Melihat Aktivitas Tarek Pukat yang merupakan salah satu tradisi masyarakat Aceh Pesisir

in Steem SEA3 months ago

1000139054.jpg

Lokasi kampung nelayan dengan pemandangan yang sangat Indah


Setelah beberapa hari yang lalu cuaca selalu mendung akhirnya hari ini cuaca yang cerah kembali menyapa, untuk mengisi waktu luang di sore hari dengan cuaca yang cerah ini saya pun memutuskan untuk jalan-jalan santai buat menikmati berbagai pemandangan alam yang indah di sepanjang pantai di Area Kota Lhokseumawe.

Setibanya saya di Kota Lhokseumawe, saya pun bernisiatif untuk jalan-jalan ke Pantai Jagu karena menurut saya Pantai Jagu adalah salah satu pantai terindah di Kota Lhokseumawe.

Di sepanjang pantai Jagu suasananya selalu ramai yang membuat saya tidak pernah bosan jalan-jalan kesini, setibanya saya di kampung Jawa Lama di pinggir pantai saya melihat banyak sekali perahu-perahu nelayan yang diikat di lepas pantai yang membuat pemandangan disini terlihat sangat indah.

1000139050.jpg

Di salah satu spot pantai kini melihat ada banyak nelayan yang sedang menarik pukat dan juga anak-anak yang terlihat bahagia berenang di lepas pantai. Saya sanagt suka melihat suasnas disini karena saat saya melihat keceriaan disini suasana hati saya merasa damai.

1000139051.jpg

Di belakang para nelayan yang sedang menarik pukat saya juga melihat banyak sekali perahu nelayan yang terparkir disini, perahu-perahu berwarna warni ini juga yang di pakai oleh para nelayan untuk membawa jaring trawl ke tengah laut.

1000139052.jpg

Saya sangat suka melihat pemandangan yang ada disini, pemandangan langit yang cerah dan awan putih yang indah membuat pemandangan alam disini terlihat begitu menakjubkan.

1000139053.jpg

Saya sangat senang bisa menghabiskan waktu sore di pantai ini karena para nelayan yang ada di pantai ini juga sangat ramah yang membuat saya menjadi nyaman berada disini.

Setelah hampir 20 menitan saya menunggu para nelayan menarik pukat di lepas pantai ini akhirnya kini mereka sudah berhasil menarik pukat nya ke daratan yang membuat saya sangat hepi karena saya bisa melihat hasil tangkapan para nelayan hari ini.

1000139055.jpg

Setelah jaring pukat nya di buka saya melihat banyak sekali ikan segar yang mereka dapatkan, ada juga beberapa ubur-ubur yang masuk ke dalam jaring pukat yang harus di hindari supaya tidak gatal jika terkena tubuh dari ubur-ubur ini.

Sekitar jam 6 sore barulah saya memutuskan untuk pulang karena rumah saya lumayan jauh dari Kota Lhokseumawe, inilah cerita travel saya hari ini, terimakasih buat teman-teman yang sudah membaca postingan saya.

Sort:  

Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. It will make Steem stronger.

 3 months ago 

Thank you very much for publishing your post in Steem SEA Community. We encourage you to keep posting your quality content and support each other in the community

DescriptionInformation
Verified User
Plagiarism Free
#steemexclusive
Bot Free
BeneficiaryNo
burnsteem25
Status ClubClub100
AI Article✅ Original (Human text!)
I invite you to support @pennsif.witness to grow across the whole platform through robust communication at all levels and targeted high-yield developments with the resources available.

Click Here

Coin Marketplace

STEEM 0.16
TRX 0.16
JST 0.032
BTC 59010.30
ETH 2515.57
USDT 1.00
SBD 2.45