The Diary Game [Jum'at, 23 Juni 2023 : Hari yang Melelahkan]

in Steem SEAlast year
10295503_784209384932189_294783990524702077_o.jpg
Menghadiri Pesta Pernikahan

Assalamu'alaikum Wr. Wb.

Hai Sahabat Steemians

Kembali lagi bersama saya @fatoni akan berbagi cerita dalam The Diary Game.
Hari ini saya bangun tidur pada jam 4.30, membangunkan anak dan istriku lalu memandikan Iya & Ifa dan menunaikan dua rokaat sholat Subuh. Setelah mengantar kedua putriku ke rumah tahfizh saya pergi ke SPBU untuk mengisi bahan bakar. Kali ini saya isi full tank karena akan ke luar kota untuk menghadiri pesta pernikahan Naela salah satu murid terbaik yang dulu sekolah di MTs Al-Ikhsan Beji. Ijab Qobul akan digelar besok pada hari Sabtu, namun karena kesibukan saya putuskan untuk kondangan hari ini.

10295503_784209384932189_294783990524702077_o.jpg
di SPBU

Setelah selesai saya kembali ke rumah dan menyiapkan kado yang akan dibawa, sementara istri harus ke sekolahan dulu mengambil rapot punya mba Iya. Alhamdulillah diputuskan naik ke kelas 3 (tiga) dengan nilai rata-rata Baik walaupun bukan sebagai yang terbaik di kelasnya, tetapi saya bersyukur dan bangga kepada putriku.

10295503_784209384932189_294783990524702077_o.jpg
Bersama Calon Pengantin

Perjalanan menuju ke rumah Naela (Brebes – Jawa Tengah) memakan waktu 90 menit. Saya berboncengan dengan Iya dan ibu, sementara Istri berboncengan dengan Ifa dan @zidna. Tepat jam 9.30 kami sudah sampai di rumah Naela. Kami tidak bisa berlama-lama disana karena setelah sholat Jum’at istri dan ibu ada acara manakib di rumah tetangga. Setelah berjabat tangan dan memberikan ucapan dan doa semoga lancar, tidak ada halangan dan semoga menjadi keluarga Sakinah, Mawaddah, Warokhmah. Akhirnya saya pamit undur diri dan ditengah perjalanan kami mampir dulu ke Waduk Penjalin menikmati keindahan alam disana.

10295503_784209384932189_294783990524702077_o.jpg
di Waduk Penjalin

Dengan kecepatan yang cukup tinggi berpacu dengan waktu kami sampai dirumah jam 11.30 dan langsung menuju ke masjid untuk menjalankan sholat Jum’at sebagai kewajiban seorang muslimin. Setelah sholat Jum’at saya mendapat panggilan dari Bapak Kepala Madrasah untuk menggantikannya menghadiri acara Lepas Sambut Camat Kedungbanteng di Aula Kecamatan. Acara dihadiri oleh Camat lama, Camat baru, Kapolsek, Danramil, Kepala Desa di wilayah Kedungbanteng dan sejumlah tokoh masyarakat lainnya.

10295503_784209384932189_294783990524702077_o.jpg
di Aula Kecamatan

Ketika azan asar berkumandang saya sudah kembali ke rumah, kemudian saya mandi dan pergi ke TPQ. Seperti biasa saya Sholat Asar, Sholat Maghrib dan Sholat Isya berjamaah di TPQ dengan para santri. Malam hari setelah sholat isya saya menemani kedua putriku karena istri ke tempat hajatan untuk bersholawat disana. Setelah glebag glebag akhirnya kedua putriku tidur pulas dan saya mengambil leptop dan menulis Diary Game untuk hari ini sambil menunggu istri pulang. Badan ini rasanya lelah sekali dan matapun sudah mengantuk, akhirnya saya bisa mengambil waktu istirahat pada jam 11 malam.

Itulah kegiatan saya hari ini, terima kasih sudah meluangkan waktu untuk membaca tulisan ini.

Sort:  

You've got a free upvote from witness fuli.
Peace & Love!

 last year 

Thank you

This post has been upvoted through Steemcurator09.


Team Newcomer- Curation Guidelines for June 2023
Curated by - @karianaporras

 last year 

Terima kasih atas dukungannya

 last year 

Selamat, Anda satu salah pemenang kontes yang diselenggarakan oleh Steem SEA, info lebih detail dapat anda peroleh dengan klik disini

 last year 

Alhamdulillah terima kasih telah memilih foto saya

Coin Marketplace

STEEM 0.17
TRX 0.16
JST 0.031
BTC 61586.28
ETH 2569.21
USDT 1.00
SBD 2.55