The Diary Game, Sabtu - 07 Oktober 2023: Perjalanan Pulang ke Lhokseumawe

in Steem SEA11 months ago

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Halo sahabat steemit, selamat pagi dan salam sejahtera untuk semua. Bagaimana kabarnya hari ini? Semoga semua masih dalam keadaan sehat wal'afiat dan selalu dalam lindungan Allah SWT agar dapat menjalankan segala aktivitas dengan baik. Alhamdulillah saya kembali hadir membagikan kegiatan harian pada hari yang berbahagia ini.

20231007_094349.jpg

Sabtu akhir pekan ini aku masih mengawali aktivitas dari kutaraja julukan ibukota Aceh tercinta. Aku terbangun saat terdengar adzan yang berkumandang dari toa mesjid Baitussalam Lamteungoh yang tidak jauh dari rumah tempat kami menginap selama di Banda Aceh. Kemudian aku bangkit dari tempat tidur menuju kamar mandi untuk membersihkan diri dan mengambil air wudhu. Selanjutnya sebelum keluar rumah aku melaksanakan shalat sunat fajar dirumah. Saat terdengar iqamah aku segera beranjak menuju mesjid untuk melaksanakan shalat subuh berjamaah.

20231007_094331.jpg

Usai shalat sejenak aku berzikir sambil beriktikaf di mesjid sebelum pulang ke rumah. Kemudian aku pulang ke rumah dan sejenak tiduran kembali bersama dek Raffa yang masih tertidur dengan lelap. Setelah dia terbangun kami segera bersiap untuk kembali ke Lhokseumawe karena pekerjaan istri juga sudah selesai. Usai sarapan pagi dan memandikan dek Raffa saat jam menunjukkan pukul 9 pagi kami beranjak keluar rumah. Tiba di stasion pompa bensin umum kawasan simpang anak galong aku mengisi bahan bakar pertamax. Kemudian melanjutkan perjalanan ditengah cuaca yang cukup cerah akhir pekan ini.

20231007_094323.jpg

Jalanan yang tidak terlalu macet membuat aku bisa mengendarai mobil dengan kecepatan yang agak tinggi. Hingga menjelang pukul 10 kami tiba di kawasan sare dan berhenti sejenak untuk membeli oleh-oleh khas sare. Kemudian melanjutkan kembali perjalanan hingga tiba di kota Sigli menjelang siang. Kami singgah sejenak di cek min kupi untuk menikmati secangkir kopi dan mie kocok di kafe yang sangat ramai pengunjung ini. Tempat nya yang luas dan mudah terjangkau serta tempat parkir yang nyaman membuat banyak orang yang singgah sekedar untuk istirahat sambil menikmati secangkir kopi atau minuman dan berbagai makanan.

20231007_111517.jpg

Kemudian setelah beristirahat sambil menikmati makanan kami melanjutkan perjalanan. Menjelang siang jalanan sudah mulai ramai oleh kenderaan bermotor yang lalu lalang sehingga aku harus mengendarai mobil dengan ektra hati-hati. Saat terdengar adzan yang menandakan waktu dhuhur tiba kami singgah di salah satu mesjid kawasan Jeunib. Setelah melaksanakan shalat berjamaah kami lanjutkan perjalanan hingga berhenti di kota Bireuen. Kami singgah untuk mengunjungi abangda yang sedang sakit. Setelah itu baru melanjutkan perjalanan pulang hingga tiba dengan selamat di rumah ba'da ashar.

Demikian rangkaian kegiatan saya pada hari yang berbahagia ini dan terima kasih selalu atas dukungan semua sahabat steemit di mana saja berada.

Salam
@fadlymatch

Sort:  

Thank you, friend!
I'm @steem.history, who is steem witness.
Thank you for witnessvoting for me.
image.png
please click it!
image.png
(Go to https://steemit.com/~witnesses and type fbslo at the bottom of the page)

The weight is reduced because of the lack of Voting Power. If you vote for me as a witness, you can get my little vote.

 11 months ago 

Konten bagus dan mendapatkan dukungan kurasi 100% dari saya. Teruslah membuat tulisan berkualitas untuk post di Steem :)

Coin Marketplace

STEEM 0.16
TRX 0.16
JST 0.030
BTC 58020.27
ETH 2464.76
USDT 1.00
SBD 2.37