The Diary Game - Betterlife (Kamis, 08 Juli 2021) - Ngopi, Kerja dan Diskusi

in Steem SEA3 years ago (edited)

Hallo sahabat steemians,
How are you today? Semoga baik-baik saja dan selalu dalam lindungan Allah SWT.

IMG20210708210314.jpg
suasana malam sudut kota banda aceh

Pada pagi yang mendung ini, aku terbangun pada pukul 05.45wib gegara bunyi alarm hp yang begitu keras. lalu mengumpulkan seluruh energi dan menuju ke kamar mandi membersihkan diri serta berwudhu untuk melaksanakan shalat subuh di mesjid. sepuluh menitan lepas shalat, aku kembali ke rumah dan berolahraga ringan mengelilingi komplek perumahan di tempat tinggal ku ini.

IMG20210708091846.jpg
di robur coffe campus

Sekitaran 20 menitan berolahraga, aku beristirahat sejenak sembari membaca beberapa berita terupdate pada pagi hari ini. kemudian mampir di warkop yang tak jauh dari tempat ku tinggal untuk membeli kue dan nasi pagi karena perut sudah sangat lapar. setelah selesai sarapan jam menunjukkan pukul 08.15wib, kemudian aku bersiap-siap untuk pergi ke kampus, karna sudah ada janji temu untuk ngopi pagi ini dengan beberapa teman yang sudah menunggu ku disana. sesampainya di warkop kampus, aku langsung menghampiri mereka dan memesan secangkir kopi sambil bercengkrama dengan teman-teman ku ini.

IMG20210708123236.jpg
saat di kantor

Jam pun menunjukkan pukul 10.20wib, aku izin pamit pergi ke kota pada teman-teman karna ada hal yang harus ku kerjakan di sana. aku langsung gass ke kota tepatnya ke dinas pertanian, lalu menjumpai salah satu pegawai disana dan ngobrol-ngobrol sedikit mengenai penataan ruangan kantor tersebut (lebih tepat kami menyebutnya menata interior). aku langsung menulis semua keperluan untuk nantik nya agar mudah untuk di desain dan mudah dipahami pada saat pengerjaan.

IMG20210708142409.jpg
Singgah di mesjid untuk shalat dhuhur

IMG20210708172627.jpg
saat mengerjakan projects

Pada pukul 13.45wib setelah dari kantor, aku pergi ke mesjid di beurawe untuk melaksanakan shalat dzuhur. kurang lebih 30 menitan di mesjid, aku bergegas pergi ke rumah makan di daerah lambhuk untuk makan siang. sehabis dari sana singgah di sebuah warung kopi lampineung untuk membuat projects yang tadi pagi di sampaikan oleh pegawai di dinas. sebelumnya aku sudah membuat janji temu dengan temanku disana untuk Ngopi dan mengerjakan beberapa projects untuk di presentasikan minggu depan. kami duduk disini hingga adzan ashar berkumandang, lalu pergi ke mesjid terdekat untuk melaksanakan shalat berjamaah dan setelah itu langsung pulang ke rumah masing-masing.

IMG20210708205433.jpg
makan malam di rex peunayong

Setelah shalat magrib berjamaah di masjid jamik yaitu pada pukul 19.25wib, aku duduk bentar di sudut teras masjid sambil membaca Alquran (yasinan) karena malam ini adalah malam Jumat. setelah membaca surah yasin, aku langsung pulang ke rumah berencana untuk makan malam. akan tetapi, saudaraku menelpon mengajak makan malam di luar dan ku iyakan untuk ikut (mengingat tidak ada agenda setelah ini). kami sekeluarga makan malam di rex peunayong sambil menikmati beberapa aneka ragam kuliner malam. suasana disini sangatlah ramee dan bisik akan suara kendaraan yang melintas di jalanan karena rex nya memang pinggir jalan. setelah menikmati makan malam, kami duduk santai bercerita-cerita dan lainnya. kemudian kami pulang pada pukul 21.30wib, sekitaran 15 menitan di jalan karena padatnya kendaraan sampailah kami di rumah.

IMG20210708230036.jpg

IMG20210708223533.jpg
Diskusi dengan Rektor IAIN Lhokseumawe

Aku mengambil motor menuju ke warkop gampong gayoe yang terletak di limpok (depan fatih school). karna saat sampai di rumah dihubungi oleh rekan @agus mengajak ku ikot ngopi dengan tamu jauh dari Lhokseumawe yang sedang ada agenda dinas di banda aceh, dan Beliau adalah Rektor IAIN Lhokseumawe. aku pun sontak terkejut saat di kasih tau oleh rekanku, lalu ada beberapa pertanyaan juga yang ku tanyakan kepada beliau mengenai sistem pendidikan selama masa pandemi yang ada di aceh ini. jawaban beliau pun sangat terarah dan dapat terserap oleh otakku yang blong ini. beliau tidak dapat berlama-lama di warkop ini, karna harus beristirahat dan besok pagi ada agenda lain. lalu beliau pamit kembali ke salah satu hotel yang ada di banda aceh ini pada pukul 23.00wib. kami pun juga balek ke rumah masing-masing untuk beristirahat karena besok juga ada agenda lain.

Sekian diary saya hari ini dan terimakasih untuk sahabat steemians yang telah menyempatkan waktu luang untuk singgah dan membacanya. 🤗 🤗

Salam @mrys

Sort:  

Saya terpesona akan keindahan Mesjid tersebut,

Dan dalam penempatan tangging mohon di revisi sedikit antara #betterlife di pisah dengan #thediarygame

Salam kenal 🙏

 3 years ago 

Hehehe, terimakasih atas revisinya suhu 😊 🤗
Dan salam kenal kembali 🙏🏻

Sama-sama bang🙏🙏🙏😊

 3 years ago 

Selamat, Anda satu salah pemenang kontes yang diselenggarakan oleh Steem SEA, info lebih detail dapat anda peroleh dengan klik disini

 3 years ago 

Terimakasih banyak sudah memilih saya 😊 🙏🏻

 3 years ago 

Selamat menjadi salah satu yang terbaik, semoga sukses selalu.

#indonesia #affable

 3 years ago 

Aamiin ya Allah,.
terimakasih atas dukungannya pak @radjasalman

 3 years ago 

Sama-sama 🤗

Coin Marketplace

STEEM 0.27
TRX 0.11
JST 0.030
BTC 70929.60
ETH 3846.14
USDT 1.00
SBD 3.51