Gratitude Journal: Kemampuan Analitik yang Sangat Berguna
"Terkadang yang perlu dilakukan hanyalah percaya pada diri sendiri. Karena sebenarnya kita sudah tahu jawabannya."
Selamat pagi Steemian semua! Salam dari Jawa Timur. Di sini cuacanya sedang bagus. Cerah. Dan burung-burung, ayam, serta kendaraan bermesin sudah mulai meramaikan suasana pagi saat artikel ini ditulis.
Semoga di sana, kamu sedang menjalani aktivitas hari ini dengan semangat dan juga sehat.
...
Sedikit cerita tentang kemampuan analitik yang saya rasakan. Saya miliki. Bahwasanya ketika saya tidak sedang buru-buru, kemampuan analitik yang saya miliki terasa sangat bagus!
Saya bisa menemukan jawaban atas sebuah permasalahan, atau saya juga bisa menemukan sebuah solusi yang sangat diperlukan demi melakukan sesuatu dengan kemampuan analitik ini.
Dan bahkan saya bisa menjamin apabila kemampuan analitik saya cukup bagus. Sudah berkali-kali teruji.
Asalkan tadi, tidak sedang buru-buru atau tergesa-gesa.
Sudah bertahun-tahun lamanya saya atau bahkan kebanyakan orang mengasah kemampuan analitik miliknya. Baik melewati jalur pendidikan formal, jalur pendidikan non formal, maupun informal.
Coba hitung saja lewat pendidikan formal di SMA misalnya. Kelas satu selama satu tahun, kelas dua setahun, dan kelas tiga setahun. Totalnya hingga 3 tahun untuk mengasah kemampuan analitik.
Itupun jika tidak dilanjutkan ke perguruan tinggi dan hanya dihitung berdasarkan jalur pendidikan formal saja.
Meski semua pelajaran yang diajarkan di sekolahan melabeli dirinya sebagai 'pengantar'. Tapi pada faktanya semua mengasah kemampuan analitik yang kita miliki.
Maka dari itu semua. Saya cukup percaya diri apabila kemampuan analitik yang saya miliki sudah cukup bagus. Tinggal disesuaikan dengan kebutuhan saat ini saja.
Karena terkadang yang perlu dilakukan hanyalah percaya pada diri sendiri. Karena kita sudah tahu dengan jawaban atas permasalahan yang sedang terjadi.
Lewat kemampuan analitik yang dimiliki, seseorang bisa membuat rencana agar sebuah siatem yang belum berjalan nantinya bisa berjalan dengan baik. Baik dengan tujuan mendapat keuntungan finansial, ataupun dengan tujuan mendapatkan suatu hal lainnya.
Saya sendiri akhir-akhir ini sedang mengasah kemampuan analitik untuk menghasilkan setup trading. Menganalisa sebuah proyek kripto yang sedang dikembangkan juga menjadi hal yang biasa bagi saya.
Apalagi kemampuan analitik untuk sehari-hari, mencari solusi untuk memperbaiki peralatan elektronik, mengusir hewan yang tidak dikehendaki, mencari uang, hingga untuk solusi kehidupan lainya.
Saya sangat bersyukur dikaruniai kemampuan analitik yang bagus. Dengan kemampuan analitik yang saya milik, rasanya saya bisa menentukan arah hidup yang akan saya jalani ke depannya. Saya bisa memilah yang cocok bagi saya, yang menyenangkan untuk dijalani, dan juga yang memiliki dampak!
Tentu saja bukan suatu kepastian hidup karena rencana yang dibuat manusia bisa saja salah. Tapi dengan kemampuan analitik ini, seolah saya memiliki kesempatan untuk memilih dan menentukan sendiri sesuai yang saya inginkan.
Terima kasih Tuhan, atas segala yang engkau berikan pada hambamu ini.[]
Thank you, friend!
I'm @steem.history, who is steem witness.
Thank you for witnessvoting for me.
please click it!
(Go to https://steemit.com/~witnesses and type fbslo at the bottom of the page)
The weight is reduced because of the lack of Voting Power. If you vote for me as a witness, you can get my little vote.
Thank you for publishing a post on the Hot News Community, make sure you join at least #club5050, don't plagiarize, use original photos or copyright-free images by linking the source
Moderation note: Keep sharing your best posts and interact with each other in the comments.
Verified by : @fantvwiki
Thank for your curation sir. Enjoy weekend 😃
You're welcome.