The Diary Game [01 DESEMBER 2021] MENGHADIRI PENYERAHAN HADIAH LOMBA EDUKATIF CULTURAL

in Steem SEA3 years ago

Halo para sahabat steemian saya akan menceritakan kembali Diary Game pada hari-hari tentang kegiatan sehari-hari saya. Pagi saya Terbangun seperti pada jam-jam yaitu tepat pukul 05:30 wib setelah suara azan Subuh maka sayapun segera bangun segera menunaikan kewajiban shalat subuh tepat di depan rumah saya. Tak berapa lama setelah saya shalat subuh, kini matahari pagi sudah menampakkan kemilau warna yang menguning. Menikmati nasi goreng buatan ibunda tercinta yang tersedia tepat depan meja di pagi hari ini merupakan suatu kebiasaan pagi hari selalu tersedia di atas meja makan kami, sambil bercengkrama dengan beliau dan ayah adalah rutinitas biasa yang penuh dengan makna untuk saya.

Pada hari ini saya ada agenda untuk menghadiri acara kegiatan penyerahan hadiah lomba edukatif cultural di museum samudera pasai, tepatnya pukul 08 : 00 wib saya berangkat menuju ke museum samudera pasai untuk mengikuti kegiatan sebagai tamu dari perwakilan anggota CISAH, saya berangkat menggunakan sepeda motor setelah sekitar dua puluh menit perjalanan barulah saya sampai di tempat tujuan saya, sesampainya di tempat museum tersebut kemudian saya masuk kedalam kemudian di persilahkan masuk oleh petugas disana setelah mencuci tangan menggunakan hand sanitizer dan juga mengisi absen tamu kemudian saya mengikuti acara tersebut di awali dengan pembukaan acara kemudian kata-kata sambutan dari kepala dinas pengurus museum Hingga panitia pelaksana disana barulah sampai dengan acara pokok yang utama yaitu pengumuman dilanjutkan dengan penyerahan hadiah lomba edukatif cultural kepada peserta pemenang lomba tersebut setelah selesai penyerahan hadiah lomba tersebut kemudian kami makan siang disana setelah saya makan siang saya pun langsung berangkat pulang dan melaksanakan shalat waktu zhuhur tiba.

Sedang di tempat acara penyerahan hadiah lomba edukatif cultural di museum Tampak para peserta acara wartawan berebut untuk mengambil photo

Setelah saya selesai shalat zhuhur tak lama kemudian saya beranjak pergi ke cafe Atlantis sekedar untuk mampir sebentar untuk minum usai pulang dari tempat museum tersebut kemudian saya duduk disana bersama para kawan saya yang biasanya duduk mangkal di cafe tersebut sambil ngopi bersama di warung kopi tak lama kemudian saya di telpon oleh ketua PKBM Kande Nanggroe untuk datang ke tempat lembaga untuk mempersiapkan tempat pelaksanaan kegiatan pelatihan menjahit yang akan di laksanakan besok hari, kemudian saya menyapu lantai dan membantu memasangkan AC pendingin ruangan untuk kenyamanan peserta dalam mengikuti pelatihan menjahit tersebut ,kami duduk disana hingga tak terasa waktu Magrib pun sehingga kami pun membubarkan diri masing-masing untuk pulang beristirahat.

Sedang di tempat PKBM Kande Nanggroe untuk persiapan pelatihan

Setelah selesai saya melaksanakan shalat magrib di rumah tepat pukul 20:00 , dan setelah selesai saya melaksanakan shalat insya saya tidak ada aktivitas keluar rumah berhubung karena saya dalam keadaan lelah jadi saya lebih memilih untuk istirahat saja di rumah Disela sela saya sedang beristirahat di kamar saya sempatkan diri untuk menulis diary game saya pada hari ini dan sayapun menutup kegiatan saya pada hari ini.

Demikian saja, rangkaian diary game saya untuk hari ini, jika ada kesalahan dan kesalahan penulisan dan juga kritik saya menerima kritik dan saran teman-teman agar kedepannya bisa memberikan postingan yang jauh lebih baik lagi

terima kasih kepada : @anroja @radjasalman @nazarul @muzack1 @el-nailul @ernaerningsih Salam kenal @ikhwal23
Sort:  
 3 years ago 

Postingan ini telah dihargai oleh akun kurasi @steemcurator08 dengan dukungan dari Proyek Kurasi Komunitas Steem.

Selalu ikuti @steemitblog untuk mendapatkan info terbaru.

@ernaerningsih.

Coin Marketplace

STEEM 0.18
TRX 0.15
JST 0.028
BTC 62800.25
ETH 2449.72
USDT 1.00
SBD 2.57