Contest: Daily Cash Book Game 8th Edition // Menikmati Bakso Eyang Solo

in Steem SEA8 months ago

Assalamualaikum

Hai steemian's!!


Pagi ini cuacanya teduh lagi ceria, namun suasananya membantu meningkatkan semangat saya dalam beraktivitas di rumah. Setelah mengerjakan aktivitas pagi saya beristirahat sambil menikmati pagi ceria. Ditemani oleh secangkir teh susu panas dan beberapa potong kue.

Setelah itu saya segera mandi agar badan kembali segar. Kemudian saya dan Dara hanya duduk-duduk bersantai sambil mengobrol. Tiba-tiba Dara berencana ingin jalan-jalan dan makan di Restoran Bakso Eyang Solo yang berlokasi di Kota Lhokseumawe Aceh.

Lalu saya dan Dara bersiap-siap. Kurang lebih pukul 11 siang kami berangkat dari rumah mengendarai sepeda motor dengan kecepatan sedang. Hampir 1 jam menyusuri jalanan dari Matangkuli ke Kota Lhokseumawe, akhirnya sampailah kami ke tempat tujuan.

IMG_20230713_122840.jpg

lokasi

IMG_20230713_122858.jpg

IMG_20230713_122851.jpg

Tempatnya luas dan bersih

Restoran Bakso Eyang Solo yang berlokasi di Jl. Lancang Garam, Kec. Banda Sakti, Kota Lhokseumawe, Aceh, Indonesia. Ini adalah pertama kalinya saya dan Dara datang di restoran ini. Tempatnya luas dan bersih.

IMG_20230713_122953.jpg

Menunggu pesanan

Kemudian saya dan Dara memilih dan memesan menu bakso kesukaan kami, yaitu 2 porsi bakso urat x @ IDR 20.000 =IDR 40.000/10.52 steem. Untuk minumannya, saya memesan 1 botol air mineral x @ IDR 4.000 = IDR 4.000/1.05 steem, sedangkan Dara memesan 1 es teh manis x @ IDR 5.000 = IDR 5.000/1.31 steem.

IMG_20230713_123333.jpg

Menikmati bakso

Setelah pesanan sudah datang kami segera mencicipi baksonya. Rasanya enak dan banyak variasi isian-nya. Lalu saya meracik dengan menambahkan kecap, saus dan sambelnya. Tak lupa pula, saya juga menaburkan 1 bungkus kacang goreng dengan harga IDR 3.000 = 0.78 steem sebagai topingnya.

IMG_20230713_125157.jpg

Struk pembayarannya

Selesai makan-makan saya segera membayar tagihannya sebanyak IDR 52.000 atau setara dengan 13.68 steem. Lalu saya dan Dara segera meninggalkan Restoran Bakso Eyang Solo dan menuju ke sebuah masjid terdekat untuk menunaikan sholat dhuhur terlebih dahulu.

IMG_20230713_125438.jpg

Arah jalan pulang

Setelah itu saya dan Dara singgah di "SUZUYA", sebuah supermarket besar yang ada di kota Lhokseumawe, Aceh. Di sini kami hanya sekedar jalan-jalan dan cuci mata untuk mengalihkan kebosanan saja. Setelah puas melihat-lihat suasana di supermarket "SUZUYA", saya dan Dara memutuskan untuk segera pulang.

Itu saja yang bisa saya bagikan hari ini. Terima kasih Pak @waterjo atas kontes yang anda selenggarakan dan ini adalah partisipasi saya di edisi ke 8 minggu ini, semoga anda menyukainya 🤗

Spesial @safridafatih 🙏 atas undangannya.

Sort:  
 8 months ago 

Keren cek

 8 months ago 

Alhamdulillah, akhirnya bisa ikutan!

 8 months ago 

🤲💪☺️

 8 months ago 
DescriptionActionScore
#club5050✅️1
Plagiarism-Free✅️1
Bot-Free✅️1
Verified User✅️1
#steemexlusive✅️1
Markdown on writing✅️1
GPT✅️1
Quality Content2,7
Total Score9,7
Period29 Oktober 2023 ke 29 November 2023
Transfer to Vesting76.082 STEEM
Cash Out0 STEEM
Voting CSI19.7%
Support burnsteem25❌️

Terimakasih telah berpartisipasi di Kontes The Daily Cash Book Game

Coin Marketplace

STEEM 0.17
TRX 0.13
JST 0.027
BTC 60482.94
ETH 2613.04
USDT 1.00
SBD 2.63