The Diary Game 27 Agustus 2024 : Cuaca hujan tidak membuat aktivitas tertunda

in Steem SEA2 months ago

Assalamualaikum, sahabat semua!!
Apakabar kalian hari ini?, Semoga selalu dalam keadaan baik-baik saja dan masih semangat dalam menjalani aktivitas sehari-hari.

IMG_20240827_175754.jpg
di St Coffe

Semalam hujan turun membawahi bumi, dan ternyata sampai pagi hari masih gerimis. Cuaca seperti membuat rasa malas keluar rumah sangat luar biasa, melihat halaman yang becek dan tergenang air. Enaknya diwaktu pagi hari ini hanya melanjutkan tidur, tetapi tidak, itu tidak!!. Walaupun seperti cuacanya seperti ini, saya tetap melanjutkan kegiatan seperti biasanya.

Pagi sempat mengaturkan beberapa kalimat untuk postingan steemit, dan juga membaca beberapa postingan disana. Di tengah kondisi kampus yang barusa saja mulai masuk, saya yakin sekarang bukan saatnya menemui dosen untuk persiapan berkas seminar, maka saya memanfaat waktu luang ini beberapa hari lagi untuk istirahat dan melakukan hal yang bermanfaat.

Aktivitas mungkin sedikit terlihat seperti orang sibuk, tetapi sebenarnya tidak juga. Saya sibuk dengan kegiatan pribadi hingga sedikit sedikit mengabaikan kegiatan masyarakat, maklum kita masih muda. Sesibuk apapun, saya tidak lupa dengan kegiatan bermasyarakat. Teringat nanti malam ada dua agenda yang harus saya hadiri yaitu takziah di meunasah dan juga rapat bersama masyarakat Blang Karieng.

Saya menghabiskan setengah hari pagi dirumah, sedang ketika masuk siang saya mulai berkemas untuk berangkat ke St Coffe. Seperti biasanya, sahabat setiaku @cymolan akan selalu menemani, apalagi dia masih dalam masa libur kuliah. Liburan kuliah mungkin tidak akan lama lagi, jadi sisa waktunya akan kami manfaatkan dengan sebaik mungkin.

Di St Coffe kami memanfaatkan waktu dengan mengejarkan hal yang mungkin kami kerjakan seperti melanjutkan project video, mereview beberapa postingan yang masuk di komunitas, serta melihat berita-berita Airdrop yang lagi boomingnya. Secangkir minuman akan selalu menemani kegiatan kami disana hingga waktu Ashar tiba.

IMG_20240827_181429.jpg
bersama sobatku @cymolan

Selanjutnya kami singgah di masjid Besar Bujang Salim untuk melaksanakan shalat Ashar. Melihat langit diwaktu sore ini begitu mendung seakan sebentar lagi hujan deras turun. Maka tak berlama-lama, langsung kami putuskan untuk pulang setelah shalat.

IMG_20240827_181723.jpg
di masjid Besar Bujang Salim

Namun rasa lapar yang menghambat perjalanan pulang, kami singgah lagi di jalan rel kereta api Krueng Geukueh dengan tujuan membeli makanan berupa Batagor sebagai pengisi perut kami yang lapar.

IMG_20240827_182120.jpg
membeli Batagor

2 porsi batagor yang masing-masing dengan harga Rp 5000. Tak berlama-lama disana, setelah membelinya langsung mengatarkan sobatku kerumahnya, lalu saya pamit pulang. Saya menimati kue batagor itu ketika saya sedang melakukan perjalanan pulang, rasanya nikmat sambil menikmati pemandangan alam sore ini.

Sesampainya dirumah, saya melepaskan pakaian untuk segera mandi, dan tidak lama kemudian adzan magrib dikumandangkan. Saya pun menggantikan pakaian dan melaksanakan shalat magrib dirumah. Seperti yang sudah saya ingat bahwa malam ini ada dua agenda, namun saya harus memilih salah satu dari keduanya. Maka keputusan saya untuk menghadiri takziah merupakan yang lebih baik, karena kondisi yang menghadiri takziah lebih sedikit dibandingkan dengan rapat umum di desa.

IMG_20240827_205132.jpg
Ikut berdoa serta bertakziah

Saya pun pergi ke menasah cot dua yang mana saat tiba disana Adzan Isya sedang dikumandangkan. Maka ketika tiba disana, saya langsung berwudhuk, lalu melaksanakan shalat Isya berjamaah di menasah dusun Cot Dua. Selesai shalat dilanjutkan dengan doa dan takziah. Angin kencang mulai meniup kayu-kayu serta mematahkan ranting-ranting kecil malam ini. Namun saya pulang kerumah untuk mengambil laptop, karena saya sudah planning keluar rumah bersama sobatku @cymolan. Dan malam ini saya juga menginap dirumahnya.

Sekian postingan Diarygame saya kali ini, terimakasih atas perhatian.
Wassalam
@walictd

baawah.png

Sort:  

Thank you, friend!
I'm @steem.history, who is steem witness.
Thank you for witnessvoting for me.
image.png
please click it!
image.png
(Go to https://steemit.com/~witnesses and type fbslo at the bottom of the page)

The weight is reduced because of the lack of Voting Power. If you vote for me as a witness, you can get my little vote.

Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. It will make Steem stronger.

Coin Marketplace

STEEM 0.16
TRX 0.16
JST 0.028
BTC 70016.53
ETH 2453.77
USDT 1.00
SBD 2.39