The Diary Game Season 3 Better Life : Sunday, 22 November 2020steemCreated with Sketch.

in Steem SEA3 years ago

1606058526741.jpg
Pizza kecil buatan istri

Assalamualaikum..., Salam sejahtera dan sukses untuk seluruh steemians yang ada di pelosok negeri. Ku coba merangkaikan kata pertama di komunitas ini semoga memberikan nuansa baru bagi rekan-rekan dan demi maju steemit dimasa yang akan datang.

Allhamdulillah... pagi minggu yang dingin dengan hujan gerimis ku terbangun pada pukul 05.00 wib. Tanpa basa-basi ku segera kekamar mandi membersihkan diri dan mengambil air wudhu. Kuhamparkan sajadahku kuangkat kedua belah tangan dan bertakbir menghadap sang ilahi. Kulafalkan doa dengan hati mengingat maknanya, agar kusyu yang dirindu setiap hamba kudapatkan. Tidak lupa berdoa dan berzikir atas rasa syukurku selama ini.

IMG_20201122_102434.jpgPizza yang sudah masak dan siap untuk dinikmati

Badanku terasa kurang sehat, tapi ku mencoba bangkit untuk membantu istri disaat ku dirumah. Istriku mencoba membuat pizza kecil kesukaan anak-anak. Ku menemaninya melihat waktu sambil sesekali mencoba memindahkan pizza yang sudah masak. Hampir setengah jam lebih ku didapur menemani istri memasak pizza. Allhamdulillah waktu yang terus berlalu akhirnya pizza telah masak semua dan siap untuk dinikmati.

IMG_20201122_113502.jpgKucing kesayangan telah tiada

Pukul 10.00 wib saya keluar dari rumah setelah sekian lama berada di dalam. Sangat mengejutkan, kucing kesayanganku di rumah terlihat tidak bernyawa di depan pintu rumah. Biasanya ia selalu mengawasi tikus pada malam hari. Tanpa menunggu lama aku ambil cangkul kugali kuburannya dan kutanam.

IMG_20201122_143941.jpg
Belanjaanku sedang dihitung adik kasir

Setelah aku mengubur kucing kesayanganku. Aku berencana berangkat ke kota Geudong. Tujuanku membeli pempers dan beberapa hal lainnya. Suasana di kota Geudong tidak terlalu ramai. Aku singgah di salah satu mini market "Umart". Aku sering berbelanja di sini karena pelayannya sopan dan baik, harganya juga lebih murah dari tempat lainnya.

Setelah melihat beberapa barang lainnya, akhirnya aku membeli pempers seperti keinginan ku pertama kali di tambah dengan roti "Sari roti" kesukaan anak-anak. Kuserahkan semua barang ke kasir dan kukeluarkan uang sejumlah yang keluar dari mesin hitung.

IMG_20201122_145106.jpgTempat penjualan mie cewek yang terkenal di kota Geudong.

IMG_20201122_145212.jpgLokasi mie cewek yang dekat dengan jembatan kota Geudong

Aku melanjutkan perjalanan menuju ke tempat penjualan mie cewek. Nama ini sudah lama melekat seiring berjalannya waktu. Dari kecil ketika aku ikut bersama ibu mie cewek ini sudah ada. Boleh dikatakan sudah turun temurun entah berapa puluh tahun. Harganya pun masih terjangkau oleh siapapun sampai sekarang hanya Rp 3000,-. Tapi perlu teman-teman tahu rasanya dijamin enak walaupun dari harga sangat tidak memungkinkan.

Ketika saya sampai telah banyak orang lain yang mengantri. Dengan terpaksa saya harus menunggu giliran. Pokoknya tempat penjualan mie cewek ini tidak pernah sepi dari pembeli.

IMG_20201122_232134.jpgPasar ikan "Keude Klep" kecamatan tanah pasir kabupaten Aceh Utara

Sorenya pada pukul 17.00 wib aku berangkat lagi menuju salah satu pasar yang dekat dengan tempat tinggal. Aku menuju ke pasar Keude klep yang berjarak beberapa kilometer dengan tempat tinggalku.

Disini aku mencari ikan yang masih segar. Allhamdulillah ikan yang kucari ada dan kubeli setengah kilo dengan harga Rp 15.000,-. Oa, walaupun masih segar untuk harganya juga lebih murah. Langsung kusuruh bersihkan sisiknya dan kusuruh potong-potong tinggal dirumah dibersihkan sampai suci dan siap untuk dimasak.

Inilah goresan singkat Diary hari ini semoga ada maknanya buat para steemians. Mohon maaf bila ada kata-kata yang kurang berkenan. Terimakasih

Best Regards @p3d1

Sort:  
 3 years ago 

Sesekali kami bisa request Dong pizza nya pak?😁
Tetapi kami yang besar aja, karena orang yang makannya besar-besar ini pak😂.

Semoga cepat sehat pak @p3di🤲🤲

 3 years ago 

Oc dech, pizza Lhokseumawe ya kapan2. 😀 Amiiiiin

 3 years ago 

Thank you for taking part in The Diary Game on Steem.

And thank you for setting your post to 100% Powerup.

Keep following @steemitblog for the latest updates.

The Steemit Team

 3 years ago 

Thank you for your support, greetings for the success of #steemit

 3 years ago 

IMG_20201008_202623.jpg


SELAMAT

Postingan anda telah mendapat kurasi secara manual dari akun komunitas @steemseacurator.
Terimakasih telah berpartisipasi dalam komunitas Steem SEA

Kami akan sangat berterimakasih jika anda bersedia mendelegasikan Steem Power (SP) anda untuk kemajuan komunitas Steem SEA ini

Salam hangat
Anroja

Link pintas untuk delegasi:
100SP 200SP 300SP 500SP 750SP
1000SP 2000SP 3000SP 4000SP 5000SP

 3 years ago 

Postingan ini telah dihargai oleh @steemcurator08 dengan dukungan dari Proyek Kurasi Komunitas Steem.

Ikuti @steemitblog untuk mendapatkan info tentang Steemit dan kontes.

Anroja

 3 years ago 

Terimakasih banyak bang

 3 years ago 

Kami disekolah sering dibawakan mie cewek oleh guru yang kebetulan tinggal di Bayu @p3d1

 3 years ago 

Gratis pak ya, mantap

Coin Marketplace

STEEM 0.28
TRX 0.12
JST 0.032
BTC 61185.73
ETH 3012.54
USDT 1.00
SBD 3.84