#Club100❤ || Agro Wisata Kebun Anggur || 10% Payout to @hive-111293

in Steem-Travelers3 years ago (edited)

IMG_20220503_131314.jpg

Hallo Travelers Lover 😊☺☺
Ayo nikmati liburanmu untuk rehat sejenak, karena pekerjaan dan rutinitas membuat kita bosan dan penat. Nah untuk itu mari kita berwisata menikmati tempat-tempat yang ingin kita kunjungi agar dapat menyegarkan kembali pikiran dan tubuh sehat kembali.

Kali ini saya ingin berbagi kebahagian dan pengalaman saya saat berkunjung ke lokasi agro wisata kebun anggur. Tempat ini sempat viral dan saya sudah lama ingin berkunjung ke sini. Akhirnya pada moment libur lebaran inilah saya dan keluarga bisa menikmati agro wisata kebun anggur ini. Betapa bahagianya saya saat berada ditempat ini.

Lokasi agro wisata kebun anggur ini terletak di Jalan. Pesantren Darusaadah Cot Tarom Baroh Kecamatan Jeumpa, Simpang 4, Kabupaten Bireun, Aceh. Letaknya tidak jauh dari Kota Bireun, hanya sekitar 2 km dari kota dan membutuhkan waktu hanya lima menit dengan menggunakan mobil atau motor apabila tidak macet. Sedangkan lamanya perjalanan dari Kota Lhokseumawe tempat tinggalku menuju ke Kota Bireun adalah sekitar 1,5 jam tanpa macet dengan jarak tempuh sekitar 58 km.

IMG_20220503_195012.JPG
Tempat membayar karcis masuk ke dalam kebun anggur

IMG_20220503_194739.JPG
Karcis masuk

Setelah membayar karcis kami masuk kedalam kebun anggur yang terbentang dihadapan kami. Ada banyak jenis pohon anggur didalamnya. Walaupun bukan waktu panen anggur saat ini namun buah anggurnya sangat banyak bergelantungan dipohon dan ranting yang menjalar. Beraneka macam jenis anggur tumbuh ditempat ini.

IMG_20220503_161538.JPG
Menikmati kebun anggur yang rimbun

IMG_20220503_195321.JPG
Buah-buah anggur dibungkus dengan rapi

IMG_20220503_195128.JPG
Beberapa pengunjung asyik berselfie

IMG_20220503_161645.JPG
Terdapat bangku untuk duduk dibawah pohon anggur yang rindang

Saya sangat menikmati kebun anggur ini karena ada banyak jenis anggur yang ditanam disini. Menurut bang muji si pemilik kebun anggur ini bahwa semua bibit-bibit anggur ini adalah bibit unggul yang didatangkam dari luar negri seperti dari Ukraina dan India. Pohon-pohon anggur ini sangat subur ada yang ditanam didalam pot-pot besar ada yang didalam polibag serta di tanam di atas tanah langsung.

IMG_20220503_131231.jpg
Anggur hijau

IMG_20220503_130856.jpg
Anggur kuning

IMG_20220503_130754.jpg
Anggur merah

IMG_20220503_130323.jpg

IMG_20220503_131025.jpg

Sayangnya kami tidak dapat menikmati manisnya buah anggur ini. Karena belum saatnya panen dan buahnya juga belum matang. Padahal kami ingin sekali mencicipi buah anggur ini dengan sensasi memetik langsung dari pohonnya. Namun walaupun belum bisa menikmati buah anggur ini tapi saya sangat senang karena keingintahuan dan rasa penasaran saya akan tempat wisata ini akhirnya kesampaian juga. Di lain waktu nanti saya ingin kembali berkunjung ketempat ini lagi. Disaat buah anggur ini siap panen. Menurut pemilik kebun buah akan panen sekitar 2 sampai tiga bulan lagi😊.

IMG_20220503_195434.JPG

IMG_20220503_130554.jpg

Demikian pengalaman saya berwisata ke Kebun Anggur ini. Mari manfaatkan waktu liburmu untuk mengunjungi tempat-tempat kesukaanmu. Nikmati harimu dengan bahagia dan bermakna. Tetap jaga kesehatanmu dan sampai jumpa.

Terimakasih kepada @hive-111293 @steemitblog @willeusz @ponpase @papi.mati dan semua travelers lover yang tercinta.

Sort:  
 3 years ago (edited)

Hi friend.

Plagiarism-freeYES ✅
#steemexclusiveYES ✅
#club100YES ✅
Verified userYES ✅
Bot-freeYES ✅
 3 years ago 

Thanks you so much for you checking My post

Asyik tempat nya ya kak?? Jadi pengen pergi jg 😊

 3 years ago 

Iya pergilah mumpung masih libur😁

 3 years ago 

Memang benar liburan bisa menyegarkan pikiran dan menjauhkan diri dari stres. terutama mengunjungi alam seperti kebun anggur. Anda memiliki pengalaman yang luar biasa.

 3 years ago 

Terima kasih😀

 3 years ago 

Wahhh, akhirnya jadi pergi ke sini juga ya Kak 🍇😍😂😂

 3 years ago 

Iya 😃😀kemarin tu kami sekeluarga bertamu ke daerah sana tempat abang, terus sekalian aja mampir ke kebun yang lagi viral ini.

 2 years ago 

Hmmm, I got the point, Kak 😄
You have a lovely moment in the grapes garden with your family 💗😇

Have a blessed day, sista 🥰

Coin Marketplace

STEEM 0.19
TRX 0.18
JST 0.031
BTC 86390.02
ETH 3257.29
USDT 1.00
SBD 2.93