The diary game (Rabu, 15 Mei 2024) Rezeki hari ini
Assalamualaikum
Bismillahirrahmanirrahim
Bagaimana kabarnya hari ini? kembali lagi bersama saya @nurhijjah. Harapan saya masih tetap dan selalu sama, semoga selalu dalam lindungan Allah yang maha kuasa. Aamiin ya rabbal 'alamin!
Alarm pagi membangunkanku tepat pukul 05.40 wib Aku bergegas bangkit dari kasur kemudian azan subuh berkumandang saya bergegas ke kamar mandi membersihkan diri dan ambil wudhu kemudian shalat subuh dua rakaat kemudian siap-siap untuk buat susu sekitar 30 menit Alhamdulillah susunya sudah selesai, setelah selesai sholat saya menuju ke dapur untuk menyiapkan menu sarapan pagi. tidak lama kemudian anak-anak bangun kami pun sarapan pagi bersama.
Setelah selesai sarapan saya lanjut menggoreng bakso dan merebus somay untuk jualan nanti di kantin sekolah, kemudian saya memandikan dek Muhammad dan setelah selesai saya yang bersiap-siap dan kemudian menuju ke sekolah bersama dek Muhammad, hari ini anak-anak senam bersama supaya tubuh menjadi sehat sebelum masuk ke kelas masing-masing. setelah selesai senam anak-anak masuk ke kelas masing-masing.
Bekerja dengan sepenuh hati
Saya langsung menuju ke kantor dan mulai bekerja, hari ini pagi-pagi sudah kedatangan tamu, yaitu wali murid minta dibuatkan surat aktif katanya mau urus beasiswa dari kampung, jadi saya langsung membukakan laptop dan mengetik biodata siswa tersebut setelah selesai saya print kemudian saya kasih ke kepala sekolah untuk ditanda tangan, kemudian di serahkan kewali murid tersebut, dan setelah itu saya lanjut kerja yang lain.
Jualan kami
jam sudah menunjukkan pukul 9.45 wib bel istirahat berbunyi kami menjajakan makanan untuk jualan di kantin sekolah, kami berjualan dengan senang hati bersama anak-anak, dan hari ini Alhamdulillah cepat habis jualannya, kami beres-beres semua barang.
Ngobrol serius tapi tetap bercanda
setelah selesai beres-beres kami pun duduk sebentar di teras pustaka sambil menunggu bel masuk, Nurul bercerita tentang kehidupannya yang rumit karena beliau katanya mau dijodohkan, tapi Nurul tidak mau berkeluarga dulu beliau rencana mau kuliah lagi, namun keluarganya terus mendesak, makanya beliau bercerita sama kami siapa tau ada solusinya, dan tidak terasa bel masuk sudah berbunyi. saya pun masuk ke kantor.
Kebersamaan kami
Bel pulang pun berbunyi, Bu Mutia sama Bu emi pergi beli nasi, katanya nur jangan pulang dulu ya kita makan nasi disini sama-sama, ok kak jawab saya, tidak lama sekitar 15 menit mereka sudah pulang kami pun langsung menikmatinya sama-sama, setelah semuanya selesai kami pun pulang ke rumah masing-masing, sesampainya di rumah saya menggantikan baju kemudian shalat dhuhur empat rakaat dan kemudian makan siang bersama anak-anak, sekarang saatnya menidurkan dek Muhammad, dek Muhammad tertidur saya juga ikut istirahat.
Kak Syifa lagi menyimak munira ngaji
Azan magrib berkumandang saya langsung menuju ke kamar mandi untuk ambil wudhu dan shalat magrib, setelah selesai shalat saya menyuruh kak Syifa menyimak munira ngaji dan kemudian lanjut belajar, jam sudah menunjukkan pukul 21.00 wib Kami langsung memutuskan untuk beristirahat sambil buka steemit.
Sekian cerita hari ini, terimakasih kepada @anroja @waterjoe @ikhsan01 dan seluruh steemians yang sudah menyempatkan membaca tulisan sederhana saya karena tanpa kalian tulisan saya tidak akan bermakna.
Thank you for sharing together here.
Baik pak terima kasih,