The Diary Game | Sabtu, 11 November 2023 | Meluangkan Waktu Kebersamaan

in Steem SEAlast year

Sabtu, 11 November 2023


IMG_20231111_141501.jpg


Jangan percaya setiap pemikiran yang menimbulkan kekhawatiran karena belum tentu pasti, maka jalani hidup apa adanya dengan ketulusan sehingga membawa kita dalam kebaikan dan kerjakanlah pekerjaan setulus hatimu walau orang lain tidak suka dengan apa yang kamu lakukan karena yang menentukan hasil bukan manusia melainkan Allah SWT yang maha mengetahui. begitulah yang terjadi di semua lembaga baik pemerintah maupun masyarakat maka kita harus pandai-pandai memilah agar tidak terjadi kontroversi sesama rekan kerja sehingga tidak menjadi bumerang bagi lembaga kita.....hehe

Hari ini mengawali pekerjaan ku dengan melanjutkan kerjaan sisa kemarin yaitu meng-upload berkas di aplikasi Simpeg kementerian agama bagi beberapa guru sisa kemarin, setelah semua selesai aku menghampiri guru-guru sambil bersenda gurau seiring melepaskan penat setelah melakukan aktivitas ku. berselang 20 menit berlalu tanpa kami sadari bel pun berbunyi kembali tanda di mulai pembelajaran sehingga aku berserta guru bubar dan kembali ke aktivitas masing-masing.


IMG_20231111_104612.jpg
Bersama guru


Setelah menghabiskan waktu separuh hari di sekolah dengan berbagai macam aktivitas sehingga tibanya waktu pulang. setibanya di rumah aku istirahat dan makan siang kemudian mengantarkan anak ke tempat pengajiannya seperti hari-hari sebelumnya. masih jalan pintas kami lalui melalui jembatan gantung Desa Geunteng tepatnya di antara dua kecamatan yaitu Meurah Dua dan Meureudu tersebut sehingga lebih cepat dan aman untuk sampai di tempat tujuan kami karena tidak banyak kendaraan yang lalu lalang melintasi jalur tersebut. kami membutuhkan waktu sekitar 15 menit perjalanan sehingga tiba kembali di toko kami.


IMG_20231111_141501.jpg
Saat Mengantar Kakak Aisha


Sambil menunggu putri kami pulang aku membantu isteri ku @rika96 seperti halnya kemarin yaitu memotong busa bantal, obras seprei dan lain sebagainya. seiring berjalannya waktu tiba saatnya jam pulang pengajian maka kamipun menutup toko dan menjemput kakak Aisha, kebetulan isteri ku @rika96 ada keperluan ke kota meureudu untuk membeli bahan jahit yang telah habis di toko kami. setelah membeli keperluan kami kembali pulang, setibanya di simpang 4 kami singgah di toko langganan kami untuk membeli jajanan anak-anak kemudian pulang dan melanjutkan aktivitas kembali di toko kami.


IMG_20231111_155709.jpg
Membeli Jajanan


Jam 5 sore niat hati untuk berolahraga yaitu bermain Volly tiba-tiba hujan pun turun sangat deras sehingga aku melanjutkan aktivitas di toko sampai menjelang magrib.

Memasuki waktu malam, lagi asyik memainkan handphone tiba-tiba pesan WhatsApp pun muncul rekan kerja ku mengajak keluar untuk nongkrong di warung kopi di simpang 4 Meurah Dua sambil menikmati secangkir kopi. tidak terasa 2 jam sudah kami di warung itu warung pun sudah mulai tutup kami bubar dan kembali ke rumah masing-masing. sebelum istirahat malam di situlah aku meluangkan waktu semaksimal mungkin untuk menulis the diary game untuk mengikuti kontes yang di selenggarakan oleh Steam Sea.


IMG_20231111_233600.jpg
Nongkrong Malam


Cuma ini yang dapat aku ceritakan pada kesempatan kali ini, mungkin masih banyak kekurangan dan kesilapan mohon maaf sahabat Steemit yang telah membaca the diary game aku.

Salam dari aku @harmoya

Terima kasih kepada
@anroja
@nazarul
@herimukti
@ikhsan01
"Yang telah membimbing aku selama ini"

Coin Marketplace

STEEM 0.22
TRX 0.20
JST 0.034
BTC 98504.77
ETH 3362.26
USDT 1.00
SBD 3.06