Perkusi tradisional yang ada di tengah-tengah masyarakat di Asia Tenggara, khususnya Indonesia dan terkhusus lagi Provinsi Aceh. Semoga postingan ini menambah wawasan dan informasi kepada anda semua, khususnya teman-teman Steemian dari mancanegara.

Sekian postingan ini, salam terbaik bagi siapa saya yang membaca tulisan ini.



About my account
Period04 July to 04 September, 2024
Transfer to Vesting 345.512 Steem
Cash Out
25.00 Steem
ResultClub75
CSI11.5 (0.00 % self, 70 upvotes, 57 accounts, last 7d)

BLOG1.png

Sort:  

Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. It will make Steem stronger.

 2 months ago 

belajar terus mukul rebana mana tau bisa ikut mukul rapai kedepannya.

CONGRATULATIONS!!

Your post has been supported by TEAM SHINING STARS. We support quality posts, good comments anywhere, and any tags.


1000152665.gif

Curated by : @josepha

Untuk dapat memukul rebana saya dulu diajarkan pukulan dasarnya adalah tak tak dum... setelah hafal baru disesuaikan dengan irama lagu. Apakah benar begitu?

Coin Marketplace

STEEM 0.20
TRX 0.19
JST 0.034
BTC 91499.04
ETH 3111.94
USDT 1.00
SBD 2.89