THE DIARY GAME SEASON 3 [BETTER LIFE] Sabtu,16 Oktober 2021

in Steem SEA3 years ago (edited)

Hai Sahabat Steemian's!
Bagaimana kabarnya hari ini? semoga selalu dalam keadaan yang baik yaa... ^_________^

IMG-20211017-WA0152.jpg
bahan-bahan untuk bumbu nasi minyak.

Hari ini aku bangun tidur lumayan pagi namun aku tidak sempat melihat jam.Kemudian aku mengambil ponsel dan mengisi bateras dengan cara di cas.Lalu aku tidur lagi karena masih ngantuk.Oiya aku tidak solat karena aku sedang istimewa.

Jadi rencananya hari ini aku dan sekeluarga ingin pergi bertamasya ke gunung salak,namun karena satu dan lain hal kami tidak jadi pergi makanya aku tidur lagi.Lalu aku bangun agak kesiangan dan kepalaku langsung pusing.Kemudian aku lupa kalau hari ini adalah hari sabtu jadi aku dengan tergesa-gesa langsung mengambil ponselku karena mengingat kalau aku ada belajar daring hari ini dan langsung absen dan meminta maaf ke guru karena telat.

Tak lama kemudian papa dan adikku membawa pulang sate matang yang dibeli sagobi didekat jembatan menuju ke Hotel Lido Graha.Lalu akupun langsung memakannya karena sudah lapar sekali.

IMG-20211016-WA0005.jpg

Sate matang yang dibelikan oleh papaku.

Lalu sorenya nenekku menyiapkan bahan-bahan bumbu untuk maulid hari senin nanti.Berbagai macam bahan ada didapur,mulai dari bawang merah,bawang putih,serai,dan rempah-rempah lainnya.

IMG-20211017-WA0123.jpg

Bahan-bahan yang disiapkan oleh nenekku.

IMG-20211017-WA0149.jpg
Pada saat nenekku memblender rempah-rempah.

Sambil melihat nenek membuat bumbu aku dan adik-adikku memesan makanan melalui kooda.Kami memesan dimsum dan juga minuman boba.

IMG_20211017_203219.jpg

Dimsum dan boba yang kami pesan.

Kemudian malamnya kami sekeluarga pergi jalan-jalan kekota karena tidak jadi ke gunung salak pagi tadi dan akhirnya kamipun berhenti di Graha Cafe yang letaknya di samping Kantor Pos didepan Masjid Jami'.

IMG-20211016-WA0057.jpg

Tampak depan Graha Cafe.

IMG-20211016-WA0106(1).jpg

Steamboat yang kami pesan.

IMG-20211017-WA0154.jpg

Minuman yang aku pesan.

IMG-20211016-WA0103.jpg

croffle yang aku dan adikku pesan.

Kami selesai makan hampir pukul 10 malam,kemudian kami pergi membeli ifu mie di jasbret untuk dibawa pulang kerumah untuk nenek.Lalu sambil menunggu dimobil akupun memotret mamaku dan adikku dimobil.Tak lama kemudian ifu mie nya oun selesai dibuat dan kami langsung berangkat pulang kerumah.

IMG-20211017-WA0138.jpg

1634394989441.jpg

1634395175433.jpg

Hasil foto pada saat menunggu ifu mie.

Sampai dirumah aku mengganti baju dengan baju rumah lalu menonton di ponselku.Kemudian aku masuk ke kamar lalu membereskan tempat tidur dan setelah itu akupun tidur.

•Sate Sagobi
https://maps.app.goo.gl/SsGwrudNnA3M1t9V7
•GRAHA COFFEE LHOKSEUMAWE
https://maps.app.goo.gl/zKMS2kfTUa9GHZpu5
•New JasBret (tempat membeli ifu mie)
https://maps.app.goo.gl/Y4PFHZ4k18SzzzpP6

Sekian cerita hari ini, terima kasih bagi steemians yang sudah menyempatkan diri membaca tulisan singkat saya dan ucapan terima kasih juga kusampaikan kepada @inwi @anroja @ernaerningsih @radjasalman @alol @steemcurator08 @nazarul @el-nailul @muzack1 @firyfaiz @ayijufridar @steemadi @puncakbukit @steemseacurator @steem-indonesia dan Komunitas Asia Tenggara @steem.sea.
#betterlife
#thediarygameseason3
#indonesia
#steemexclusive
#steem
#diary

Sort:  
 3 years ago 

Postingan ini telah dihargai oleh akun kurasi @steemcurator08 dengan dukungan dari Proyek Kurasi Komunitas Steem.

Selalu ikuti @steemitblog untuk mendapatkan info terbaru.

@ernaerningsih.

Bagi saya pribadi steamboat memang ga ada duanya. emmm . . .

Coin Marketplace

STEEM 0.16
TRX 0.13
JST 0.026
BTC 57419.72
ETH 2441.05
USDT 1.00
SBD 2.41