The diary game season 3 ( Betterlife, Minggu 12 Desember 2021) Suntuk oh Suntuk

in Steem SEA3 years ago

IMG_20211213_204845.jpg

ASSALAMUALAIKUM

Hai... sahabat Steemit/Steemian semuanya, bertemu lagi dengan Ku dalam postingan sederhana yang bercerita tentang Diary Ku hari ini, Minggu 12 Desember 2021. Dihari yang mendung dan tidak hujan ini, aku akan berbagi ragam cerita tentang aktivitas atau rutinitas yang aku lakukan hari ini. Semoga sahabat Steemit/Steemian berkenan dan selalu berkunjung ke Diary Ku tanpa rasa jenuh dan bosan.

**Saat Pagi Hari**
Setelah merapikan tempat tidur selesai, Pukul 10.35 WIB aku segera menuju dapur untuk membantu nenek di dapur yang sudah lama sibuk di dapur. Aku membantu apa saja hal yang bisa aku bantu seperti mencuci piring, gelas dan sendok lalu meletakkannya ke tempat piring, membantu membuang sampah, membantu menyapu teras depan rumah, yang penting bisa meringankan pekerjaan nenek. Selanjutnya aku mengambilkan semua kebutuhan bahan dapur berdasarkan apa yang di butuhkan nenek, seperti Bawang, Kentang, Kecap, Minyak Goreng dll. Setelah kegiatan di dapur selesai, aku mengambil cangkir merah favorit ku yang bertuliskan Nescafe.

Lalu aku mengambil sebungkus kopi Saring Khas Aceh yang aku beli kemarin dari dalam Kulkas. Kemudian ku buka bungkus kopi tersebut, dan menuangkannya ke dalam cangkir merah yang bertuliskan Nescafe tersebut. Kopi Saring Khas Aceh pun siap untuk ku nikmati, aku memang lebih suka menikmati kopi atau pun teh yang dalam keadaan dingin. Setelah menyeduh kopi aku mengambil ember dan beberapa helai kain kotor dari tempatnya. Kemudian aku mengisi ember tersebut dengan deterjen bubuk secukupnya dan mengisi air juga secukupnya, kemudian aku lanjut merendam kain kotor tersebut kedalam ember yang sudah berisi air larutan detergen yang sudah aku siapkan.

IMG_20211213_204641.jpg
Kopi Saring Khas Aceh Dalam Cangkir Favorit

Sambil menunggu rendaman cucian, aku mulai lapar dan mengambil sepiring nasi dari Rice Cooker, kemudian nasi tersebut aku dinginkan di depan kipas angin karena aku tidak suka nasi yang masih panas. Sambil Menunggu nasi tersebut dingin, aku menonton Youtube terlebih dahulu, chanel yang sering ku tonton adalah chanel yang isinya menghibur, atau chanel yang berisi tentang misteri dalam dunia. Ketika nasi mulai agak dingin baru aku siap untuk menyantapnya. Ada beberapa lauk yang tersedia hari ini, ada lauk Tumis Kuah Ikan Tonggkol, Telur Dadar, dan Sambal Ikan Teri. Hari ini aku makan siang dengan lauk Telur Dadar dan Sambal Ikan Teri.

IMG_20211213_204707.jpg
Lauk Teman Makan Hari ini

Setelah Sarapan Pagi, Pukul 11.45 WIB, aku melanjutkan aktivitas ku yaitu mencuci pakaian. Aku mencuci pakaian di luar rumah, karena aku memanfaatkan air hujan yang sudah ku tampung dalam baskom dan ember. Tujuannya agar penggunaan air PAM bisa lebih hemat. Setelah selesai mencuci aku hendak merendam pakaian tersebut dengan pewangi pakaian, agar nanti tinggal ku jemur saja di luar rumah. Tapi karena tiba-tiba cuaca diluar mendung dan mulai turun gerimis dengan intensitas kecil, aku menunda perendaman dengan pewanginya besok pagi saja. Selanjutnya aku meletakkan ember berisi cucian bersih tersebut dekat dengan kamar mandi, aku segera menuju kamar mandi mencuci kedua tangan, kemudian aku mengambil handuk dan segera mandi untuk membersihkan diri.

**Saat Siang Hari**
Pukul 12.45 WIB, Setelah mandi dan wara wiri sana kemari tidak jelas, aku mulai menyalakan televisi, acara yang ingin aku tonton hari ini adalah acara 'Cuan Boss'. Acara ini adalah acara yang memperlihatkan sistem atau cara berdagang yang baik dan benar dalam mencari keuntungan dan menghasilkan uang yang belipat ganda. Bukan cuma itu, acara ini juga mengajarkan kita tentang cara membuat sesuatu yang memiliki harga jual tinggi hingga berpotensi menghasilkan uang yang banyak.

IMG_20211213_204812.jpg
Acara Cuan Boss di Trans7

Bahkan ilmu yang bisa didapat bukan hanya dari kalangan pedagang saja, tapi juga bisa didapat dari para artis yang memiliki pekerjaan sampingan berdagang. Acara ini juga mengajarkan bagaimana cara mengatasi masalah saat harga jual menurun dan saat harga jual tinggi. Dalam acara ini kita juga diajarkan untuk tidak menyerah pada keadaan, dan tidak pernah berhenti untuk terus mencoba meski gagal agar tercapainya kesuksesan. Setelah menonton acara Cuan Boos, aku mulai merasa mengantuk. Aku langsung mematikan televisi, dan pergi menuju kamar untuk tidur siang.

**Saat Sore Hari**
Pukul 16.13 WIB, aku terbangun dari tidur siang ku, lalu aku mencoba untuk duduk agar pikiran tidak pusing karena baru bangun tidur. Aku coba melihat-lihat Hp dan membuka media sosial melihat sesuatu yang menarik sesaat agar rasa kantuk ku hilang. Setelah kesadaran ku pulih, baru aku mengganti pakaian dengan pakaian khusus sholat, aku pun segera pergi menuju kamar mandi untuk berwudhu. Selesai berwudhu aku kembali menuju kamar, membentangkan sajadah, dan mulai melaksanakan sholat Ashar. Setelah melaksanakan sholat Ashar, aku segera mengambil sepiring nasi dingin kemudian mengaduknya dengan lauk ikan hingga tercampur rata.

Setelah nasi dan lauk ikan tercampur rata baru aku berikan kepada para kucing yang sudah menunggu di teras depan rumah. Setelah memberi makan para kucing, aku duduk santai di depan teras sambil menikmati kopi Saring Khas Aceh yang masih tersisa saat ku seduh tadi siang. Aku menikmati kopi tersebut sambil menyaksikan tenangnya sore hari, dan melihat para kucing yang sedang bercanda di saat sore. Tidak lama kemudian azan Magrib berkumandang, aku segera masuk ke dalam rumah menutup dan mengunci semua jendela dan pintu.

IMG_20211213_204829.jpg
Proses Memberi Makan Kucing

**Saat Malam Hari**
Pukul 18.23 WIB, aku mengambil handuk dan segera menuju kamar mandi untuk mandi membersihkan diri, setelah mandi aku lekas mengganti pakaian ku dengan pakaian khusus sholat. Kemudian aku menuju kamar mandi kembali untuk berwudhu karena akan melaksanakan sholat Magrib. Setelah selesai melaksanakan sholat Magrib, aku mengambil Hp untuk menonton film Kamen Rider Zero One yang sudah ku download melalui Hp. Kamen Rider Zero One episode 36 menceritakan tentang kebangkitan Kamen Rider Ark Zero. Kamen Rider Ark Zero ini sangat kuat, sehingga membuat Kamen Rider Jin Burning Falcon dan Kamen Rider Ligtning Hornet babak belur dibuatnya.

IMG_20211213_213955.jpg
Kamen Rider Ark Zero

Bahkan diakhir episode Kamen Rider Zero One yang dalam form Metal Cluster Hopper dan Kamen Rider Vulcan Rampage dibuat tidak berdaya oleh Kamen Rider Ark Zero. Setelah menonton Kamen Rider Zero One, aku segera bergegas kembali berwudhu di kamar mandi untuk melaksanakan sholat Isya. Setelah melaksanakan sholat Isya aku membereskan semua perlengkapan sholat ku dan meletakkannya kembali ke tempatnya. Selanjutnya aku mengganti pakaian dari pakaian khusus sholat menjadi pakaian sehari-hari. Aku mengemas Hp dan dompet lalu memasukkannya ke dalam tas selempang kecil ku. Selanjutnya aku pergi menuju sepeda motor Soul ku yang terparkir di teras depan rumah.

Sepeda motor mulai ku nyalakan dan segera aku tancap gas menuju rumah ibu ku. Saat sudah di rumah ibu, aku makan malam di rumah ibu dengan lauk Sambal Teri Medan, sebenarnya ada banyak lauk lainnya tapi cuma Sambal Teri Medan yang aku suka. Pukul 21.33 WIB, aku lanjut dengan menonton acara komedi di televisi, acara yang aku tonton adalah acara komedi 'BTS' (Bercanda Tapi Santai) yang tayang di Trans7. BTS kali ini kedatangan bintang tamu cantik yaitu Sahila Hisyam. Bintang tamu lainnya ada pelawak senior Parto, kemudian setelah menonton acara BTS, aku kembali pulang ke rumah nenek.

IMG_20211213_204951.jpg
Acara Komedi BTS

Itulah kegiatan ku dari pagi hingga malam hari, yang ku rangkum dalam diary hari ini. Maaf jika ada salah-salah kata, aku sudahi dengan Assalamualaikum Wr Wb.

Demikian postingan saya hari ini. Terimakasih banyak saya ucapkan Kepada Tante Ku @safridafatih, bu @ernaerningsih , pak @anroja, pak @nazarul , pak @radjasalman, pak @hhusaini, pak @steemadi, @cicisaja , pak @heriadi, @steemcurator08 dan @steem.sea serta teman-teman yang lain yang telah begitu banyak membantu mendukung dan membimbing saya.

Ingin tahu tentang saya klik disini

Sort:  
 3 years ago 

Yes...selamat ya jadi pemenang postingan terpilih hari ini.semangat terus untuk menulis.

Terima Kasih atas dukungannya,, semoga kita semua Diberikan kemudahan dan semakin baik dalam berkarya

Ketika suntok melanda...langsung lakukan hobimu,,, insyaaAllah suntok akan hilang..🙂🙂🙂

Hahah.... Terima Kasih atas saran menghilangkan suntok nya,, semoga suntok ini tak lagi datang dan menjadi suntok yang sungguh suntok 😃

Iya ya,,,
Selamat mencoba 🤗

 3 years ago 

Selamat ya atas terpilihnya postingan untuk edisi hari ini. Semoga semakin bersemangat menulis nya

Terima Kasih kak, semoga postingan kk juga segera terpilih 😁

 3 years ago 

He..he...lebih baik nonton TV ya daripada keluyuran Ndak jelas arah dan tujuan 😀😀😀

Iya kak,, dr pd ngabisin minyak motor, lagian saya juga anak rumahan org nya 😁

Coin Marketplace

STEEM 0.27
TRX 0.26
JST 0.039
BTC 94318.75
ETH 3339.82
USDT 1.00
SBD 3.45