The diary game season 3, betterlife ( 3 Juni 2021) kegiatan ku hari ini

in Steem SEA3 years ago (edited)

IMG_20210604_075715.jpg

Assalamualaikum

Hai Steemian

Di pagi ini aku memulai kegiatan dengan melaksanakan shalat subuh dua rakaat, membangunkan anak-anak serta suami untuk shalat subuh dan mandi. Suami tercinta membuat nasi goreng dan telur dadar untuk sarapan pagi ini. Aku langsung mengerjakan pekerjaan rumah tangga lainnya. Menyapu, mencuci pakaian serta menjemur. Kemudian pada pukul 7.00, aku ke pasar untuk membeli beberapa kebutuhan pokok yang sudah mulai habis di kulkas.

IMG_20210603_154625.jpg
Tempat aku membeli telur

Sampai di pasar aku langsung menuju ke tempat bang Hamid langganan aku. Alhamdulillah toko nya sudah dibuka walaupun sebagian pintunya belum terbuka semua. Aku membeli satu papan telur ayam, enam butir telur asin di tempat beliau. Kemudian aku pergi ke pasar daging, aku membeli dua kilogram daging ayam. Habis itu aku membeli bumbu halus dan sedikit santan di tempat bang Madia. Setelah itu aku pergi membeli dua bungkus nasi gurih untuk bekal anak-anak sekolah. Setelah itu aku segera pulang ke rumah.

IMG_20210603_154605.jpg
Pasar daging ayam 🐔, Matangkuli

Sampai di rumah, anak-anak sudah siap sarapan dan bersiap untuk berangkat ke sekolah. Mereka diantar oleh suami ku. Aku mulai melanjutkan pekerjaan di dapur membersihkan daging ayam, merebus telur asin dan memasak "kuah leumak telur bebek" untuk persiapan makan siang.

IMG_20210603_154548.jpg
Menu makan siang

Kelar di dapur, aku mandi dan beristirahat sebentar di kamar sampai jam 11.00. setelah itu aku bersiap menjemput anak-anak di sekolah. Sebelum berangkat ke sekolah mereka, aku mengantar makanan untuk makan siang ke warung terlebih dahulu.

Tiga puluh menit perjalanan pulang pergi ke sekolah anak-anak akhirnya kamipun sampai di warung lagi. Sampai di warung, kami langsung membersihkan diri, shalat dhuhur dan makan siang. Setelah itu aku dan anak-anak beristirahat sampai sore hari. Ketika azan ashar berbunyi, aku langsung menyuruh anak-anak untuk shalat segera.

Ba'da ashar, Alhamdulillah suasana di warung lumanyan ramai. Aku membantu suami melayani pembeli. Kemudian Aku pergi ke toko grosir, aku membeli beberapa jenis cemilan sebagai bahan dagangan kami di toko. Setelah itu kami beristirahat di Jambo sambil menunggu magrib. Menjelang azan magrib, kami menutup warung bersama-sama. Setelah itu, shalat magrib, mengaji Al-Qur'an surat Yasin bersama-sama sambil menunggu shalat isya.

IMG_20210603_181140.jpg
Santai sejenak di atas Jambo bersama suami dan anak tertua kami

IMG_20210603_154515.jpg
Cek Sulaiman, salah satu langganan kami

Sekitar pukul sembilan, aku mengajak suami untuk pulang saja karena suasana di warung sangat sepi. Sekitar pukul 9.40 malam, akhirnya kamipun sampai di rumah. Sampai di rumah kami langsung istirahat. Semoga besok kami bisa bangun kembali dalam keadaan sehat dan bahagia.

Demikian postingan saya hari ini. Terimakasih banyak saya ucapkan Kepada bu @ernaerningsih , pak @anroja, pak @nazarul , pak @radjasalman, pak @hhusaini, pak @steemadi, pak @heriadi, @steemcurator08 dan @steem.sea serta teman-teman yang lain yang telah begitu banyak membantu, mendukung dan membimbing saya.

Tidak lupa pula saya ucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya bagi teman-teman yang selalu bersedia menyempatkan diri untuk berkunjung ke postingan saya. Mudah-mudahan silaturahmi ini selalu terjaga 🙏💕.


Salam,

@safridafatih

About me


Sort:  

Nyan cek sulaiman meu geu tupu sapu tan teungoh geu duk2 keu dro ka jeut keu pembicaraan yang hangat

 3 years ago 

😀. Terimakasih sudah mampir pak @muhyil

Geut sama2

 3 years ago 

SteemSEAcurator


SELAMAT

Postingan anda telah mendapat kurasi secara manual dari akun komunitas @steemseacurator.
Terimakasih telah berpartisipasi dalam komunitas Steem SEA

Kami akan sangat berterimakasih jika anda bersedia mendelegasikan Steem Power (SP) anda untuk kemajuan komunitas Steem SEA ini

Salam hangat
herimukti

Link pintas untuk delegasi:
100SP 200SP 500SP 750SP
1000SP 1500SP 2000SP 2500SP 3000SP

 3 years ago 

Terimakasih @herimukti dan @steemseacurator

 3 years ago 

Postingan ini telah dihargai oleh akun kurasi @steemcurator08 dengan dukungan dari Proyek Kurasi Komunitas Steem.

Selalu ikuti @steemitblog untuk mendapatkan info terbaru.

@ernaerningsih.

 3 years ago 

Terimakasih Bu @ernaerningsih dan @steemcurator08

Coin Marketplace

STEEM 0.17
TRX 0.16
JST 0.029
BTC 75263.74
ETH 2718.66
USDT 1.00
SBD 2.46