The Diarygame 06102022//Antar-Jemput & Menunggu dengan kutipan

in Steem SEA2 years ago (edited)

Set power up 100%

Salam diary.!
Tak ada kisahku yang sempurna. Hanya penyempurnaan dalam berusaha.

IMG_20221004_115859.jpg
anak perempuanku bahagia dengan bunga kutipannya

Pagi ini aku terlambat. Tertidur kembali saat menidurkan bungsuku yang ikut duduk diwaktu subuh. Tak berlama-lama lagi, aku menuju kamar mandi untuk membersihkan diri dan subuhan diwaktu terang benderang. Lantas menyiapkan sarapan dan bekal untuk anak perempuanku. Jam 08:07 aku baru berangkat mengantar anak perempuanku kesekolah.😂😇

Setelah membawanya duduk di bangku seperti biasa aku pulang. Belum juga turun dari motor, sulungku sudah menenteng buku PR sambil menaik turunkan alisnya. Bayangkan ia yang hanya mengenakan celana dalam merahnya dengan wajah bantal. Sayangnya, aku tidak memegang ponsel.😂

Sambil mengawasi bungsuku yang super baby, aku membimbing sulungku mengerjakan PR nya. Lalu mencuci piring yang menghabiskan waktu hampir 1 jam. Bungsuku sibuk membuang air dan bahkan masuk kedalam ember yang aku gunakan untuk mencuci piring. Maklum, belum punya westafel.🤭

Jam menunjukkan pukul 9:38menit, teriakan sulungku membuatku meninggalkan cucian piring yang tak seberapa. Aku pikir kasian piringnya, pasalnya tak banyak tapi harus terlalu lama terendam. Kalau piringku demam kan repot yak.

Setelah mengantar sulungku, aku menjemput anak perempuanku, walau harus menunggu lebih dari 30 menit sambil mengawasi bungsuku yang mengutip batu. Aku tetap menunggu. Lalu kembali pulang.

Compress_20221008_054525_5568.jpg
bungsuku sedang mengutip batu

Tiba dirumah aku berusaha menidurkan bungsuku yang matanya sayu tapi jiwa bermainnya meronta-ronta. Pertama gagal. Aku memutuskan untuk tidur dan ia bermain dengan kakaknya.

Entah berapa lama aku tertidur, teriakan anak perempuanku mengejutkanku. Rupanya bungsuku menumpahkan air seceret.🤦🏻‍♀️ Tanpa ada kata aku memindahkan bungsuku kedepan dan mulai mengeringkan lantai. Lalu bersiap menjemput sulungku. Tiba disana aku menunggu sambil mengawasi dua anakku mengutip bunga. Banyak bunga yang terkumpul, akhirnya bel berbunyi.

Compress_20221008_054524_4782.jpg

Compress_20221008_060611_1577.jpg
dua anakku mengutip bunga

Compress_20221008_054525_5953.jpg

Compress_20221008_060611_1130.jpg
bel pulang telah berbunyi, aku bersiap pulang

Aku pulang dengan membonceng dua anakku dan satu kugendong. Tiba dirumah aku langsung mengajak anak-anakku untuk makan siang. Aku kelaparan. Makanku selalu lahap, tak perlu diragukan.

Azan berkumandang, tak jelas. Terdengar cukup jauh. Aku meminta dua anakku mandi dan bersiap shalat lalu kepengajian siangnya. Sedangkanku berusaha menidurkan bungsuku baru shalat. Selepas kepergian dua anakku, aku tidur. Malas mengerjakan apapun. Lelah tak terkira.

Teriakan dua anakku yang pulang mengaji membangunkanku. Aku buru-buru membuka pintu. Kilat dan petir menghiasi cakrawala diiringi angin yang tergolong ribut. Terik panas yang menyengat dari pagi telah hilang.

Aku membersihkan diri, shalat ashar dan menggoreng kacang tanah lalu kutaburi garam sebagai cemilan sore yang diterpa hujan lebat. Teh hangat yang menemani begitu nikmat bersama keluarga. Sederhana. Bahagia tak terabadikan.

Dunia tak henti berputar. Magrib telah tiba. Tak terasa, malam kembali menjelma. Aku shalat bersama dua anakku. Sedang bungsuku bermain dengan ayahnya. Lanjut makan malam. Hal yang paling aku gemari. Makan.

Sulungku keukeuh ingin pergi dike¹. Dijemput kawannya dengan payung yang super besar. Akupun terkejut melihatnya. Mereka berdua tenggelam dibawah payung.

Aku kembali ke dalam. Membaringkan tubuh bersama dua anakku yang lain. Aku tertidur. Dini hari baru terjaga dalam dekapan malam yang membeku. Hujan masih mengguyur bumi dengan rintiknya.

Itu kisahku diary. Jauh dari lebih. Tapi tercukupkan dengan Rahmat dari Tuhanku.

Quotes Of This Day

Tak ada kebahagiaan selain bersyukur,
sabar, tabah, ikhlas, dan tawakal.
Istighfar kunci kedamaian hati.

Salam selangit cakrawala
@dhafwa

Sort:  
 2 years ago 
Club100
DescriptionAction
Plagiarism-Free
Bot-Free
Verified User
Beneficiary Rewards
Support burnsteem25
Voting CSI11.0

Terimakasih telah berbagi bersama disini.

Terimakasih pak telah melakukan cek untuk postingan saya. Salam🙏

 2 years ago 

Sama-sama kak

 2 years ago 

Adeknya sangat ceria dan lucu, walaupun yang mereka temukan adalah hal yang sederhana namun wajah mereka selalu mencarkan aura bahagia, semoga ibuk dan keluarga selalu sehat 😊

Aamiin..
Terimakasih Tgk telah mampir.

 2 years ago 

sama sama kak

 2 years ago 

Hari-hari yang menyenangkan bersama anak-anak..

👍
Terimakasih telah mampir

TEAM 1

Congratulations! This post has been upvoted through steemcurator04. We support quality posts , good comments anywhere and any tags.
Curated by : @sofian88


commnt1.jpg

Coin Marketplace

STEEM 0.16
TRX 0.16
JST 0.030
BTC 59608.09
ETH 2475.05
USDT 1.00
SBD 2.46