MOTIVATION STORY | BELAJAR SABAR DAN BERANI
“Anda tidak akan pernah belajar sabar dan berani jika di dunia ini hanya ada kebahagiaan.” Helen Keller, seorang penulis Amerika, advokat hak-hak disabilitas, aktivis politik dan dosen. Seorang tunanetra-rungu pertama yang memperoleh gelar Bachelor of Arts di Harvard University.
Kesuksesan dan kebahagiaan tidak akan terwujud dengan sendirinya, perlu proses dan upaya untuk menggapainya, walau harus berkali-kali menuai kegagalan. Paling tidak, ada 2 hal penting yang harus kita lakukan yaitu belajar sabar dan berani untuk mewujudkannya.
👉 Sabar, artinya "tahan menghadapi cobaan (tidak lekas marah, tidak lekas putus asa, tidak lekas patah hati)" Sumber. Pikiran atau perasaan harus tetap tenang dalam menghadapi setiap permasalahan dan menerima kegagalan ataupun kekalahan. Hidup harus tetap dijalani, mimpi harus tetap diwujudkan, jangan pantang menyerah dan belajarlah bersabar untuk menunggu kesuksesan karena kegagalan adalah keberhasilan yang tertunda. Tetaplah tersenyum kawan....
👉 Berani, artinya "Mempunyai hati yang mantap dan rasa percaya diri yang besar dalam menghadapi bahaya, kesulitan, dan sebagainya; tidak takut (gentar, kecut)" Sumber. Berani melakukan sesuatu dan memantapkan langkah untuk tidak takut dengan segala resiko, tentunya jangan konyol karena tidak tahu tentang apa yang dilakukannya. Keberanian harus dibarengi dengan pengetahuan dan kemampuan sehingga memperoleh yang sesuai dengan yang diharapkan.
- Tetaplah semangat kawan.... walaupun engkau masih terpuruk dalam ketidakberhasilan.
- Tetaplah berjuang kawan.... meskipun engkau sering mengalami kegagalan.
- Bersabarlah.... suatu saat usahamu akan menjadi kenyataan.
- Beranilah.... menjadi diri sendiri dengan segala upaya untuk mencapai keberhasilan.
Lhokseumawe, 05/07/2021
Salam sukses dari sahabatmu
@poenbit
25% dari Payout postingan ini disumbangkan untuk pengembangan komunitas Motivation Story melalui @msofficial
¡Que hermosa historia! Muchas felicidades