The Diary Game | 19 February 2022 | Happy Weekends

in Steem SEA2 years ago

Hallo sobat steemians semua,
Apakabarnyaa hari ini??
Semoga baik-baik saja dan di mudahkan segala aktivitasnya . . .

IMG_20220219_101109.jpg
happy weekends,


IMG20220212070927_01.jpg
saat menuju ke pelabuhan

Pagi-pagi buta di bangunkan oleh saudaraku agar segera bersiap siap untuk berangkat pergi ke pelabuhan ulee lheuu. mengangkat barang-barang yang sudah kami packing semalam, dan menaikkan nya kedalam mobil. setelah selesai semuanya terangkat, kembali ke kamar mengambil handuk menuju kamar mandi dan membersihkan diri dan bersiap-siap. kemudian berangkat lah kami ke pelabuhan ulee lheu pagi pagi buta untuk mengantri kendaraan agar masuk kapal.

IMG20220212073244_01.jpg

IMG20220212073238.jpg

Laju kendaraan yang di kemudikan oleh saudara ku, lumayan kencang. karena harus mengejar waktu untuk cepat tiba di pelabuhan. naaah, akhirnya tiba juga di pelabuhan, bisa dikatakan kami tiba tepat waktu saat akan kendaraan lain masuk gerbang dinaikkan dalam kapal. sambilan menunggu antrian, kami duduk di warung pelabuhan tersebut untuk sarapan,. 15 menit di warung, di panggil oleh petugas gerbang menggunakan pengeras suara (toa) "bagi pemilik kendaraan roda empat untuk segera bersiap siap memasuki kapal". kemudian, saudara ku langsung kembali ke kendaraan dan memasuki ke dalam kapal. aku menunggu di pintu gerbang masuk ke kapal, menunggu kedatangan saudara ku yang lain. karena tiket masuk kapal ada di tangan ku. tak lama menunggu, mereka sudah tiba dan kami semua masuk ke kapal.

IMG20220219083120.jpg

IMG20220212081455.jpg

Kami semua sudah berada di atas kapal dan tempat duduk agak penuh. mengelar tikar, kami semua duduk lesehan dan nampak cuaca pagi ini lumayan mendung. akhirnya, kapal pun berangkat meninggalkan pelabuhan ulee lheu dengan tujuan menuju ke sabang. sambilan menikmati perjalanan, aku mengambil earphone dan mendengarkan musik di hp karena perjalanan ini lumayan lama. sesekali pergi ke pembatas kapal mengabadikan momen laut yang begitu biru.

IMG20220212102401.jpg

IMG20220212102904.jpg

IMG20220212172142_01.jpg

Dua jam sudah di atas kapal, sudah sangat membosankan. akhirnya nyampe juga di pelabuhan sabang. kami memberes-bereskan barang-barang dan turun dari kapal menuju keluar. tiba di pelabuhan, menaiki mobil dan menuju jalan-jalan mencari tempat rileks untuk makan siang. memutari berkeliling pinggiran kota sabang, karena sekeliling nampak lautan dan sebelahnya gunung. jadi kami memutuskan untuk berhenti di cafe tepi pantai untuk makan siang dan menikmati keindahan nya.

IMG20220212172148.jpg

IMG20220212172602.jpg
di cafe tepi pantai,

Setelah sudah puas bersantai di cafe pasir putih, melanjutkan perjalanan menuju ke penginapan di gabang, iboih. penginapan nya memang sudah di boking sebelumnya, jadi tak perlu repot-repot lagi untuk mencari penginapan kosong, berhubung kami pergi ialah hari weekends. pastinya kamar yang ada disini sudah penuh semua hehe. tiba juga di penginapan, menurunkan barang-barang dan masuk ke kamar merebahkan diri.

IMG20220212213414.jpg

IMG20220212193549.jpg
di penginapan

Malam pun sudah tiba, menuju ke kamar mandi membersihkan diri dan pergi keluar berjalan-jalan menikmati udara malam. karena perjalanan besok sangat lah panjang, jadi aku putuskan untuk tidur lebih awal.

Sekian dulu diary saya hari ini dan terimakasih untuk sobat steemians yang telah menyempatkan waktu luang untuk membaca 🤗 🤗

Salam @mrys

Sort:  
 2 years ago 

Selamat ya sudah menjadi postingan terbaik hari ini.

Happy weekend with family 💖💖💖

 2 years ago 

Selamat kawan Atas kerja keras nya

 2 years ago 

Jangan lupa tagging nya bro

Coin Marketplace

STEEM 0.27
TRX 0.11
JST 0.030
BTC 67734.06
ETH 3803.47
USDT 1.00
SBD 3.47