The diary game season 3 || better life || kamis, 01 april 2021 || awali april dengan yang baik

in Steem SEA3 years ago

Halooooo good people, sahabat steemian semuanya, apa kabar? Semoga kita tetap sehat wal afiat.
Di pagi hari ini pada awal bulan april yang baik, saya mengawali dengan penuh gembira, semoga dibulan ini saya dan kita semua kita baik baik saja, tidak seperti bulan-bulan sebelumnya.
Hari ini tepatnya hari kamis tanggal 1 april 2021 saya bangun pagi pada pukul 08.00 wib, setalah bangun dari tempat tidur saya segera bergegas ke kamar mandi untuk bersiap siap beraktivitas sebagaiman mestinya. Setelah saya mandi, saya berangkat ke sebuah kedai kopi di lamreung yaitu kedei kopi bang saswi sebelum untuk meminum secangkir kopi hangat yang khas asli aceh dan saya juga sarapan nasi gurih sebagai bekal saya dalam beraktivitas sehari harinya.

B2ED07C5-0649-43C8-8FFE-174361CA4DF2.jpeg [kopi pancong bang saswi]

Setelah saya ngopi dan sarapan pagi, lalu saya berangkat ke kampus untuk menyelesaikan tugas mata kuliah saya dan mengkonsultasikan tugas akhir seorang mahasiswa yaitu skripsi.lalu di kampus saya berjumpa dengan kawan kawan saya semasa KKN dulu, disana sempat bercengkrama dengan mereka dan bernostalgia tentang sebuah kisah pertemuan dalam sebulan hingga menjadi sebuah keluarga yang tak ingin kembali di pisahkan.

074A4239-6FBA-4AA4-8974-44D0851F252F.jpeg

Kemudian pada pukul 12.30 siang saya kembali ke rumah untuk makan siang dan istirahat sebentar , lalu pada pukul 14.20 saya bersama @irwanwoyla berangkat menuju kantor lembaga wali nanggroe guna untuk mengantar surat audiensi bersama paduka yang mulia wali nanggro tgk malik mahmud al-haytar, disana saya berjumpa dengan staf bagian administrasi sehingga proses surat audiensi kami pun langsung segera di proseskan.

3015814D-1AB0-4C53-B63E-4A69DCFFD5A3.jpeg[foto di lembaga wali nanggroe]

Lalu pada pukul 15.00 wib saya dan @irwanwoyla ke tempat butik salah satu sahabat kami di organisasi ipelmasla dan beliau adalah bendahara umum ipelmasla yaitu saudari inda mutia, disana kami bincang bincang banyak hal mulai dari terkait dengan perkuliahan, kegiatan kegiatas organisasi kedepan dan juga terkait dengan pribadi masing masing lainnya. Disana Kami tidak hanya duduk diskusi tetapi kami juga di temani oleh sebuah cup thai tea yang rasanya enak sekali dan juga dengan beberapa gorengan yang lezat yang segera kami santap.

37A57950-0252-4B10-AC0E-201592DB2756.jpeg[ngopi santai bersama bendahara umum ipelmasla - inda mutia]

Pada pukul 18.00 wib kami pulang dari tempat butik sahabat kami, lalu setiba kami di asrama mahasiswa woyla kami langsung melakukan ibadaha sholat maghrib dan beristirahat sejenak sebelum akhirnya saya kembali berangkat ngopi bersama teman teman ke ulee lheu.

Sekian cerita kegiatan saya hari ini, tetap semangat dalam berkarya semuanya, semoga kita tetap istiqomah.
Terimakasih kepada @steemcurator01 @steemcurator02 @steemcurator08 @booming01 @anroja @steem @nazarul @ernaerningsih @yang selalu memberikan arahan dan bimbingannya kepada saya. Juga terimakasih kepada @radjasalman @steem-indonesia

Sort:  
 3 years ago 

Postingan ini telah dihargai oleh akun kurasi @steemcurator08 dengan dukungan dari Proyek Kurasi Komunitas Steem.

Selalu ikuti @steemitblog untuk mendapatkan info terbaru.

Salam @ernaerningsih.

Mangat sang kopi nyan

semangat terus gan

Coin Marketplace

STEEM 0.18
TRX 0.13
JST 0.028
BTC 56924.47
ETH 3086.51
USDT 1.00
SBD 2.41