The Diary Game (24 Januari 2023) Menimalisir anak-anak jajan di luar

in Steem SEA2 years ago

ASSALAMUALAIKUM

Hai sahabat steemian

IMG20230124163934.jpg

Kembali bersua saya @maryulis di platform hebat ini salam kegiatan the diary game edisi hari ini. Masih dalam suasana mendung dan terkadang hujan gerimis pun turun

Subuh hari setelah melaksanakan kewajiban shalat subuh, saya keluar dan bersantai di teras rumah. Kondisi badan yang agak meriang bersamaan dengan hilang suara yang menjadi penyakit yang sering saya derita ketika demam melanda. Hari ini jadwal mengajar saya pada pukul 10 nanti di Dayah, memaksakan diri untuk tidak berbaring di kamar berharap sembuh dari kurang enak badan hari ini

Pukul 09.30 setelah beraktivitas sebagaimana biasanya di rumah walaupun lagi kurang sehat, hari ini saya memakai kutipan yang sering saya baca yaitu "ibu tidak boleh sakit", karena itulah saya kembali bersemangat beraktivitas hari ini. Segera saya bergegas membersihkan diri untuk berangkat ke sekolah

Tiba-tiba hujan deras pun turun, saya segera menelfon salah satu kerabat di tempat ngajar karena beliau sudah lebih dulu datang, mengabarkan kalau tidak bisa berangkat tidak usah dipaksakan karena siswa-siswi yang masuk kelas hanya beberapa orang yang lain mungkin melanjutkan istirahat atau lainnya, karena cuaca tidak mendukung untuk belajar apalagi di Dayah mereka punya seribu alasan untuk tidak masuk kelas

Mendengar kabar tersebut anak-anak langsung girang bahagia karena bundanya tidak jadi ke sekolah. Mengisi waktu luang dengan membuat jajanan anak-anak yaitu berbahan dasar daun pandan saya membuat dadar gulung, dan agar-agar rasa pandan. Proses pembuatan dadar gulung lumanyan lama tapi tetap mengerjakan demi menghindari jajanan anak-anak di luar

IMG20230124171629.jpg

IMG20230124171111.jpg

IMG20230124163934.jpg

IMG20230124141435.jpg
Membuat jajanan anak-anak

Tanpa terasa waktu dhuhur tiba, saya segera mengakhiri kegiatan di dapur, beruntung ibunda sudah menyiapkan menu makan siang jadi tidak sibuk lagi memikirkan menu siang ini. Siang hari setelah menikmati makan siang mengajak anak-anak istirahat siang sampai sore menjelang

Sore hari mengerjakan pekerjaan rumah yang belum terselesaikan kemudian memandikan buah hati setelahnya baru membersihkan diri untuk dan melaksanakan shalat ashar. Santai sejenak di depan rumah menunggu waktu Maghrib tiba dan ketika azan Maghrib berkumandang kami segera masuk dan melaksanakan kewajiban shalat magrib

IMG20230124214132.jpg
Nasi uduk ala-ala

Malam hari anak-anak keluar sama ayahnya, saya bisa sejenak bermain handphone sambil rebahan di depan televisi, tidak lama mereka pulang kami segera menikmati makan malam. Kegiatan terakhir dilakukan adalah membersihkan diri kemudian istirahat malam

Terimakasih banyak saya ucapkan Kepada Pak @anroja, Pak @radjasalman, Bu @safridafatih, Pak @waterjoe, @heriadi, @nazarul, @mirzamg, @firyfaiz, dan @steemseacurator serta teman-teman yang lain yang telah begitu banyak membantu, mendukung dan membimbing saya.


Salam,

@maryulis

About me


Sort:  
 2 years ago 
Club5050
DescriptionAction
Plagiarism-Free✅️
Bot-Free✅️
Verified User✅️
Beneficiary Rewards✅️
Support burnsteem25✅️
Voting CSI0

Terimakasih telah berbagi bersama disini.