The Diary Game, Minggu 25 September 2022 (Hari libur dirumah saja) #steemseacurator10pc

in Steem SEA2 years ago

IMG_20220925_120529_760.jpg
Cuaca tidak menentu

10% pembayaran untuk @steemseacurator dan 25% untuk @null**

Assalamualaikum sahabat steemians,,,

Bagaimana kabarnya hari ini?
Semoga kita senantiasa dalam keadaan sehat walafiat sehingga bisa menjalankan aktivitas seperti biasanya aamiin.

Hari libur telah tiba lagi,tidak ada yang lain dengan hari ini semuanya masih sama seperti kemarin. Namun hari ini saya tidak menyuci karena sudah saya cucikan kemarin semuanya. Jadi,untuk hari ini saya hanya bersih-bersih rumah saja luar dalam. Sebagian pekerjaan pun selesai dan sekarang Waktunya untuk menyiapkan menu pagi menjelang siang,cepat siap dan bisa cepat pula saya melakukan kegiatan lainnya.

IMG_20220925_120513_715.jpg

IMG_20220925_121753_698.jpg
Menu makan pagi menjelang siang

Inilah menu hari ini,saya akan memasak udang santan dan untuk ikannya saya goreng lebih nikmat. Mumpung ketika saya sedang memasak tadi si bungsu lagi tertidur jadi prosesnya agak lebih cepat. Masak-masak pun selesai saya langsung keluar sebentar untuk mencabut rumput-rumput yang mulai tumbuh dihalaman rumah. Lumayan banyak juga karena selama ini cuacanya tidak menentu. Sedang-sedang terik matahari,hujan pun turun tanpa pemberitahuan dan itulah salah satu faktor yang membuat tumbuh suburnya rerumputan di halaman rumah. Semoga dengan upaya pencabutan ini , pertumbuhannya semakin melambat dan pemandangan halaman pun enak untuk dipandang.

IMG_20220925_123539_111.jpg
Jatuh di depan pintu

Tiba-tiba si bungsu pun bangun dan tidak lama setelah itu ia pun kembali merengek. Mungkin ia teringat kembali kejadian sebelum ia tidur tadi. Dia sempat terpeleset di pintu luar ketika ingin menyimpan sandal saya, padahal tidak ada yang tergores ataupun cedera. Tapi, begitulah anak-anak penjiwaan dan aktingnya sangat luar biasa. Bahkan setelah saya mengolesi obat ungu tersebut pun rengekannya semakin menjadi-jadi. Biarin saja, barangkali semua tingkah dan gayanya itu bisa membuatnya puas dan tidak merasa sakit lagi.

Azan dhuhur pun berkumandang dan anak-anak langsung buru-buru untuk mandi dan berpakaian rapi supaya lebih awal ke tempat pengajiannya.

IMG_20220925_132504_338.jpg
Rezeki siang ini

Suami pun pulang dengan membawakan udang yang iya tangkap ketika mengairi air ke tambaknya. Bersyukur itu adalah hal yang pasti karena dengan bersyukur Allah akan menambah-nambahkan nikmat sedangkan jika kita kufur maka nikmat Allah sangat pedih.
Saya langsung menghidangkan makanan untuk sang suami lengkap dengan air cuci tangannya. Mumpung ada beliau yang menjaga sibungsu saya langsung bergegas untuk berwudhuk dan melaksanakan ibadah shalat asar.

IMG_20220925_175329_400.jpg
Hujan mulai turun

Seiring berkumandangnya azan asar, anak-anak pun pulang dengan semangatnya. Setelah itu mereka langsung ganti baju dan pergi bermain bersama teman-temannya. Setelah selesai shalat asar, mereka memberitahukan kepada saya yang bahwa pengukuran untuk baju seragam maulid sedang dilaksanakan dengan syarat membawa sebuah baju yang tepat dan pas di badan. Saya langsung bersiap-siap, tiba-tiba ban motornya sudah kekurangan angin. Saya langsung beranjak ke kakak untuk mengisi angin, sampai disana beliau tidak tau dimana kunci bengkelnya. Sambil menunggu pencarian hujan rintik-rintik pun mulai berjatuhan dan saya langsung buru-buru pulang untuk mengangkat jemuran. Setelah mengangkat jemuran saya pergi lagi untuk membawa baju yang bisa di ukur untuk anaknya.

Rupanya sang guru tidak menerima lagi ukuran berbentuk baju pribadi tapi dari pihak tailor memberikan beberapa ukuran baju untuk dipakai sama anak-anak. Dan akhirnya saya berinisiatif jika nanti malam mereka harus menghadiri zikir supaya langsung bisa mengukur baju. Mereka sangat bahagia karena bajunya pun sudah on proses penjahitan.

Hujan semakin deras dan anak-anak langsung masuk ke dalam untuk mandi dan siap-siap untuk pergi ke tempat belajar zikir maulid nanti malamnya. Azan magrib pun berkumandang, mari kita menuju shalat dan mari kita menuju kemenangan.
Ya Allah...
Jadikanlah kami dan keluarga kami dari golongan orang-orang yang mendirikan shalat aamiin.

Demikianlah Diary saya hari ini.
Terimakasih banyak untuk @steemseacurator,@steem.amal,@anroja,@radjasalman,@heriadi dan semua sahabat steemians yang selalu setia mendukung dan mengunjungi postingan saya.

Wassalam,

#club100

salam hangat

@muthmainnah

Sort:  
 2 years ago 
Club100
DescriptionAction
Plagiarism-Free
Bot-Free
Verified User
Beneficiary Rewards
Support burnsteem25
Voting CSI4.8

Terimakasih telah berbagi bersama disini.

Coin Marketplace

STEEM 0.16
TRX 0.16
JST 0.030
BTC 59207.83
ETH 2464.61
USDT 1.00
SBD 2.43