The diary game season-3 better life : Senin 05 Juli 2021

in Steem SEA3 years ago (edited)

Assalamualaikum

IMG20210705120559.jpg

Mengawali pagi dengan shalat subuh adalah salah satu kenikmatan, sedih rasanya karena sering terlewatkan, terbiasa bangun siang adalah suatu keburukan ternyata bangun lebih awal membuat badan tambah lebih segar, terhitung sejak hari ini sudah empat hari saya bangun pagi walaupun terlihat biasa saja oleh orang-orang tapi ini adalah suatu pencapaian bagi saya sendiri.

Setelah shalat saya langsung bergegas mandi tidak lupa menggosok gigi, disaat saya berbaring di depan televisi tiba tiba saya tertidur lagi, jam 07.23 pun saya terbangun lagi langsung saya mencuci muka dan makan sesuap nasi, setelah perut sudah terisi lansung keluar dari rumah dan mulai kegiatan hari ini.

IMG20210705094221.jpg
Tanah yang disiram

Beda memang dari kebiasaan orang pada umumnya, jika orang-orang menyirami bunga dan tanaman, didaerah kami kebanyakan orang menyiram tanah, tetapi bukan hanya sekedar menyiram tanah ada maksud dan tujuannya, jadi didaerah kami itu mata pencaharian nya ada 3 macam yaitu:

1.bertani
2.nelayan
3.membuat batu-bata

Karena bertani itu hanya bisa 2 kali dalam setahun dan pergi ke laut untuk menangkap ikan ada halangan seperti badai, angin, dan hujan maka memproduksi batu-bata lah yang menjadi pekerjaan sehari-hari yang bisa dilakukan tanpa adanya halangan dan gangguan. Kembali lagi ke topik diatas tanah yang disiram itu agar lebih mudah nantinya saat digiling oleh traktor.

Dirumah sekarang lagi banyak orang-orang karena adanya tukang yang lagi merenovasi rumah, jika dulunya rumah adalah tempat yang nyaman untuk beristirahat namun untuk beberapa hari kedepannya tidak akan berlaku di rumah saya bayangkan saja suara palu dari tukang seakan berlomba dengan suara gerinda dari tukang lainnya. Namun hati pun terasa tenang karena progresnya semakin hari semakin meningkat mungkin seminggu lagi rumah saya jauh dari kata nyaman setelah itu mungkin bisa menikmati kenyamanan sesungguhnya.
IMG20210705111316.jpg
Pemasangan keramik di kamar

Sambilan dirumah saya juga ikut membantu tukang yang lagi memasang kabel walaupun hanya menunggu saat di suruh ambil ini ambil itu ya namanya juga membantu agar pekerjaan lebih mudah dan lebih cepat selesai
IMG20210705154245.jpg

IMG20210705151804.jpg
Peralatan kabel dll

Setelah membantu para tukang saya beranjak ke belakang rumah untuk menggali umbi, karena sudah jadwal saya mengantar ke langganan saya, ini sudah kali ketiga buah umbi saya diambil untuk dijadikan bahan membuat kue

IMG20210705112233.jpg

IMG20210705120553.jpg
Hasil galian

Biasa sekali ambil umbinya sekitar 15 kilogram itu bertahan hingga tiga hari, setelah itu beliau langsung menghubungi saya agar kembali menggalinya, akhirnya hasil kegabutan setahun yang lalu menghasilkan juga.

Malamnya kembali ke warung tercinta tempat menghilangkan semua rasa cape akibat kegiatan seharian penuh, dengan bersenda gurau bersama teman-teman dan juga menikmati minuman yang dingin-dingin sambi bermain WiFi gratis yang sudah disediakan pemilik warung, tempat biasanya saya menulis dan meng up postingan steemit.

Terima kasih buat semua yang telah melihat dan membaca postingan saya

Dan terima kasih yang spesial buat upvoter yang telah menghargai tulisan dan postingan saya, kepada:
@steemcurator08 @xeldal @enki @ernaerningsih @anroja @stemitblog

Wassalam

Sort:  

Teh boh ubi saboh.

 3 years ago 

This post has been rewarded by @steemcurator08 with support from the Steem Community Curation Project.

Follow @steemitblog to get info about Steemit and the contest.

Anroja

Coin Marketplace

STEEM 0.19
TRX 0.13
JST 0.029
BTC 64215.55
ETH 3183.56
USDT 1.00
SBD 2.47