The Diary Game - Betterlife (Minggu, 29 Agustus 2021) - "Jak Intat Linto Baro"

in Steem SEA3 years ago

Hallo sobat steemians semua,
Apakabarnyaa hari ini??
Semoga baik-baik saja dan di mudahkan segala aktivitasnya 😊

IMG_20210829102221.jpg
lintoe baro nya ialah si @zakie92, disampingnya ada @herimukti dan @khairol

Pagi ini, aku terbangun agak kesiangan yaitu pukul 09.10wib. ini dikarenakan semalam adalah malam minggu, jadi sedikit begadanglah diriku ini heheh. ku ambilkan hp melihat ada agenda apa hari ini. cekidot, rupanya agenda hari ini ialah mengantarkan Linto Baro 😱. belum sepenuhnya bangun dari atas kasur, terdengar lah pengumuman dari meunasah, bahwa "bagi yang intat linto baro harap secepatnya berkumpul di rumah si fulan...". terkejut laah diriku ini, ku bangun segera, mengambil handuk menuju ke kamar mandi membersihkan diri. lalu, bersiap-siap memakai pakaian yang rapi dan tak lupa mensisir rambut hahaha. sebelum berangkat, aku menelpon si @rhafaldi menanyakan posisinya dan dia di rumah menunggu jemputan. yaaaap, semalam kami sudah buat janji akan pergi berdua. kemudian, menghidupkan motor ke tempat si kawan menjemputnya yang tak jauh dari rumahku. dan otwee lah kami ke rumah si linto baro.

IMG20210829103337.jpg
si tgk lintoe @zakie92

Sesampainya di rumah linto baro, santai-santai serta ngobrol-ngobrol sesama pemuda dan masyarakat gampong sambilan menunggu rombongan lain tiba. mungkin hanya sampai 15 menit menunggu, para rombongan sudah banyak berkumpul dan instruksi dari tgk. imum serta geuchik sudah bisa otewee antar linto ke rumahnya sang dara baro. deeeeng deeeng deng, berangkat lah kami menuju rumah sang daro baro yang mungkin sudah sangat lama menunggu kedatangannya si linto baro wkkwk.

IMG20210829103525.jpg
si @muhd.abrar raya that khem saat mengawasi idang

IMG20210829104406.jpg
saat mengantri mencicipi hidangan

Tak terlalu lama di perjalanan, mungkin sekitar 10 menitan tibalah kami semua rombongan di gampong lhoknga, meureudu. kami para pemuda gampong mengambil Idang (hidang) dan Peunuwo (pemulang) adalah hidangan yang diberikan dari pihak pengantin kepada pihak yang satunya. setelah itu membawanya masuk ke dalam area acara pesta dan di sambut oleh para pemuda gampong setempat untuk mengambil idang ini. setelah selesai serasehan idang, maka kami semua di persilahkan untuk mencicipi hidangan yang sudah dipersiapkan untuk para tamu undangan dan rombongan linto baro.

IMG20210829121846.jpg
duduk di pinggir persawahan

Setelah selesai makan-makan, aku dan si @rhefaldi pergi pamit pulang. sambil di jalan kami tak langsung pulang ke rumah, melainkan singgah di warkop terminal. duduk bentar sambil menikmati angin sepoi-sepoi pinggir persawahan. kami pulang ke rumah masing-masing pada pukul 13.35wib. aku mengantarkan dia ke rumah, lalu ku menuju ke rumah untuk beristirahat. tiba di rumah, rebahan golek-golek bentar.

IMG20210829160737.jpg
mengecor lantai

pukul 14.50wib, mengganti pakaian kerja dan membantu adikku yang sedang mengecor lantai luar rumah. Kami tak sepenuhnya selesai mengecor, hanya tinggal setengah sak semen lagi yang harus di habiskan. Karena langit sudah mulai gelap, kami memutuskan untuk beristirahat pada pukul 18.15wib dan melanjutkan kembali pada esok hari.

IMG20210829220319.jpg
Ngopi si warkop bg ayi

Setelah selesai shalat magrib berjamaah di meunasah pukul 19.20wib, aku di ajak Ngopi-ngopi oleh si @zakie92 (linto baro yang tadi pagi aku antar). ku iyaaakan untuk ikut, karena memang tak ada agenda apapun malam ini heheh. kami bertemu di warkop bg ayi, dan rupanya sudah duluan ada si @molidien92, ngobrol-ngobrol lah kami dan sedikit bersenda gurau. singkat cerita, kami pulang ke rumah masing-masing pada pukul 22.20wib untuk beristirahat.

Sekian diary saya hari ini dan terimakasih untuk sobat steemians yang telah menyempatkan waktu luang untuk singgah serta membaca diary ini. 🤗 🤗

Salam @mrys

Sort:  
 3 years ago 

Selamat, Anda satu salah pemenang kontes yang diselenggarakan oleh Steem SEA, info lebih detail dapat anda peroleh dengan klik disini

 3 years ago 

Terimakasih sudah memilih postingan saya 😊 🙏🏻

 3 years ago 

Nyan mesti banleuh cok permen 🙈🙈🙈

 3 years ago 

Hahahha 😂🤣

 3 years ago 

Yuhuuuu

 3 years ago 

Postingan ini telah dihargai oleh @steemcurator08 dengan dukungan dari Proyek Kurasi Komunitas Steem.

Ikuti @steemitblog untuk mendapatkan info tentang Steemit dan kontes.

Anroja

Coin Marketplace

STEEM 0.27
TRX 0.11
JST 0.030
BTC 68504.89
ETH 3816.55
USDT 1.00
SBD 3.51