50% Payout Saya Dedikasikan untuk @steem.amal ≈ Kegiataan pembekalan Kuliah Pengabdian Masyarakat (KPM) untuk Mahasiswa/i Semester Akhir ≈ The Diary Game Sabtu, 19 Juni 2021

in Steem SEA3 years ago

Hei Semuanya 😊


Hari ini merupakan hari pembekalan mahasiswa menjelang melaksanakan sebuah kegiatan semester akhir yaitu Kuliah Pengabdian Masyarakat (KPM). Puluhan mahasiswa/i tahun akademik 2020/2021 ini akan diantar ke beberapa wilayah terdekat seperti Meureudu, Pante Raja dan ke beberapa tempat lainnya.

Tahap ini juga merupakan sebuah wujud pengimplementasian materi yang telah mereka mumpuni dari segi kampus terlebih lagi menyebar ilmu yang telah dibekali sendiri ketika mondok di Pesantren Ummul Ayman III, Meurah Dua, Pidie Jaya.

IMG_20210620_145056.jpg

Sejumlah Mahasiswa/i Sekolah Tinggi Ilmu Syariah Ummul Ayman III Pidie Jaya sedang mengikuti kegiatan pembekalan menjelang terjun ke kalangan masyarakat

Pada hari ini kegiataan terlihat begitu sibuk, mulai dari merapikan ruangan acara pembekalan hingga membuat beberapa file yang belum terselesaikan mengenai mahasiswa/i. Di samping itu juga, pada hari ini dari Program Studi Hukum Ekonomi Syariah juga sekaligus mengadakan sidang proposal terhadap belasan mahasiswa/i. Tentunya ini merupakan ranah saya dalam mengatur ruangan dan persiapan-persiapan lainnya, dan persidangan ini akan dilakukan setelah shalat zuhur.

IMG_20210620_145227.jpg

Seorang mahasiswa terlihat sedang mengikuti sidang proposal skripsi di dalam ruangan

Kegiatan ini berlangsung hingga menjelang waktu zuhur tiba. Adapun setelah melaksanakan ibadah shalat zuhur maka kami dari pihak Prodi HES melanjutkan dengan kegiatan persidangan belasan mahasiswa/i itu.

Alhamdulillah semuanya kegiataan ini berakhir dengan khidmat, mulai dari acara pertama tadi pagi hingga acara persidangan. Ini semua berkat dukungan dari berbagai pihak dan yang pastinya keberlangsungan ini tak akan tercapai sebagaimana mestinya selain Rahmat Allah SWT.

Di sore harinya tepat setelah melaksanakan shalat asar, saya menemui bang @ikhsan01, sebelumnya saya telah menanyakan posisi ia sekarang, ia sedang berada di Terminator. Ingin menanyakan beberapa hal mengenai delegasi, karena kemarin malam saya telah mengurangi jumlah delegasi yang saya berikan ke @steemseacurator, ini semua akibat kelengahan saya pribadi, yang pertama tidak menanyakan lalu yang kedua saya telah yakin sekali bahwa saya pasti bisa cara menambah dalegasi. Saya mengklik di sebuah komentar ajakan delegasi pada 100 Sp, niat saya untuk menambah namun jumlah delegasi saya terdahulu yang berjumlah 700 Sp kini tersisa 100 Sp lagi.

Nah, setelah belajar lebih mendalam dari senior tersebut, kami pun sepakat untuk membubarkan diri, oh ya ketika saya tiba di warung sebelumnya juga terdapat bang @green07 bersama steemian lainnya juga sedang asyik larut dalam perbincangan.

IMG20210619171249.jpg

Bang @ikhsan01 sedang mencari kunci motornya yang hilang

Ketika saya dan bang @ikhsan01 hendak meninggalkan warung itu, tiba-tiba kunci motor punyanya hilang dan tak tau jatuh di mana, yang pasti telah kami berusaha untuk mencari kuncinya, namun tak tertemukan. Akhirnya ia meminta saya untuk mengantarnya ke Dayah Ummul Ayman II, untuk menemui @deksyech.

IMG_20210620_145253.jpg

Di Rak Kang Ponsel

Setelah mengantar bang @ikhsan, saya pun sempat mampir sejenak di Rak Kang Ponsel. Sesaat di sana kemudian saya pun segera kembali ke Dayah untuk melaksanakan shalat magrib berjamaah.

Adapun setelah tertunainya shalat yang diiringi dengan bacaan Yasin itu, para santri pun di untuk duduk perkelasnya masing-masing untuk melakukan rutinitas Tahsinul Qur'an yang dipimpin oleh guru-guru tertentu. Sekitar 25 menit berlangsung kegiataan ini kemudian azan kembali dikumandangkan, bertanda waktunya shalat isya telah tiba, kami segera mengatur saf dan menunaikan kewajiban diakhir malam ini.

Inilah cerita saya hari ini


📷 PictureSmartphone
ModelRMX1805
Android9
Photographer@khairil98
LocationAceh

Salam @khairil98

Saya ucapkan Terima kasih kepada @anroja yang telah mengajak saya berpartisipasi di The Diary Game.

Terimakasih juga kepada :
@radjasalman, @nazarul, @el-nailul, @ikhsan01, dan komunitas Asia Tenggara.

Sort:  

Congratulations, your post has been upvoted by @dsc-r2cornell, which is the curating account for @R2cornell's Discord Community.

Manually curated by @jasonmunapasee

r2cornell_curation_banner.png

 3 years ago 

Postingan ini telah dihargai oleh @steemcurator08 dengan dukungan dari Proyek Kurasi Komunitas Steem.

Ikuti @steemitblog untuk mendapatkan info tentang Steemit dan kontes.

Anroja

Coin Marketplace

STEEM 0.17
TRX 0.15
JST 0.029
BTC 62228.71
ETH 2419.51
USDT 1.00
SBD 2.57