The Diary Game, Senin 20-02-2023 : Enjoy The Day
Assalamualaikum
Apa kabar Steemian’s tercinta dimanapun berada, bagaimana harimu !!! Semoga kita selalu dalam perlindungan dan keberkahan dari Sang Maha Khaliq. Tetap bersyukur dan semangat dalam menjalani hari-hari yang telah dianugerahkan kepada kita selama ini.
Alhamdulillah pagi ini aku dibangunkan Allah dalam keadaan prima. Sayup terdengar suara mengaji dari tape yang dihidupkan di mesjid setiap subuh sebelum masuk waktu azan subuh dikumandangkan. Alunan ayat suci terdengar menggema mengajak orang- orang disekitar untuk bangun.
Setelah suara azan sholat subuh bergema mengajak umat Islam menjalankan kewajibannya. Aku segera berwudhu dan sholat subuh. Kemudian aku lalu melakukan aktivitas di dapur sebagai ibu rumah tangga. Menyiapkan sarapan, mencuci piring kotor dan membereskan rumah.
Kemudian setelah rapi dengan pakaian seragamku aku lalu berangkat kesekolah bersama My Princess kami harus bergegas karena tidak ingin terlambat mengikuti upacara Senin pagi. Setelah mengantarkan My Princess sampai ke gerbang sekolahnya akupun langsung bergerak cepat menuju ke sekolahku.
Pagi ini matahari bersinar dengan cerahnya, Sinar hangat sang mentari terasa hangat menyentuh kulit. Sisa embun pagi hari mulai mengering di sela dedaunan. Saat tiba di sekolah tampak para siswa tengah sibuk mengatur barisannya masing-masing.
Akupun segera melangkah menuju barisan para guru dan kami melaksanakan upacara Senin pagi dengan baik dan lancar. Selesai upacara aku mengerjakan beberapa laporan dan mengoreksi tugas-tugas siswaku hingga selesai.
Aku lalu berencana untuk meleges berkas My Son disekolah MIN. Akupun beranjak menuju sekolah My Son yang tidak jauh dari sekolahku dan yang tidak jauh juga dari rumahku. Setelah tiba ditempat tujuan aku segera menuju keruang tata usaha dan menyelesaikan tujuanku.
Setelah selesai aku lalu pulang dan singgah di warung untuk membeli pecal sayur. Sesampainya dirumah aku lalu berganti seragam sekolah dengan seragam kebangsaanku yaitu daster. Setelah makan siang aku lalu sholat dzuhur dan beristirahat.
Siang menjelang sore aku bersiap-siap untuk menuju sekolah SMP My Son untuk kembali melakukan legalisir berkas My Son. Aku mengajak My Bestie ikut bersamaku agar dapat menikmati sore hari bersama mereka.
Setelah selesai disekolah My Son, aku dan My Bestie bergerak menuju tempat nongkrong kami di pujasera. Walaupun suasana ramai namun rasanya tempat ini lebih indah dimalam hari dengan lampu-lampunya yang berwarna warni.
Kami lalu mencari tempat duduk yang nyaman dan memesan makanan yang kami suka. Sambil menunggu menu makanan yang disajikan kami mengobrol tentang segala hal, memecahkan masalah tentang sesuatu hal, dan tentu saja bercerita juga tentang platfoam Steemit.
Tidak berapa lama kemudian makanan serta minuman yang kami pesan pun datang dan sang pelayan dengan sigap dan ramah menyajikan satu persatu makanannya di atas meja. Tidak menunggu lama kamipun menyantap makanan yang disajikan kepada kami.
Setelah kenyang kami melanjutkan untuk sholat dzuhur di mesjid yang terletak diseberang pujasera tempat kami nongkrong. Ya kemanapun kaki melangkah jangan lupa untuk menjalankan ibadah sholat karena itu kewajiban yang wajib kita jalankan.
Mesjid yang lumayan besar ini cukup bagus dan tertata rapi dan lumayan bersih. Kami lalu berwudhu dan sholat ashar empat rakaat. Setelah selesai sholat kami lalu singgah ke lokasi lapangan golf yang berada tidak jauh dari mesjid tersebut.
Dengan berjalan kaki menyeberang dari samping mesjid tersebut kami sampai di lapangan golf. Kali ini lapangan golf yang hijau terlihat sepi dari pemain golf. Tampak beberapa remaja sedang asyik duduk-duduk di pinggir lapangan hijau.
Kamipun turut serta menikmati sore hari yang indah ini disini. Di atas rerumputan kami duduk, Enjoy The day. Lapangan hijau yang luas terbentang di hadapan kami menjadi terapi mata kami sore ini. Terdapat tempat duduk dipinggiran lapangan serta pohon-pohon perdu yang ada disekitarnya menjadi tempat untuk bersantai sejenak.
Hari semakin senja namun kami masih betah di tempat ini. Jauh dari keramaian orang dan kebisingan kendaraan yang lalu lalang. Tak lupa kami mengambil kembali beberapa foto buat postingan kami nantinya.
Keasyikan kami disini menikmati suasana akhirnya buyar karena masing-masing kami masi ada kegiatan lainnya. Aku harus menjemput My Princess pulang sekolah sementara bestiku @asiahaiss ada jadwal les privat Bahasa Inggris. Akhirnya dengan tergesa-gesa kami kembali pulang.
Malam hari setelah selesai dengan ibadah sholat maghrib dan isya aku menemani My princes membuat tugas sekolahnya, sambil sesekali aku memberi komentar dan vote kepada Steemian’sku di platfoam Steemit. Setelah itu barulah aku naik ke tempat tidur dan tidur dengan berdoa terlebih dahulu agar esok hari masi diberikan umur dan dapat menjalankan aktivitasku dengan sebaiknya.
Demikian Diary Gameku hari ini semoga esok kita masih diberikan umur panjang dan dapat bersilaturahmi kembali disini. Tetap semangat dan jangan lupa bersyukur.
Terima kasih yang tak terhingga kepada yang selalu mendukungku @anroja @radjasalman @waterjoe @steemseacurator dan Steemian’sku yang telah meluangkan waktunya dipostinganku ini. Sampai jumpa.
Salam Hangat
@dederanggayoni
Thank you, friend!
I'm @steem.history, who is steem witness.
Thank you for witnessvoting for me.
please click it!
(Go to https://steemit.com/~witnesses and type fbslo at the bottom of the page)
The weight is reduced because of the lack of Voting Power. If you vote for me as a witness, you can get my little vote.
Thank you so much
What a relaxing and happy day.. kapan2 kita kesana lagi ya kak hehe..
Kk krmin foto mesjidnya..
Ya InsyaAllah nanti kemari lagi kita
Selamat, Anda satu salah pemenang kontes yang diselenggarakan oleh Steem SEA, info lebih detail dapat anda peroleh dengan klik disini